Menuju konten utama

Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham Hari Ini, 28 Juli 2023

Proyeksi IHSG menguat pada sesi pembukaan perdagangan pagi ini, Jumat (28/7/2023). Simak sejumlah rekomendasi saham hari ini.

Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham Hari Ini, 28 Juli 2023
Pekerja berada di depan layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (26/4/2023). Usai cuti bersama Lebaran 2023, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Rabu (26/4) dibuka menguat 60 poin (0,88 persen) ke 6.877. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksi menguat pada sesi pembukaan perdagangan pagi ini, Jumat (28/7/2023). Posisi IHSG diperkirakan berada pada rentang 6.821 sampai dengan 6.954.

"Hari ini IHSG berpotensi menguat," ujar CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya.

Dia mengatakan pola pergerakan IHSG masih terlihat dalam fase konsolidasi wajar dengan tekanan terbatas. Peluang koreksi wajar masih dapat dimanfaatkan investor untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target investasi pendek - menengah - maupun panjang.

"Mengingat dalam jangka pendek IHSG juga masih ditopang oleh rilis kinerja emiten sepanjang semester satu yang disinyalir cukup menjanjikan," katanya.

Berikut ini beberapa rekomendasi dari Yugen Bertumbuh Sekuritas, untuk saham-saham berpotensi dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya adalah:

- ASII

- BBCA

- UNVR

- HMSP

- ASRI

- PWON

- TLKM

- TBIG

- BBNI

Sementara itu, Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih juga merekomendasikan beberapa saham. Pertama MIKA, secara major tren dalam fase bullish di atas MA-5, MA-20, dan MA-100. MIKA Berpotensi lanjutkan penguatan dengan membentuk pola morning star. Indikator MACD bar histogram pada momentum positif.

MIKA menganggarkan belanja modal senilai Rp800 miliar di 2023, lebih tinggi dari anggaran 2022 sebesar Rp750 miliar. Capex tersebut akan dialokasikan untuk pembangunan tiga rumah sakit baru, serta meningkatkan kualitas dan kompleksitas pelayanan rumah sakit.

Selanjutnya BRRS. BRMS berpotensi melanjutkan penguatan, pergerakan harga di atas MA-5, MA-20, dan MA-100. Volume menguat dan Indikator MACD bar histogram dalam level positif.

BRMS mencatatkan kenaikan pendapatan sebesar 186 persen YoY menjadi 15,8 juta dolar AS per Juni 2023. Lonjakan pendapatan terbesar pada segmen penjualan emas yang naik 203 persen YoY menjadi 14,8 juta dolar AS. Laba bersih tercatat tumbuh 44 persen YoY menjadi 5,6 juta dolar AS.

Lonjakan kinerja BRMS sejalan dengan tambang emas baru di Palu yang baru beroperasi akhir tahun 2022. Pada September 2023, pabrik tersebut akan memiliki kapasitas penuh hingga 4.000 ton bijih per tahun.

Disclaimer:Artikel ini merupakan rekomendasi dan analisis saham dari analis sekuritas yang bersangkutan, bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham tertentu. Tirto tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Apabila akan membeli/menjual saham, pelajari lebih teliti dan tiap keputusan ada di tangan investor.

Baca juga artikel terkait PROYEKSI IHSG HARI INI atau tulisan lainnya dari Dwi Aditya Putra

tirto.id - Bisnis
Reporter: Dwi Aditya Putra
Penulis: Dwi Aditya Putra
Editor: Anggun P Situmorang