Menuju konten utama

Hasil Profile Assessment Capim KPK Diumumkan pada 11 September

Selain itu, Pansel KPK akan mengumumkan 20 Capim dan 20 Cadewas KPK yang lolos untuk mengikuti tahap berikutnya.

Hasil Profile Assessment Capim KPK Diumumkan pada 11 September
Ketua Pansel Calon Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK, Muhammad Yusuf Ateh (tengah), didampingi anggota (kiri ke kanan) Ahmad Erani Yustika, Rezki Sri Wibowo, Elwi Danil dan Ivan Yustiavandana menyampaikan keterangan pers di kantor Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Rabu (24/7/2024). ANTARA FOTO/Elsa/sgd/nz

tirto.id - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan (Capim) dan Calon Dewan Pengawas (Cadewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mengumumkan hasil profile assessment para kandidat pada 11 September 2024 mendatang.

"Hasil profile assessment akan diumumkan pada tanggal 11 September 2024 oleh Panitia Seleksi melalui website Kementerian Sekretariat Negara (www.setneg.go.id) dan website Komisi Pemberantasan Korupsi (www.kpk.go.id)," demikian mengutip dari Surat Pengumuman Nomor 59/PANSEL-KPK/08/2024, Senin (9/9/2024).

Selain itu, Ketua Pansel KPK, Muhammad Yusuf Ateh, mengatakan bahwa pihaknya akan mengumumkan 20 Capim dan 20 Cadewas KPK yang lolos untuk mengikuti tahap berikutnya.

"Tanggal 11, 20 capim 20 dewas," kata Ateh kepada Tirto, Senin (9/9/2024).

Setelah pengumuman hasil profile assessmenttersebut, Ateh mengatakan bahwa para kandidat yang lolos akan mengikuti tahap tes wawancara.

"Ya [tes wawancara]. Insyaallah," ujarnya.

Sebelumnya, profile assessment telah dilaksanakan pada 28-29 Agustus 2024 dan diikuti oleh 40 Capim dan 40 Cadewas KPK. Itu merupakan tahapan ketiga setelah seleksi administrasi dan tes tertulis.

Profile assessment tersebut dilaksanakan di Pusat Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara (PPKASN) Kementerian Sekretariat Negara, Cilandak, Jakarta Selatan.

Salah satu Capim KPK, Sudirman Said, mengatakan bahwa pelaksanaan profile assesment tersebut berbeda dari tes tulis yang telah dijalani beberapa waktu lalu.

Profile Assessmenttersebut, kata Sudirman, lebih menekankan pada kemampuan, kepribadian, dan kerja sama tim.

Selain itu, mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Manusia itu juga mengakui ada pertanyaan tentang upaya mengembalikan reputasi KPK yang menurut banyak kalangan jatuh pada titik nadir.

"Beberapa pertanyaan yang kami jawab atau kami peroleh adalah fokusnya pada penegakan kembali reputasi KPK. Jadi, sangat baik untuk menguji apa jalan keluar atau solusi yang diberikan oleh para calon," kata Sudirman kepada wartawan, usai mengikuti profile assessment di Gedung PPKASN, Jakarta, Rabu (28/8/2024).

Baca juga artikel terkait PANSEL KPK atau tulisan lainnya dari Auliya Umayna Andani

tirto.id - Hukum
Reporter: Auliya Umayna Andani
Penulis: Auliya Umayna Andani
Editor: Fadrik Aziz Firdausi