Menuju konten utama

Link Unduh Poster Isra Miraj 2024 dan Cara Membuatnya

Link unduh poster Isra Miraj 2024 secara gratis dan cara membuatnya di Canva untuk diunggah di media sosial.

Link Unduh Poster Isra Miraj 2024 dan Cara Membuatnya
Ilustrasi Isra Miraj. foto/istockphoto

tirto.id - Unduh poster Isra Miraj 2024 bisa melalui berbagai platform penyedia layanan desain grafis. Selain mengunduh poster yang sudah jadi, masyarakat juga bisa mendesain sendiri poster untuk perayaan Isra Miraj 2024.

Cara membuat poster Isra Miraj 2024 cukup mudah dengan memanfaatkan aplikasi desain online seperti Canva. Selain mudah diakses, Canva juga menyediakan layanan desain secara gratis.

Perayaan Isra Mi'raj 1445 H di Indonesia akan berlangsung pada Kamis, 8 Februari 2024. Berdasarkan kalender Hijriah Kementerian Agama (Kemenag), tanggal 8 Februari 2024 bertepatan dengan tanggal 27 Rajab 1445 H.

Merujuk Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri, Hari Isra Miraj 2024 ditetapkan sebagai hari libur nasional alias tanggal merah.

Pengertian Isra Miraj

Isra Miraj dikenal sebagai salah satu hari besar bagi umat Islam yang berlangsung di bulan Rajab. Momen ini dirayakan untuk memperingati perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Kota Makkah, ke Masjidil Aqsa di Yerussalem, Palestina dalam waktu singkat.

Peristiwa bersejarah tersebut mustahil dilakukan pada masa itu. Pasalnya, jarak antara Mekah dan Palestina sangat jauh, yaitu mencapai 1.500 kilometer dan membutuhkan waktu sekitar 40 hari untuk sampai ke tujuan. Namun, Rasulullah SAW bisa menempuhnya hanya dalam waktu satu malam.

Sesampainya di Al-Aqsa, Rasulullah SAW diangkat menuju Sidratul Muntaha. Sidratul Muntaha adalah sebuah tempat yang diyakini ada di langit ketujuh, atau tempat gaib yang tidak terjangkau oleh pancaindera manusia.

Saat Nabi berada di Sidratul Muntaha inilah ia mendapat perintah penting dari Allah SWT. Perintah yang Nabi terima adalah untuk mengajari umat Islam menunaikan salat 5 waktu dalam sehari semalam.

Peristiwa inilah yang kemudian dikenal umat Islam sebagai Isra Miraj. Kata isra artinya perjalanan malam, dan mi’raj artinya naik ke atas.

Umat Islam merayakan Isra Miraj dengan berbagai kegiatan keagamaan, seperti pengajian, sedekah untuk fakir miskin, dan lainnya. Selain itu, perayaan Isra Miraj juga bisa diperingati dengan meramaikan media sosial menggunakan poster dan konten visual lainnya.

Link Unduh Gambar Isra Miraj 2024 untuk Poster

Cara mengunduh gambar bertema Isra Miraj bisa melalui berbagai platform penyedia konten grafis gratis maupun berbayar. Gambar-gambar bertema Isra Miraj 2024 itu bisa dipakai sebagai poster media sosial untuk perayaan hari besar tersebut.

Berikut ini daftar aplikasi penyedia gambar dan poster Isra Mi'raj 2024 beserta linknya:

1. Canva

Canva adalah salah satu aplikasi yang kerap digunakan untuk mengunduh poster Isra Mi'raj. Aplikasi ini menyediakan berbagai desain poster Isra Mi'raj 2024 yang beragam, mulai dari yang gratis hingga berbayar.

Selain itu, melalui Canva pengguna bisa langsung mengedit gambar yang disukai sesuai kebutuhan. Berikut link unduh poster dan gambar bertema Isra Mi'raj di Canva:

Link Unduh Poster Isra Mi'raj di Canva

2. PNGTree

Situs unduh poster Isra Mi'raj secara gratis lainnya adalah PNGTree. Ada berbagai desain Isra Mi'raj menarik yang tersedia secara gratis di PNGTree. Berikut ini link menuju laman tersebut:

Link Unduh Poster Isra Mi'raj di PNGTree

3. Freepik

Website Freepik menyediakan aneka pilihan poster berbagai tema, termasuk poster bertema Isra Mi'raj. Desain-desain poster bertema Isra Mi'raj yang ada di Freepik bisa diakses secara gratis maupun berbayar.

Berikut ini link untuk mengunduh poster Isra Mi'raj di Feepik:

Link Unduh Poster Isra Mi’raj di Freepik

Cara Membuat Poster Isra Miraj di Canva

Poster Isra Miraj juga bisa dibuat dan didesain sendiri di platform penyedia layanan desain grafis online. Saat ini ada banyak situs dan aplikasi yang menyediakan layanan buat poster online gratis, seperti Canva.

Selain gratis, Canva juga memiliki beragam fitur desain dan mudah digunakan untuk pemula. Berikut ini beberapa cara buat poster Isra Miraj 2024 di Canva:

1. Klik www.canva.com. Cari pada menu search “desain poster” atau “poster Isra Mi’raj”. Lalu pilih yang gratis;

2. Pilih salah satu template yang tersedia dengan klik salah satu template sesuai keinginan. Lalu klik “Sesuaikan template ini” untuk mengedit.

3. Edit desain template di worksheet. Edit bisa dilakukan pada teks, isi teks, jenis font, ukuran font, dan lainnya.

4. Untuk menambahkan foto/gambar, teks, dan sebagainya, lakukan pengeditan lebih luas. Ada fitur untuk menambah foto, elemen, ikon, dan lainnya tersedia.

5. Jika sudah selesai mengedit, desain bisa diunduh dengan cara klik tombol Share > Download > File Type. File bisa disimpan sebagai PNG atau JPG.

6. Klik download untuk mengunduh.

Baca juga artikel terkait ISRA MIRAJ 2024 atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Ibnu Azis & Yonada Nancy