Menuju konten utama

9 Minuman Moodbooster untuk Tingkatkan Suasana Hati Secara Alami

Temukan 9 minuman moodbooster yang dapat meningkatkan suasana hati secara alami. Pilihan sehat dan menyegarkan untuk mendukung mood positif setiap hari.

9 Minuman Moodbooster untuk Tingkatkan Suasana Hati Secara Alami
Pasangan Bahagia Minum Kopi Bersama. foto/istockphoto

tirto.id - Minuman yang bisa meningkatkan suasana hati dapat menjadi teman terbaik di saat hari-hari terasa berat. Terdapat berbagai pilihan minuman penambah mood yang dapat membantu lebih rileks dan bahagia. Lantas, apa saja minuman moodbooster itu?

Mood atau suasana hati yang baik memiliki dampak signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam kinerja dan hubungan sosial.

Ketika suasana hati positif, produktivitas cenderung meningkat, kemampuan beradaptasi lebih baik, dan interaksi dengan orang lain menjadi lebih hangat.

Sebaliknya, suasana hati yang buruk seringkali menghambat konsentrasi, menurunkan motivasi, dan mempengaruhi cara berkomunikasi.

Untuk menjaga mood tetap stabil, berbagai cara dapat dilakukan, mulai dari berolahraga, mendengarkan musik, hingga minum minuman tertentu yang diketahui dapat meningkatkan suasana hati.

Minuman Penambah Mood

Minuman penambah mood ini tidak hanya menyegarkan, tetapi juga membantu tubuh dan pikiran lebih rileks dan fokus.

Selain itu, minuman penambah mood ini juga memiliki manfaat dari sisi kesehatan lantaran berfungsi menghidrasi tubuh.

Menurut sebuah studi dari National Institutes of Health yang diterbitkan di jurnal eBioMedicine, orang dewasa yang tetap terhidrasi dengan baik, cenderung lebih sehat, memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit kronis seperti penyakit jantung dan paru-paru, serta memiliki harapan hidup yang lebih panjang dibandingkan mereka yang kurang cairan.

Berikut ini beberapa pilihan minuman moodbooster untuk membantu meningkatkan suasana hati sekaligus menjaga hidrasi tubuh.

1. Kopi

Ilustrasi MInum Kopi

Ilustrasi Minum Kopi. foto/istockphoto

Kopi mengandung kafein, senyawa alami yang bekerja sebagai stimulan untuk meningkatkan kewaspadaan dan energi.

Dilansir dari National Institute of Aging, kafein merangsang pelepasan dopamin, neurotransmitter yang berperan dalam menciptakan perasaan bahagia dan puas.

Selain itu, kopi juga mengandung antioksidan yang membantu melawan peradangan otak. Namun, penting untuk mengkonsumsi kopi dalam jumlah yang tepat, karena terlalu banyak kafein dapat menyebabkan gangguan tidur.

Kopi sering menjadi pilihan banyak orang untuk memulai hari dengan semangat, sekaligus memberikan dorongan mood saat merasa lelah.

2. Cokelat Panas

Coklat Panas

Minuman coklat panas. foto/istockphoto

Cokelat panas dikenal sebagai salah satu minuman untuk meningkatkan mood sekaligus memberi efek menenangkan.

Kandungan utama dalam cokelat, yaitu alkaloid seperti theobromine dan phenylethylamine, memiliki peran penting dalam mempengaruhi sistem saraf.

Menurut jurnal Cokelat dan Manfaatnya untuk Psikologi yang diterbitkan oleh Universitas Diponegoro, phenylethylamine sering disebut sebagai senyawa cinta yang dapat meningkatkan kadar dopamin di otak sehingga membantu menciptakan perasaan bahagia dan rileks.

Selain itu, cokelat panas juga mengandung asam amino triptofan, yang berkontribusi pada produksi serotonin, neurotransmitter yang terkait dengan perasaan nyaman dan stabilitas emosi.

Kombinasi kandungan ini membuat cokelat panas tidak hanya memberikan kehangatan fisik, tetapi juga efek psikologis yang positif.

Studi dari Universitas Diponegoro mencatat bahwa konsumsi cokelat panas dapat membantu meredakan stres dan mendukung kesehatan mental secara keseluruhan.

Namun, penting untuk memilih cokelat panas yang berkualitas baik menggunakan cokelat murni dan menghindari tambahan gula berlebih untuk memaksimalkan manfaat kesehatannya.

3. Teh Hijau atau Matcha

Kultur Teh
Ilustrasi. Penyajian teh hijau di Jepang. Tiap-tiap daerah punya kekhasan sendiri dalam menjaga budaya minum tehnya. Foto/iStockphoto

Baik teh hijau maupun matcha memiliki manfaat luar biasa untuk meningkatkan suasana hati dan memberikan efek menenangkan.

Minuman penambah mood ini berasal dari tanaman yang sama, yakni Camellia Sinensis. Meski berasal dari tanaman yang sama, keduanya memiliki perbedaan.

Teh hijau dibuat dari daun teh hijau yang dikeringkan dan diseduh. Sedangkan matcha adalah bentuk bubuk yang dibuat dari daun teh hijau yang digiling halus, sehingga memiliki konsentrasi nutrisi yang lebih tinggi.

Teh hijau dan matcha mengandung L-theanine, asam amino unik yang membantu untuk meningkatkan rasa tenang tanpa menyebabkan kantuk.

Menurut Harvard T.H Chan School of Public Health dalam jurnal Green Tea and Health Benefits, kandungan kafein pada teh hijau lebih rendah dibandingkan kopi dan matcha. Kombinasi kafein dan L-theanine memberikan efek stimulasi yang lebih halus dan tahan lama, tanpa menyebabkan gelisah.

Selain itu, minuman moodbooster ini juga mengandung antioksidan Epigallocatechin Gallate (EGCG), yang membantu melawan stres oksidatif yang dapat meningkatkan suasana hati dan baik untuk kesehatan otak.

4. Kombucha

Teh Kombucha
Teh Kombucha. foto/IStockphoto

Kombucha merupakan minuman fermentasi dari teh hitam atau teh hijau yang dikenal sebagai minuman penambah mood.

Dilansir dari Journal of Clinical Gastroenterology, kombucha mengandung probiotik, asam organik, dan vitamin C. Probiotik dalam kombucha mendukung kesehatan pencernaan, yang berhubungan langsung dengan perbaikan suasana hati melalui keseimbangan mikroba dalam tubuh.

Asam organik, seperti asam asetat, membantu detoksifikasi tubuh dan memberikan efek menenangkan.

Vitamin C bertindak sebagai antioksidan, melawan stress oksidatif, sementara kafein dalam kombucha memberikan dorongan energi ringan tanpa kegelisahan.

Kombucha menjadi pilihan tepat sebagai minuman untuk meningkatkan mood secara alami.

5. Kefir

Ilustrasi Kefir
Ilustrasi Kefir. foto/istockphoto

Kefir adalah minuman fermentasi berbasis susu yang mengandung probiotik, yang dapat meningkatkan kesehatan pencernaan.

Menurut Journal of Clinical Nutrition, probiotik dalam kefir membantu menyeimbangkan mikroba usus dan memproduksi neurotransmitter yang mempengaruhi suasana hati, seperti serotonin.

Selain itu, kefir kaya akan asam laktat dan vitamin B, yang dapat mengurangi stres dan kecemasan, serta meningkatkan energi.

Minuman moodbooster ini juga rendah laktosa, sehingga cocok bagi yang intoleran terhadap laktosa, sekaligus meningkatkan kesehatan mental dan fisik secara keseluruhan.

6. Teh Basil (Holy Basil Tea)

Ilustrasi Cuaca Dingin

Ilustrasi Cuaca Dingin. foto/istockphoto

Teh basil yang terbuat dari daun Ocimum Sanctum, yang lebih dikenal dengan nama Holy Basil.

Teh ini sering digunakan sebagai minuman penambah mood karena sifat adaptogeniknya yang membantu tubuh beradaptasi dengan stres.

Menurut Journal of Ayurveda and Integrative Medicine, teh holy basil mengandung senyawa aktif seperti eugenol, ursolicacid, dan flavonoid yang berperan dalam mengurangi kecemasan dan stres.

Sebagai adaptogen, holy basil membantu menurunkan kadar hormon stres seperti kortisol dan menenangkan sistem saraf.

Minuman moodbooster ini tidak hanya membantu mengurangi ketegangan mental, tetapi juga meningkatkan kualitas tidur dan keseimbangan emosional.

Dengan memilih minuman yang tepat, tidak hanya tubuh menjadi lebih sehat, tetapi pikiran juga dapat lebih tenang dan positif.

7. Air Kelapa

Ilustrasi Air Kelapa

Ilustrasi Air Kelapa. foto/istockphoto

Air kelapa segar mengandung elektrolit alami yang membantu menghidrasi tubuh. Kandungan magnesium dan kalium di dalamnya juga berperan dalam mengatur suasana hati, membuat Anda merasa lebih segar dan bersemangat.

8. Teh Chamomile

Teh Chamomile

Teh Chamomile. foto/istockphoto

Teh chamomile dikenal sebagai minuman yang menenangkan. Kandungan apigenin, antioksidan dalam chamomile, dapat membantu mengurangi kecemasan dan meningkatkan kualitas tidur. Minuman ini cocok dinikmati sebelum tidur untuk membantu tubuh dan pikiran rileks.

9. Jus Jeruk

Ilustrasi Jus Jeruk

Ilustrasi Jus Jeruk. foto/istockphoto

Jus jeruk segar kaya akan vitamin C, yang dapat menurunkan kadar kortisol, hormon stres dalam tubuh. Rasa segarnya juga membantu membangkitkan energi dan membuat suasana hati lebih ceria.

Tips Memilih Mood Booster yang Tepat

  • Pilih minuman yang sesuai dengan kebutuhan Anda, misalnya teh chamomile untuk relaksasi atau kopi untuk energi.

  • Pastikan minuman tersebut tidak mengandung gula berlebihan agar manfaatnya optimal.

  • Tambahkan bahan alami, seperti madu atau kayu manis, untuk memperkaya rasa sekaligus meningkatkan manfaat.
Membangun kebiasaan mengonsumsi minuman penambah mood secara rutin dapat membantu menjaga kesejahteraan mental untuk mendukung kualitas hidup yang lebih baik.

Dengan pilihan minuman mood booster ini, Anda bisa merasa lebih bahagia dan bersemangat kapan saja. Jangan ragu untuk mencobanya sesuai selera dan nikmati efek positifnya pada tubuh serta pikiran Anda!

Baca juga artikel terkait KESEHATAN atau tulisan lainnya dari Robiatul Kamelia

tirto.id - GWS
Kontributor: Robiatul Kamelia
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Yulaika Ramadhani