tirto.id - Hasil tinju dunia 2025 antara Canelo Alvarez vs Terence Crawford berakhir dengan kemenangan angka untuk Crawford. Dalam 12 ronde yang digelar di Allegiant Stadium, Las Vegas, Amerika Serikat, Minggu (14/9/2025), Crawford membuat Canelo Alvarez tak berkutik.
Kemenangan Terence Crawford atas Canelo Alvarez memastikan petinju asal Amerika Serikat tersebut merebut gelar juara tak terbantahkan di kelas Super Middleweight. Crawford pun menjaga rekor tak terkalahkannya di tinju profesional menjadi 42 kali bertanding dan selalu menang.
Sementara bagi Canelo Alvarez, kekalahan atas Terence Crawford menjadi yang ke-3 sepanjang karirnya. Petinju asal Meksiko tersebut juga kehilangan sabuk juara di kelas Super Middleweight WBA, WBC, IBF, WBO dan The Rings.
Hasil Canelo Alvarez vs Terence Crawford Tinju Dunia 2025
Para penonton langsung bersorak saat bel tanda dimulainya pertarungan dimulai. Di ronde pertama, kedua petinju mencoba menjajaki permainan satu-sama lain.
Sebuah jep dari Canelo Alvarez dibalas dengan uppercut Terence Crowford. Namun, hingga ronde pertama selesai, belum ada pukulan telak yang berhasil dilepaskan oleh Alvarez maupun Crawford.
Memasuki ronde ke-2 pertarungan menjadi lebih sengit. Canelo Alvarez memaksa pertarungan jarak dekat, sedangkan Crawford masih terus menjaga jarak pukulan Alvarez.
Sebuah jep yang mengarah ke badan Crawford, dibalas dengan hok cepat dari sisi kanan dan kiri. Di akhir ronde 2, Crawford mulai berani melakukan tekanan kepada Alvarez.
Di ronde 3, Canelo Alvarez yang sempat kesulitan memaksa Crawford bertarung dalam jarak dekat. Namun, Crawford masih mampu mengimbangi gaya bermain Canelo Alvarez. Di 3 ronde awal, Crawford lebih banyak melakukan pukulan dibanding Alvarez.
Memasuki ronde 4, Terence Crawford tampil lebih percaya diri. Dia meladeni pertarungan jarak dekat dengan Canelo Alvarez, dan berhasil melepaskan 3 hok beruntun yang gagal diantisipasi Alvarez.
Di akhir ronde 4, Terence Crawford yang lebih percaya diri melakukan provokasi kepada Alvarez. Hal itu langsung dihukum oleh Canelo Alvarez dengan pukulan keras tepat ke wajah Crawford.
Tidak petinju yang dominan di ronde 5. Baik Canelo maupun Crawford sama-sama kesulitan melepaskan pukulan tepat sasaran ke wajah lawan masing-masing. Canelo Alvarez masih kesulitan membongkar pertahanan Crawford.
Situasi masih belum berubah di ronde 6. Alvarez yang mulai frustasi pun tampil lebih terbuka. Dia mencoba mengurung Crawford di sudut ring, tetapi Crawford justru melepaskan pukulan keras, sekaligus keluar dari tekanan.
Kesulitan mengincar kepala Crawford, Canelo Alvarez melakukan pukulan ke badan Crawford. Namun, sang lawan tidak bergeming dan tetap mempertahankan dirinya.
Di ronde 8, saat gerakan Crawford mulai melambat, Alvarez berhasil melepaskan pukulan keras. Ronde 9, kedua petinju terlibat pertarungan jarak dekat dan saling melepaskan pukulan keras.
Pertarungan semakin sengit di 3 ronde terakhir. Canelo Alvarez yang kalah poin mencoba menumbangkan Terence Crawford. Alvarez melakukan serangan membabi buta, tetapi justru Crawford yang berhasil melepaskan hok ke wajah Alvarez.
Di ronde 11, Terence Crawford benar-benar unggul dengan melepaskan jep, hok dan uppercut yang mengarah ke wajah Canelo Alvarez. Di ronde terakhir, Alvarez benar-benar tampil tanpa beban dan berupaya menjatuhkan Crawford.
Namun, Terence Crawford berhasil melakukan blok terhadap semua serangan Alvarez. Dia bahkan melepaskan hok keras yang membuat Canelo Alvarez kelimpungan. Laga pun berakhir dalam 12 ronde dengan kedua petinju tetap bertahan di ring.
Dalam penghitungan angka yang dilakukan oleh juri, Terence Crawford dinyatakan menang dengan angka telak. Crawford pun berhasil merebut gelar juara tak terbantahkan di kelas Super Middleweight WBA, WBC, IBF, WBO dan The Rings.
Pertandingan antara Canelo Alvarez vs Terence Crawford dapat ditonton kembali di Netflix. Syaratnya, penggemar tinju harus memiliki paket berlangganan Netflix terlebih dahulu.
Link Nonton Tinju Dunia 2025 Canelo Alvarez vs Terence Crawford.
Editor: Fitra Firdaus
Masuk tirto.id


































