Menuju konten utama

Rupiah Ditutup Menguat Meski Nyaris Sentuh Rp15.700 per Dolar AS

Rupiah ditutup menguat 10 poin ke posisi Rp15.698 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp15.708 per dolar AS.

Rupiah Ditutup Menguat Meski Nyaris Sentuh Rp15.700 per Dolar AS
Petugas menunjukan uang pecahan Rupiah dan dolar AS di gerai penukaran mata uang asing VIP (Valuta Inti Prima) Money Changer, Jakarta, Selasa (4/10/2022). Nilai tukar rupiah kembali menembus level Rp15.300 pada perdagangan Selasa (4/10) siang, dimana sentimen yang mempengaruhi pergerakan rupiah adalah mulai melandainya nilai dolar AS. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww.

tirto.id - Nilai tukar (kurs) rupiah ditutup menguat 10 poin atau 0,06 persen ke posisi Rp15.698 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp15.708 per dolar AS.

"Rupiah menguat terutama disebabkan dolar AS yang melanjutkan pelemahan oleh meredanya ekspektasi kenaikan suku bunga oleh The Fed setelah data tenaga kerja Jumat kemarin menunjukkan kenaikan pada tingkat pengangguran yang di atas perkiraan," kata analis DCFX Futures Lukman Leong dikutip Antara, Jakarta, Selasa (8/11/2022).

Tingkat pengangguran di Negeri Paman Sam meningkat menjadi 3,7 persen pada Oktober dibandingkan 3,5 persen pada September. Namun, lanjut Lukman, pada siang tadi penguatan nilai tukar rupiah terbatas oleh dolar AS yang berbalik naik.

"Data pertumbuhan PDB kuartal III 2022 Indonesia yang kemarin juga sangat solid walau sedikit di bawah perkiraan, turut mendukung rupiah," ujar Lukman.

Dari sisi internal, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat perekonomian Indonesia berhasil tumbuh tinggi pada triwulan III 2022, yakni 5,72 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya atau year on year (yoy) atau lebih tinggi dari triwulan II-2022 yang sebesar 5,45 persen (yoy).

Tren pertumbuhan ekonomi secara tahunan meningkat secara persisten selama empat kuartal berturut-turut, dengan tumbuh di atas 5 persen sejak triwulan IV 2021.

"Faktor penggerak rupiah masih dolar AS, dengan investor cenderung wait and see menantikan data inflasi AS hari Kamis lusa," kata Lukman.

Baca juga artikel terkait NILAI TUKAR RUPIAH HARI INI

tirto.id - Ekonomi
Sumber: Antara
Editor: Anggun P Situmorang