Menuju konten utama
Lebaran 2022

Rekomendasi Film di Mola & VIU untuk Ditonton Saat Libur Lebaran

Daftar rekomendasi film seru di Mola dan VIU untuk ditonton selama libur Lebaran 2022. 

Rekomendasi Film di Mola & VIU untuk Ditonton Saat Libur Lebaran
Ilustrasi Nonton Film. foto/istockphoto

tirto.id - Menjelang libur Hari Raya Idul Fitri, menonton film bisa menjadi salah satu kegiatan yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga, sembari bersilahturahmi.

Salah satu platform streaming online Mola TV, memberikan rekomendasi tujuh tayangan seru berupa film fitur maupun serial yang bisa menemani libur Lebaran.

Berikut adalah daftar judul tayangan rekomendasi yang bisa ditonton secara eksklusif di Mola yang disusun berdasarkan alfabet, dikutip dari Antara Rabu (27/4).

"The Affair"

Serial tiga musim ini bercerita tentang kehidupan rumah tangga yang retak akibat perselingkuhan antara dua tokoh sentral bernama Alison (Ruth Wilson) dan Noah (Dominic West) yang masing-masing sudah memiliki keluarga.

Drama menjadi sangat menarik karena juga mengambil sudut pandang dari pasangan yang terkhianati, yaitu istri Noah bernama Helen (Maura Tierney) serta suami Alison yaitu Cole (Joshua Jackson).

Keempat karakter mengaduk perasaan penonton, sehingga tak heran jika serial ini sempat mendapatkan penghargaan Golden Globe for Best Drama.

"Che"

Film biopik yang terdiri dari dua bagian ini memperlihatkan tokoh Che Guevara (Benicio Del Toro).

Film ini memperlihatkan transformasi Che bersama Fidel Castro (Demián Bichir) menjadi pejuang revolusi Kuba dan simbol idealisme dan kepahlawanan yang hidup di hati banyak orang.

Disutradarai oleh Steven Soderbergh dan didukung beberapa nama besar seperti Julia Ormond, Franka Potente serta Matt Damon, film ini diputar sebagai film tunggal di Festival Film Cannes.

Di festival yang sama, Benicio Del Toro medapatkan penghargaan sebagai Best Actor.

"The Comey Rule"

Berdasarkan buku terlaris berjudul "A Higher Loyalty: Truth, Lies, and Leadership" yang ditulis oleh mantan direktur FBI James Comey, serial "The Comey Rule" adalah sebuah miniseri drama politik Amerika yang penuh intrik.

Pengalaman James Comey memberikan kisah mendalam dan pemahaman lebih tentang apa yang ada di balik sejarah pemilihan presiden 2016 dan sesudahnya yang membelah negara menjadi dua kubu.

"Halo"

Mengambil cerita dari gim paling populer di Xbox, "Halo" sudah bisa dinikmati melalui serial film adaptasi mulai 25 Maret 2022 di Mola Indonesia, Singapura dan Malaysia.

Bercerita tentang perang antargalaksi antara Spartan melawan Covenant, dan episode terbarunya bisa diikuti setiap hari Jumat.

Kehadiaran "Halo" mendapatkan sambutan sangat meriah dari warganet dan diekspresikan dengan berbagai artwork, kostum dan memes dari tokoh favorit mereka, Masterchief (Pablo Schreiber), beserta pasukan Spartan.

"The Lost Symbol"

Penggemar film-film misteri thriller tak boleh melewatkan serial yang diangkat dari buku "The Lost Symbol" karya Dan Brown.

Sama seperti karya-karya Dan Brown lainnya, di serial ini tokoh utama Robert Langdon muda (Ashley Zukerman) digambarkan sebagai seorang ahli simbol atau symbologist lulusan Harvard.

Ia dipaksa membantu CIA memecahkan berbagai teka-teki rumit sebuah konspirasi besar setelah mentornya Peter Solomon (Eddie Izzard) diculik.

"Ray Donovan"

Ray Donovan (Liev Schreiber) terkenal sebagai pria yang berprofesi sebagai “fixer” di kalangan elit Los Angeles. Ia melakukan berbagai pekerjaan kotor demi menyelamatkan reputasi orang-orang elit ini.

Kehidupannya mengalami gonjang-ganjing saat sang ayah (Jon Voight) tanpa disangka-sangka bebas dari penjara dan mengantarkannya pada berbagai situasi rumit.

Serial ini menerima sambutan baik pemirsanya dan berkali-kali dinominasikan di Primetime Emmy Awards, dan Jon Voight bahkan mendapatkan penghargaan sebagai aktor pendukung terbaik di Golden Globe atas perannya sebagai Mickey Donovan.

"Yellowjackets"

Bermula dari sebuah kecelakaan pesawat yang menimpa sebuah tim sepak bola wanita, dan harus bertahan hidup di hutan selama 19 bulan.

Pengalaman pasca-kecelakaan yang traumatis dan luka batin yang tak kunjung hilang dimakan waktu menjadi sisi-sisi penuh misteri dari keseharian mereka yang selamat dari musibah tersebut.

Didukung nama-nama besar seperti Melanie Lynskey, Christina Ricci, dan Juliette Lewis, serial ini mendapatkan banyak penghargaan, salah satunya sebagai film horror terbaik dari Critics Choice Super Awards 2022.

Selain rekomendasi film di Mola TV, ada beberapa film Korea di VIU yang bisa Anda tonton selama libur lebaran, berikut daftarnya.

"Architecture 101"

Mengusung genre romansa, film ini menceritakan Seo Yeon yang bertemu kembali dengan cinta pertamanya, Seung Min, setelah belasan tahun berlalu.

Lima belas tahun lalu, saat masih duduk di bangku sekolah, Seo Yeon dan Seung Min jatuh cinta saat bertemu di kelas Arsitektur 101. Namun, hubungan keduanya kandas karena suatu permasalahan.

Film ini diperankan oleh sederet aktor dan aktris ternama Korea, seperti Cho Jung Seok, Yoo Yeon Seok, Bae Suzy, Uhm Tae Woong, Han Ga In, dan Lee Je Hoon.

"Samjin Company English Class"

Berlatar tahun 1995, tiga sahabat SMA bekerja di satu perusahaan sama bernama Samjin Company. Karena latar belakang pendidikan mereka, ketiganya mengalami kesulitan untuk naik jabatan.

Suatu hari Samjin Company mengumumkan kepada karyawannya bahwa siapa pun yang memiliki skor TOEIC di atas 600 akan berkesempatan naik jabatan menjadi asisten manajer.

Alur film ini akan menceritakan perjuangan tiga sahabat, yakni Lee Ja Young, Jung Yoo Na, dan Sim Bo Ram dalam belajar bahasa Inggris.

"Double Patty"

Film ini menceritakan kisah cinta Hyun Ji (Irene Red Velvet) yang bekerja di rumah makan hamburger.

Suatu hari ia bertemu dengan pelanggan bernama Woo Ram (Shin Seung Ho) yang memesan hamburger paket double patty, yaitu buy one get one free atau beli satu gratis satu. Pertemuan di restoran hamburger ini menjadi awal kisah cinta Hyun Ji dan Woo Ram.

"By Quantum Physics: A Nightlife Venture"

Film ini dibintangi Seo Yea Ji, film ini menceritakan kejadian yang terjadi di suatu kelab malam.

Lee Chan Woo (Park Hae Soo) pemilik kelab malam mendapatkan masalah karena ada kasus narkoba terjadi di kelab miliknya yang melibatkan selebritas terkenal.

Karena tidak ingin melibatkan pihak kepolisian dan jaksa dalam menyelesaikan masalah tersebut, Lee Chan Woo lantas mengumpulkan orang-orang ahli untuk membantunya menyelesaikan kasus ini, termasuk Sung Eun Young (Seo Yea Ji) dan Park Ki Hun (Kim sang Ho).

Baca juga artikel terkait REKOMENDASI FILM MOLA TV atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Film
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yantina Debora