Menuju konten utama

Kian Terpuruk, Kurs Rupiah di Jisdor Hari Ini Rp15.712 per Dolar AS

Kurs referensi Jisdor menunjukkan perlemahan rupiah selama sepekan terakhir.

Kian Terpuruk, Kurs Rupiah di Jisdor Hari Ini Rp15.712 per Dolar AS
Petugas memusnahkan uang Rupiah palsu di Kantor Pusat Bank Indonesia, Jakarta, Rabu (26/2/2020). FOTO ANTARA/Puspa Perwitasari/hp.

tirto.id - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antar bank dalam negeri makin terpuruk dan menuju ke level Rp16.000 per dolar AS.

Hal itu terlihat kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) yang dirilis Bank Indonesia hari ini, Kamis (19/3/2020).

Rupiah tercatat berada di level Rp15.712 per Dolar AS atau lebih rendah dari posisi hari sebelumnya, Rabu (18/3/2020) di level Rp15.223.

Sementara di pasar spot, mata uang Garuda juga melemah sebesar 1,23 persen ke level Rp15.405 per dolar AS.

Berikut nilai tukar rupiah sepekan terakhir menurut kurs referensi Jisdor:

19 March 2020 15,712.00
18 March 2020 15,223.00
17 March 2020 15,083.00
16 March 2020 14,818.00
13 March 2020 14,815.00
12 March 2020 14,490.00
11 March 2020 14,323.00

Sementara nilai tukar rupiah di beberapa bank hari ini sebagai berikut:

BCA: kurs jual Rp15.980

Bank Mandiri: kurs jual Rp15.990

BRI: kurs jual 15.600

Bank Panin: kurs jual Rp16.005

BNI: kurs jual Rp15.900

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR RUPIAH atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Gilang Ramadhan