Menuju konten utama
Liga Spanyol

Sergio Ramos Berpeluang Tampil di Laga Real Madrid vs Real Betis

Setelah absen hampir selama satu bulan, Sergio Ramos diperkirakan akan kembali memperkuat Real Madrid dalam duel pemungkas La Liga melawan Real Betis pada jornada 38 mendatang.

Sergio Ramos Berpeluang Tampil di Laga Real Madrid vs Real Betis
Pemain Real Madrid Sergio Ramos merayakan gol di depan kamera TV setelah mencetak penalti dan gol keempat timnya selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Real Madrid dan Leganes di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Sabtu, 1 September 2018. Foto AP / Andrea Comas

tirto.id - Setelah lama tidak memperkuat tim hampir sebulan sejak awal April silam, Sergio Ramos berpeluang besar kembali tampil bersama Real Madrid di laga terakhir timnya musim ini, ketika menjamu Real Betis di Stadion Santiago Bernabeu pada Minggu (19/5/2019),

Melansir laman Marca pada Rabu (15/5), Sergio Ramos akan kembali menjalani latihan bersama rekan-rekan setimnya pada Rabu atau Kamis tengah pekan ini.

Sabtu pekan lalu, sebenarnya dia sudah mulai berlatih dengan bola, namun tidak dimasukkan dalam daftar skuat pemain saat meladeni Real Sociedad di Anoeta. Dalam duel tersebut, Madrid kalah 3-1. Ini merupakan kekalahan ke-11 bagi Los Blancos sepanjang musim di Liga Spanyol saja.

Terakhir kali Ramos turun sebagai pemain adalah ketika laga melawan Valencia pada (3/4) silam. Meskipun tampil penuh selama 90 menit, Madrid kalah 2-1 atas tuan rumah di Stadion Mestalla.

Sejak saat itu, Los Merengues menjalani tujuh pertandingan dengan tanpa diperkuat oleh bek berusia 33 tahun tersebut di barisan belakang. Hasilnya Madrid menang tiga kali, seri dua kali, dan kalah dua kali.

Tiga kemenangan yang diraih oleh El Real adalah semua laga yang terjadi saat bermain kandang sendiri. Sementara dalam empat kali pertandingan tandang, mereka selalu gagal menang dengan catatan dua kali kalah dan dua kali imbang. Padahal, lawan-lawan yang dihadapi adalah sekelas Leganes, Getafe, Rayo Vallecano dan Real Sociedad.

Absennya Ramos di posisi bek tengah, membuat Zinedine Zidane lebih banyak menampilkan Jesus Vallejo untuk mendampingi Raphael Varane di sektor belakang dalam lima laga. Sementara Nacho turun dalam tiga kali pertandingan sebagai starter.

Tanpa adanya Ramos, gawang Madrid kebobolan delapan kali. Pertahanan kubu Santiago Bernabeu hanya berhasil clean sheet dalam dua kali laga.

Jika diturunkan melawan Real Betis pada duel pemungkas di pekan 38 Liga Spanyol mendatang, akan menambah catatan penampilan Ramos bersama Madrid musim ini di kompetisi domestik.

Bek bernomor punggung 4 itu mencatatkan 28 kali penampilan di La Liga 2018/2019 dengan koleksi enam gol dan satu assist. Meskipun posisinya sebagai pemain belakang, Ramos bisa dikatakan cukup produktif dalam membobol gawang lawan.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus