Menuju konten utama
Pendidikan Agama Islam

Arti Asmaul Husna Al Alim dan Dalilnya dalam Al-Quran

Asmaul husna Al Alim artinya apa? Umat Islam seyogianya tahu salah satu nama baik Allah Swt. ini, terlebih menerapkan dalam tingkah lakunya. Simak di sini.

Arti Asmaul Husna Al Alim dan Dalilnya dalam Al-Quran
Ilustrasi sejumlah muslim yang mengamalkan Asmaul husna Al Alim dalam perilakunya. Asmaul husna Al Alim artinya apa? Umat Islam seyogianya tahu salah satu nama baik milik Allah Swt. tersebut. ANTARA FOTO/Aditya Nugroho/mrh/tom.

tirto.id - Asmaul husna Al Alim artinya apa? Umat Islam sepatutnya tahu salah satu nama-nama baik milik Allah Swt. tersebut. Tak sekedar itu, kaum muslim dianjurkan menerapkan dalam tingkah lakunya.

Lantas, apa arti Al Alim dan contohnya? Apa dalil dari asmaul husnaAl Alim? Asmaul husna Al Alim dari surat apa?

Allah SWT memiliki 99 nama yang baik atau dikenal dengan “Asmaul Husna”. Asmaul Husna mengandung banyak rahasia dan manfaat untuk kehidupan dunia dan akhirat.

Arti Asmaul Husna Al Alim

Salah satu Asmaul Husna yang dimiliki oleh Allah SWT adalah Al-Alim. Asmaul Husna Al Alim artinya Allah Maha Mengetahui.

Lafal Ya Alim Arab:

الْعَلِيمُ

Asmaul Husna Al-Alim memiliki makna bahwa Allah Swt. merupakan Zat yang mengetahui perkara yang tampak atau gaib serta tidak terbatas dari ruang dan waktu.

Pengetahuan Allah SWT yang dijabarkan dalam Asmaul Husna Al-‘Alim memiliki jangkauan tanpa batas.

Apa Dalil dari Asmaul Husna Al-Alim?

Dikutip dari laman Suara Muhammadiyah, Muhammad Fuad Abdul Baqi menyebutkan bahwa kata Asmaul Husna Al-Alim dalam Al-Qur’an disebutkan sekurangnya 140 kali.

Berikut ini beberapa contoh penyebutan Asmaul Husna Al-‘Alim dalam Al Qur'an:

1. Surah Al Baqarah Ayat 127

وَاِذْ يَرْفَعُ اِبْرٰهٖمُ الْقَوَاعِدَ مِنَ الْبَيْتِ وَاِسْمٰعِيْلُۗ رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا ۗ اِنَّكَ اَنْتَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ - ١٢٧

Arab Latin:

Wa iż yarfa'u ibrāhīmul-qawā'ida minal-baiti wa ismā'īl, rabbanā taqabbal minnā, innaka antas-samī'ul-'alīm.

Artinya:

“Dan [ingatlah] ketika Ibrahim meninggikan pondasi Baitullah bersama Ismail, [seraya berdoa], 'Ya Tuhan kami, terimalah [amal] dari kami. Sungguh, Engkaulah Yang Maha Mendengar, Maha Mengetahui,'" (QS. Baqarah [2]:127).

2. Surah Ali Imran Ayat 35

اِذْ قَالَتِ امْرَاَتُ عِمْرَانَ رَبِّ اِنِّيْ نَذَرْتُ لَكَ مَا فِيْ بَطْنِيْ مُحَرَّرًا فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ ۚ اِنَّكَ اَنْتَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ - ٣٥

Arab Latin:

Iż qālatimra`atu 'imrāna rabbi innī nażartu laka mā fī baṭnī muḥarraran fa taqabbal minnī, innaka antas-samī'ul-'alīm.

Artinya:

"[Ingatlah], ketika istri Imran berkata, 'Ya Tuhanku, sesungguhnya aku bernazar kepada-Mu, apa [janin] yang dalam kandunganku [kelak] menjadi hamba yang mengabdi [kepada-Mu], maka terimalah [nazar itu] dariku. Sungguh, Engkaulah Yang Maha Mendengar, Maha Mengetahui," (QS. Ali Imran [3]:35).

3. Surah Al Maidah Ayat 76

قُلْ اَتَعْبُدُوْنَ مِنْ دُوْنِ اللّٰهِ مَا لَا يَمْلِكُ لَكُمْ ضَرًّا وَّلَا نَفْعًا ۗوَاللّٰهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ - ٧٦

Arab Latin:

Qul a ta'budụna min dụnillāhi mā lā yamliku lakum ḍarraw wa lā naf'ā, wallāhu huwas-samī'ul-'alīm.

Artinya:

"Katakanlah [Muhammad], 'Mengapa kamu menyembah yang selain Allah, sesuatu yang tidak dapat menimbulkan bencana kepadamu dan tidak [pula] memberi manfaat?' Dan Allah Maha Mendengar, Maha Mengetahui," (QS. Al Maidah [5]:76).

Contoh Perilaku Al Alim

Ada banyak contoh sikap dari pengamalan Asmaul Husna Al-Alim. Sikap-sikap tersebut seyogianya dapat diamalkan umat Islam dalam kehidupan sehari-hari.

Meneladani Asmaul husna Al Alim antara lain dengan cara tidak berlaku sembrono dalam melakukan berbagai hal, tidak menyombongkan diri, hingga berbuat baik kepada sesama manusia maupun makhluk lainnya.

Apa Keutamaan Berdzikir Ya Alim?

Dengan merenungkan makna Asmaul Husna Al-Alim, kita dapat senantiasa mengingat keagungan Allah Swt. sebagai Pencipta yang Maha Sempurna.

Nama ini juga menginspirasi untuk meneladani sifat-sifat mulia dalam kehidupan, sehingga seorang muslim mampu menghadirkan kebaikan bagi diri sendiri dan orang lain.

Baca juga artikel terkait 99 ASMAUL HUSNA atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Edusains
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Dhita Koesno
Penyelaras: Syamsul Dwi Maarif