Menuju konten utama

Lirik Lagu Ati Raja yang Berasal dari Daerah Sulawesi Selatan

Lagu "Ati Raja" adalah lagu daerah yang berasal dari Sulawesi Selatan atau Sulsel.

Lirik Lagu Ati Raja yang Berasal dari Daerah Sulawesi Selatan
Ilustrasi Musik. foto/IStockphoto

tirto.id - Lagu "Ati Raja" adalah lagu daerah yang berasal dari Sulawesi Selatan atau Sulsel.

Indonesia sebagai negara yang terbentang dari Sabang sampai dengan Merauke, memiliki budaya dengan berbagai macam karya seni dan etnik yang unik.

Di antara karya seninya yakni berupa seni tari, kain batik, cerita rakyat, musik dan lagu daerah, pakaian tradisional, rumah adat, makanan dan minuman tradisional, permainan tradisional, seni pertunjukan, ritual dan sebagainya.

Pada karya seni lagu sendiri, tiap daerah memiliki lagu-lagu yang khas dengan daerahnya masing-masing. Lagu-lagu daerah, seperti Tokecang dari Jawa Barat, Jaranan dari Jawa Tengah, Ampar Ampar Pisang di Kalimantan Selatan, Yamko Rambe Yamko dari Papua, Butet dari Batak, dan lagu daerah lainnya memiliki makna yang sarat akan pesan moral kehidupan sehari-hari dan menunjukkan perilaku-perilaku yang positif.

Selain itu, di dalam lagu daerah juga terkandung beberapa nilai pendidikan, antara lain menanamkan nilai sosial, nilai sejarah, nilai kejujuran, sportivitas, menghargai orang lain, pembentukan fisik, dan lain sebagainya.

Adapun salah satu lagu daerah yang dimana lagu tersebut sebagai bentuk ucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, yakni berjudul " Ati Raja" asal provinsi Sulawesi Selatan.

Arti Lagu "Ati Raja"

Dilansir pada laman Lagu Daerah, lagu "Ati Raja" merupakan lagu daerah asal Sulawesi Selatan, tepatnya Kota Makasar. Lagu ini menceritakan tentang bentuk pengucapan syukur dan sikap keberserahan diri pada Tuhan serta menganggap Tuhan hanya satu.

Serta diciptakan oleh Hoe eng Djie, yang merupakan salah satu keturunan Tionghoa asal Makassar.

Tidak lupa juga di dalam liriknya , dijelaskan bahwa kepada Tuhan, tempat kita untuk meminta dan memohon, kemudian mengabulkan mana yang terbaik untuk di berikan kepada umat manusia.

Lirik Lagu Ati Raja

Jailebang ni rampe i bau

Ati Raja to sunggua ri pau pau kodong

Raja le ala ni ani puji ati ati raja

Ni a tom mo ni calla dodu

Puna ni a to sunggu bau

Ati Raja nata ena

Raja le allara panji sero ati ati raja

Kek ke kini pela tomi

Laku apa mi sunggu ta bau

Ati Raja nama jai balla batu ta kodong

Raja le ala puna kodia ati ati raja

Keleleang mange mange bau

mange mange bau.

Baca juga artikel terkait LIRIK LAGU atau tulisan lainnya dari Olivia Rianjani

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Olivia Rianjani
Penulis: Olivia Rianjani
Editor: Yulaika Ramadhani