Menuju konten utama

20 Contoh Soal UMPTKIN 2024 & Jawaban, untuk Latihan UM PTKIN

Contoh soal UMPTKIN 2024 dan jawabannya. Simak jadwal lengkap dan daftar materi UMPTKIN.

20 Contoh Soal UMPTKIN 2024 & Jawaban, untuk Latihan UM PTKIN
Sejumlah peserta mengikuti Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UMPTKIN) tahun 2018 di UIN AR-Raniry, Banda Aceh, Selasa (22/5/2018). ANTARA FOTO/Ampelsa

tirto.id - Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) adalah salah satu proses penerimaan mahasiswa baru (PMB) pada Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di bawah naungan Kementerian Agama.

UM-PTKIN diselenggarakan untuk menjaring calon mahasiswa baru pada Universitas Islam Negeri (UIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN), dan Perguruan Tinggi yang memiliki program studi dengan izin pendirian berasal dari Kementerian Agama.

Pelaksanaannya dilakukan secara nasional dan lewat metode luring alias luar jaring. Nantinya, peserta menjalani seleksi di Titik Lokasi Ujian yang dipilih dengan menggunakan metode Sistem Seleksi Elektronik (SSE).

Artinya, peserta mengerjakan soal melalui aplikasi yang sudah disediakan di komputer (PC/Laptop) atau tanpa naskah.

Jadwal pendaftaran UMPTKIN 2024 dimulai pada 17 April 2024 hingga berakhir 15 Juni 2024. Sedangkan pelaksanaan ujian pada 24 Juni-30 Juni 2024. Pengumuman disampaikan tanggal 8 Juli 2024.

Syarat Pendafaran UMPTKIN 2024

Berikut syarat lengkap pendaftaran UMPTKIN 2024:

  • Peserta yang berhak mendaftar adalah siswa MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS/sederajat lulusan tahun 2022, 2023, dan 2024.
  • Peserta lulusan tahun 2022 dan 2023 wajib memiliki Ijazah/Surat Keterangan Lulus (SKL), dan Peserta lulusan 2024 wajib memiliki salah satu dari Surat Keterangan Lulus (SKL)/Pengumuman Lulus/KTP/Kartu Siswa.
  • Peserta wajib memiliki:
  1. Nomor Induk Siswa Nasional (NISN);
  2. Email yang aktif dan dapat dihubungi;
  3. Nomor WhatsApp yang aktif dan dapat dihubungi.
  • Peserta melakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui bank yang ditetapkan oleh Panitia Nasional.
  • Peserta memilih maksimal 3 (tiga) Program Studi pada PTKIN/PTN.
  • Peserta memilih PTKIN/PTN Titik Lokasi Ujian.
  • Pendaftaran peserta dinyatakan selesai apabila peserta telah melakukan Finalisasi Pendaftaran.

Jadwal Lengkap UM PTKIN

Berikut adalah jadwal lengkap dan tahapan UM PTKIN 2024:

  • Pendaftaran/Pembayaran: 17 April 2024 (08.00 WIB) hingga 15 Juni 2024 (15.00 WIB)
  • Finalisasi Pendaftaran: 17 April 2024 (08.00 WIB) hingga 19 Juni 2024 (15.00 WIB)
  • Cetak Kartu Peserta Ujian SSE UM-PTKIN: Mulai 21 April 2024 (08.00 WIB)
  • Pelaksanaan Ujian SSE UM-PTKIN: 24 Juni hingga 30 Juni 2024
  • Pengumuman: 8 Juli 2024

Contoh Soal UMPTKIN 2024 & Jawaban

Materi ujian UMPTKIN 2024 terdiri dari 4 bagian. Di antaranya Penalaran Akademik (PA), Penalaran Matematika, Literasi Membaca, serta Literasi Ajaran Islam.

Berikut adalah daftar contoh soal yang bisa dipelajari sebagai persiapan jelang mengikuti UMPTKIN 2024 lengkap beserta jawabannya:

Penalaran Akademik (PA)

1. Faedah : ...

A. Kepastian

B. Kebenaran

C. Kemudharatan

D. Kemaslahatan

Jawaban: D

2. Apa persamaan kata (sinonim) dari kesahihan?

A. Kebenaran

B. Kematangan

C. Keberlakuan

D. Kesalahan

Jawaban: A

3. Apa persamaan kata (sinonim) dari religius?

A. Pendeta

B. Masjid

C. Kepercayaan

D. Agamis

Jawaban: C

4. Modern : Tradisional =...:...

A. Roket : rudal scud

B. Ferrari : fiat

C. Pesawat : sepeda motor

D.Mobil : pedati

Jawaban: D

5. Shalat 4 rakaat boleh digabung (jama’) dan diringkas (qashar). Shalat yang berjumlah 3 rakaat hanya boleh digabung dan tidak boleh diringkas. Shalat yang berjumlah 2 rakaat tidak boleh digabung dan diringkas.

A. Shalat Maghrib yang berjumlah 3 rakaat boleh digabung dan diringkas

B. Shalat Isya yang berjumlah 4 rakaat tidak boleh digabung maupun diringkas

C. Shalat Subuh yang berjumlah 2 rakaat hanya boleh digabung dan diringkas

D. Shalat Dhuhur dan Ashar yang masing-masing berjumlah 4 rakaat boleh digabung dan diringkas

Jawaban: D

Penalaran Matematika

6. 15, 17, 11, 13, 7, 9, 3, ..., ...

A. 1, -7

B. 1, -5

C. 5, -7

D. 5, -1

Jawaban: D

7. Nilai x yang memenuhi 2 (3x + 1/4) = 5 (2x - 1/6) adalah?

A. 1/2

B. 1/3

C. 1/4

D. 1/6

Jawaban: B

8. Mana dari angka-angka berikut ini yang merupakan hasil dari penjumlahan 4 bilangan ganjil?

  • 496
  • 1346
  • 1710
  • 2264
A. (1) dan (2)

B. (2) dan (4)

C. (1) dan (3)

D. Semua benar

Jawaban: D

9. Pada suhu udara berapakah kecepatan suara paling mendekati 1.000 feet/detik?

A. −46°F

B. −48°F

C. −49°F

D. −50°F

Jawaban: B. −48°F

10. Bobby adalah seorang ahli botani yang sedang meneliti produksi buah pir dari 2 pohon pir. Dia mendapat hasil bahwa pohon A memproduksi buah 20% lebih banyak daripada pohon B. jika pohon A memproduksi 144 pir, berapakah pir yang diproduksi pohon B?

A. 115

B. 120

C. 124

D. 173

Jawaban: B. 120

Literasi Membaca

Teks untuk soal nomor 11-15. Cermati apakah kata-kata tercetak tebal di setiap nomor dalam teks berikut, Tidak Perlu Diperbaiki (A) atau perlu diganti dengan pilihan lain yang tersedia (B, C, D, dan E).

Kementerian Hukum AS sedang mempersiapkan gugatan (1)antitrust (monopoli)terhadap perusahaan G. Gugatan ini hasil dari investigasi yang dimulai pada September lalu saat (2)lima puluhnegara bagian AS bersama-sama menyelidiki dugaan monopoli yang dilakukan perusahaan G, terutama (3)praktekperiklanan mereka. Jaksa Penuntut Umum di negara bagian Texas, Kan Paxton, (4)mengkonfirmasihal ini. Dia menyebut sudah mengirim panggilan terhadap petinggi perusahaan G dan sejumlah pihak ketiga yang terdampak monopoli ini. (5)Paxton memimpin investigasi ini menyebut gugatan tersebut bakal dilakukan pada 2020 ini.

11. Perlakuan paling tepat untuk penggalan kalimat ke-1 adalah....

A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI

B. antitrust “monopoli”

C. antitrust (monopoli)

D. antitrust “monopoli”

Jawaban: A

12. Perlakuan paling tepat untuk penggalan kalimat ke-2 adalah....

A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI

B. limapuluh

C. lima-puluh

D. 50

Jawaban: A

13. Perlakuan paling tepat untuk penggalan kalimat ke-3 adalah....

A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI

B. praktik

C. mempraktikkan

D. mempraktekkan

Jawaban: B

14. Perlakuan paling tepat untuk penggalan kalimat ke-4 adalah....

A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI

B. meng-konfirmasi

C. mengonfirmasi

D. dikonfirmasi

Jawaban: C

15. Perlakuan paling tepat untuk penggalan kalimat ke-5 adalah....

A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI

B. Paxton yang memimpin investigasi ini, menyebut gugatan tersebut bakal dilakukan pada 2020 ini.

C. Paxton, memimpin investigasi ini, menyebut gugatan tersebut bakal dilakukan pada 2020 ini.

D. Paxton, pemimpin investigasi ini, menyebut gugatan tersebut bakal dilakukan pada 2020 ini.

Jawaban: D

Literasi Ajaran Islam

16. Khalifah terakhir dari Daulah Umayyah I adalah....

A. Muawiyah I bin Abi Sufyan

B. Sulaiman bin Abdul Malik

C. Umar bin Abdul Aziz

D. Marwan II bin Muhammad

Jawaban: D

17. Masa berdirinya Daulah Umayyah terdiri atas 2 periode, yaitu pada tahun....

A. 761-850 M dan 756-1031 M

B. 661-750 M dan 756-1031 M

C. 690-750 M dan 756-1056 M

D. 661-790 M dan 796-1031 M

Jawaban: B

18. Calon jemaah haji asal Indonesia mulai diberangkatkan sejak bulan Syawal sehingga mereka berihram untuk melakukan ibadah umrah lebih dahulu, lalu melepas ihramnya sampai datang waktu haji. Ketika waktu haji sudah datang para jamaah melakukan ihram untuk haji. Cara pelaksanaan haji semacam ini disebut haji....

A. Ifrad

B. Mabrur

C. Qiran

D. Tamattu'

Jawaban: D

19. Iman menuntut perwujudan lahiriah atau internalisasi dalam bentuk ...

A. sikap

B. tindakan

C. ucapan

D. langkah

Jawaban: A

20. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini!

(1) Setiap surat yang di dalamnya mengandung “ayat-ayat sajadah”

(2) Menjelaskan masalah ibadah, muamalah, dan kaidah hukum

(3) Peletakan dasar bagi hukum dan akhlak mulia untuk membentuk masyarakat

(4) Mengungkapkan perilaku orang-orang munafik, menganalisis kejiwaannya, membuka kedoknya, dan menjelaskan bahwa mereka berbahaya

(5) Ayat-ayatnya memantapkan syariat serta menjelaskan tujuan pensyariatannya

Berdasarkan pernyataan-pernyataan di atas, manakah yang termasuk ciri-ciri tema dan gaya bahasa dari ayat-ayat Madaniyah adalah...

A. 1, 2, 3

B. 2, 3, 4

C. 2, 3, 5

D. 2, 4, 5

Jawaban: D

Baca juga artikel terkait UMPTKIN 2024 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yulaika Ramadhani