Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Zlatan Ibrahimovic: Swedia Sedang Mengambil-alih Dunia!

Zlatan Ibrahimovic bangga dan senang Swedia lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2018.

Zlatan Ibrahimovic: Swedia Sedang Mengambil-alih Dunia!
Zlatan Ibrahimovic. FOTO/AP

tirto.id - Mantan penyerang Timnas Swedia, Zlatan Ibrahimovic, bahagia melihat negaranya lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2018 dan akan menghadapi Swiss. Bomber gaek ini menyebut bahwa apa yang teah dicapai Swedia di Rusia dengan istilah mengambil-alih dunia. Ibra yakin, Swedia bisa terus melangkah jauh, bahkan memenangkan Piala Dunia.

“Saya berkata sebelum Piala Dunia bahwa mereka akan melangkah jauh dan mereka mungkin memenangkannya. Saya sangat senang, bangga jadi orang Swedia,” ungkapnya seperti dikutip dari FourFourTwo.

“Saya [pernah] mengambil-alih dunia, sekarang Swedia sedang mengambil-alih dunia,” imbuh striker dengan rekor 62 gol bagi Timnas Swedia ini.

Ibrahimovic mengaku bangga dengan performa Sebastian Larsson dan kawan-kawan di fase grup Rusia 2018. Jelang laga melawan Swiss yang akan dihelat pada Selasa (3/7/2018), pemain LA Galaxy ini optimistis skuad asuhan Janne Andersson akan tampil maksimal .

“Siapapun yang bermain lawan Swedia akan kesulitan tentunya dan saya pikir semua orang mengetahui itu. Mereka [Swedia] telah menunjukkannya, mereka tahu dan akan meneruskannya. Itu [melawan Swiss] pertandingan yang sulit, itu pertarungan Eropa, jadi mari kita lihat,” ucap legenda hidup Timnas Swedia yang telah mengemas 116 caps ini.

“Mereka [Swedia] bermain lawan dua [tim] non-Eropa [di fase grup], mereka mengalahkan keduanya dan mereka kalah lawan Jerman, yang merupakan negara Eropa, tapi saya pikir itu tidak penting di sini [babak 16 besar], karena di sini persoalannya menang atau kalah,” tambah Ibra.

Ibrahimovic sempat menyatakan pensiun dari Timnas Swedia setelah Piala Eropa 2016. Meskipun sempat diisukan akan dipanggil kembali untuk Piala Dunia 2018 di Rusia, namun nyatanya Janne Andersson tidak menyertakan eks pemain Manchester United, PSG, AC Milan, Inter Milan, Juventus, dan Ajax Amstedam ini.

Kendati tanpa Ibrahimovic, Swedia menunjukkan performa apik di Piala Dunia 2018 dan melaju ke babak 16 besar sebagai juara Grup F.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Iswara N Raditya