tirto.id - Menonton anime menjadi salah satu hobi atau hiburan yang populer di berbagai kalangan, baik anak-anak maupun orang dewasa. Saat ini pecinta anime bisa nonton anime gratis melalui platform streaming BStation atau Bilibili TV.
Bilibili TV merupakan situs web atau aplikasi video yang berbasis di Shanghai, China yang telah ada sejak 2009. Dilansir dari situs Bilibili TV, platform streaming ini juga tersedia di Indonesia, Filipina, Thailand, Vietnam, Singapura, dan Malaysia. Di Indonesia, platform ini dikenal sebagai BStation.
BStation menyediakan daftar koleksi anime terbesar di Asia Tenggara mulai dari anime terbaru hingga anime klasik yang tersedia secara gratis dan premium. Untuk mengetahui cara nonton anime di BStation gratis dan cara nonton BStation premium, simak artikel berikut ini yang membahas informasi seputar BStation.
Apakah BStation Gratis & Boros Kuota?
Telah disinggung di awal bahwa menonton anime di BStation (Bilibili TV) dapat dilakukan secara gratis. Bahkan menonton tayangan anime di BStation secara gratis dapat dilakukan tanpa melakukan login terlebih dahulu.
Namun tayangan gratis di BStation hanya tersedia dengan kualitas video mulai dari 144P, 240P, 360P, hingga 480P. Tayangan dengan kualitas terbaik hanya bisa diakses oleh pengguna premium.
Selain itu, nonton anime gratis di BStation juga ada gangguan iklan yang tidak dapat dilewati. Pengguna gratis juga perlu menunggu dalam beberapa hari untuk menonton episode terbaru tayangan anime tertentu.
Meski nonton anime di BStation bisa gratis, apakah BStation boros kuota? Penggunaan kuota di BStation tergantung pada kualitas video yang dipilih. Semakin tinggi kualitas videonya maka kuota yang digunakan akan semakin banyak.
Sementara itu, semakin rendah kualitas videonya, maka kuota yang digunakan pun akan semakin kecil. Namun, jumlah kuota yang digunakan juga sangat bergantung pada durasi menonton.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah estimasi penggunaan kuota berdasarkan kualitas video yang ditonton:
- Kualitas rendah (144p hingga 320p): sekitar 300 MB per jam.
- Kualitas standar (480p hingga 540p): sekitar 700 MB hingga 1 GB per jam.
- Kualitas tinggi (720p hingga 2K): sekitar 0,9 GB hingga 3 GB per jam.
- Kualitas ultra HD (4K): hingga 7,2 GB per jam.
Cara Nonton Anime di BStation Gratis
Cara nonton anime di BStation gratis bisa dilakukan melalui aplikasi atau situs web resminya. Lalu, bagaimana cara menonton di BStation gratis? Untuk mengetahuinya, simak tata cara nonton anime di BStation berikut:
- Kunjungi situs web https://www.bilibili.tv/id atau unduh aplikasinya di Play Store atau App Store.
- Setelah membuka situs web atau aplikasi BStation, cari judul anime yang ingin ditonton melalui kolom pencarian di bagian atas halaman.
- Secara otomatis, judul yang Anda cari akan muncul di hasil pencarian dan klik hasil pencarian yang sesuai.
- Setelah itu, sesuaikan kualitas video sesuai keinginan. Nonton anime gratis tanpa login hanya bisa mengakses video dengan kualitas 144P-480P.
BStation Premium Bayar Berapa?
Pengguna BStation Premium memiliki keuntungan tertentu yang tidak didapatkan oleh pengguna gratis. Apa yang dimaksud Premium di BStation?
Premium di BStation merujuk pada layanan berlangganan yang memberikan pengguna akses ke berbagai keuntungan. Pengguna premium dapat mengakses konten eksklusif, yakni anime atau video yang tidak tersedia untuk pengguna gratis, termasuk episode terbaru dari anime yang sedang tayang.
Selain itu, pengguna premium dapat menyaksikan tayangan tanpa gangguan iklan. pengguna premium pun bisa menikmati video dengan resolusi hingga 1080P atau full HD serta mengunduh anime atau video untuk ditonton secara offline.
Adapun cara nonton BStation premium adalah dengan login pada situs web atau aplikasi BStation dan membayar biaya berlangganan terlebih dahulu. Lalu, BStation Premium bayar berapa?
Paket Premium BStation tersedia dalam beberapa pilihan yakni Premium Bulanan Standard, Premium Standard 3 Bulan, serta Premium Tahunan Standard. Biaya berlangganannya mulai dari Rp25.000 hingga Rp2.190.000. Namun, saat ini sedang tersedia diskon dengan rincian berikut.
- Premium Bulanan Standard: Rp15.000 (sudah diskon 40 persen)
- Premium Standard 3 Bulan: Rp75.000 (tidak ada diskon)
- Premium Tahunan Standard: Rp1.090.000 (sudah diskon 50 persen)
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Ibnu Azis