Menuju konten utama
Kronik Hari Ini

Sejarah 16 Januari: Wafatnya Mahmoed Joenoes Ulama Jenius

Mahmoed Joenoes wafat pada 16 Januari 1982. Ulama jenius ini sangat berjasa dalam sejarah pendidikan Islam di Indonesia.

Sejarah 16 Januari: Wafatnya Mahmoed Joenoes Ulama Jenius
Ilustrasi Mahmoed Joenoes. tirto.id/Gery

tirto.id - Tanggal 16 Januari 1982, hari ini 36 tahun lalu, Indonesia kehilangan sosok ulama besar yang sangat berjasa dalam sejarah pendidikan Islam di tanah air, Prof. DR. H. Mahmoed Joenoes. Ia adalah seorang jenius yang mengusulkan kepada pemerintah pusat agar mata pelajaran agama Islam dimasukkan ke kurikulum pendidikan nasional, beberapa tahun setelah Indonesia merdeka.

Berikut ini jejak kiprah Mahmoed Joenoes selengkapnya:

1899

Mahmoed Joenoes dilahirkan di Sungayang, Tanah Datar, Sumatera Barat, tanggal 10 Februari 1899. Kejeniusannya sudah terlihat sejak kecil. Saat baru berusia 14 tahun, Mahmoed dipercaya menjadi guru bantu di Madras School yang dipimpin oleh ulama besar, Muhammad Thaib Umar.

_______________________________

1917

Muhammad Thaib Umar jatuh sakit. Mahmoed Joenoes yang kala itu berumur 18 tahun diminta menggantikan sang guru untuk sementara memimpin Madras School. Ia juga mewakili Thaib Umar dalam acara penting, termasuk Rapat Besar Ulama Minangkabau pada 1919 yang melahirkan Persatuan Guru Agama Islam (PGAI).

_______________________________

1920

Mahmoed Joenoes mulai menuangkan pemikirannya melalui tulisan. Bahkan, pada Februari 1920, ia menerbitkan majalah al-Baysir selain terlibat dalam penerbitan sejumlah media Islam lainnya, seperti al-Munir, al-Manar, dan al-Bayan. Tak hanya itu, ia merintis perkumpulan pelajar Islam Sumatera Thawalib cabang Sungayang.

_______________________________

1923

Cita-cita Mahmoed Joenoes yang ingin belajar ke Universitas Al-Azhar, Mesir, akhirnya terwujud. Pada Maret 1923, ia berangkat dengan kapal laut melalui Penang (Malaysia). Sebelum ke Kairo, Mahmoed terlebih dulu menunaikan ibadah haji di Mekkah, Arab Saudi.

_______________________________

1924

Mahmoed Joenoes diterima di Universitas Al-Azhar. Pemuda ini memang jenius. Hanya butuh setahun baginya untuk mendapatkan ijazah Syahadah Alimiyah, setara dengan agister. Ia adalah salah satu orang Indonesia pertama lulusan Al-Azhar. Setelah itu, ia melanjutkan studi di Darul Ulum atau yang kini menjadi bagian dari Universitas Kairo.

_______________________________

1930

Bulan Oktober 1930, Mahmoed Joenoes menuju tanah air, dan tiba di Sumatera Barat pada awal 1931. Ia kembali ke Madras School dan menerapkan konsep pendidikan Islam yang lebih modern, termasuk mengenalkan pembagian jenjang untuk madrasah, yakni Ibtidaiyah, Tsanawiyah, dan Aliyah.

_______________________________

1933

Madras School ditutup karena terbentur kebijakan Ordonansi Sekolah Liar (Wildeschoolen Ordonantie) yang mewajibkan setiap sekolah memiliki izin resmi dari pemerintah kolonial. Di Jawa, kebijakan ini ditentang oleh Ki Hadjar Dewantara yang tetap mengembangkan Taman Siswa.

_______________________________

1931

Setelah Madras School tutup, Mahmoed Joenoes dipercaya memimpin sekolah pendidikan guru yang dibentuk PGAI, yakni Normal Islam School (NIS) atau Kulliyyatul Muallimin Al-Islamiyyaah di Padang. Di sekolah ini, Mahmoed memasukkan mata pelajaran pendidikan agama Islam dalam kurikulumnya yang untuk pertamakalinya diberlakukan di Hindia Belanda.

_______________________________

1940-1944

Mahmoed Joenoes undur diri dari NIS karena diminta oleh beberapa rekannya di PGAI untuk merintis Sekolah Tinggi Islam (STI) di Padang. STI adalah perguruan tinggi pertama di Sumatera Barat, namun kemudian dibubarkan oleh pemerintah militer Jepang.

Selanjutnya, pada 1943, Mahmoed turut membidani berdirinya Majelis Islam Tinggi (MIT) Minangkabau. Ia mengusulkan kepada pemerintah Jepang agar mata pelajaran agama Islam dimasukkan ke dalam kurikulum pendidikan, dan diterima. Tahun 1944, ia kembali ke NIS dan memimpin sekolah ini hingga pasca-kemerdekaan Indonesia.

_______________________________

1946-1947

Mata pelajaran agama Islam diterapkan di Sumatera Barat sejak 1 April 1946 berkat andil Mahmoed. Ia juga ditunjuk untuk menyusun kurikulum sekaligus menulis buku-buku panduan untuk guru. Sejak Maret 1947, kurikulum pendidikan di seluruh wilayah Sumatera menyertakan mata pelajaran agama Islam.

Pada 1946 pula, Mahmoed Joenoes turut mendirikan Sekolah Menengah Islam (SMI) di Bukittinggi. Ini merupakan cikal-bakal Universitas Islam Indonesia (UII) seiring kepindahan ibukota RI ke Yogyakarta.

_______________________________

1948

Ketika Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) didirikan di Bukittinggi pada 1948 lantaran Yogyakarta diduduki Belanda, Mahmoed turut mengambil peran. Ia memprakarsai dibukanya sekolah-sekolah darurat serta mengusulkan dibukanya Madrasah Tsanawiyah di seluruh wilayah Sumatera.

_______________________________

1951

Berkat perjuangan Mahmoed Joenoes, Departemen Pendidikan dan Pengajaran RI akhirnya menetapkan mata pelajaran agama Islam menjadi bagian resmi dari kurikulum pendidikan nasional. Kebijakan ini mulai diajarkan di setiap jenjang sekolah negeri maupun swasta pada 20 Januari 1951.

_______________________________

1957

Mahmoed Joenoes ditunjuk sebagai rektor pertama Akademi Dinas Ilmu Agama (ADIA) yang didirikan Departemen Agama pada 1 Juni 1957. Atas usulan Mahmoed, ADIA dilebur dengan Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN) menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) atau Universitas Islam Negeri (UIN). Mahmoed sempat menjabat Rektor IAIN Imam Bonjol di Padang.

_______________________________

1982

Dalam usia 82 tahun, Mahmoed Joenoes wafat di Jakarta pada 16 Januari 1982. Di sepanjang hidupnya, ia telah menulis lebih dari 75 judul buku yang masih dijadikan rujukan untuk pengajaran sekolah Islam sampai saat ini.

Baca juga artikel terkait SEJARAH PENDIDIKAN atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Iswara N Raditya