Tommy Soeharto melayangkan somasi kepada Firza Husein karena namanya dicatut sebagai pemilik Yayasan Solidaritas Sahabat Cendana. Tommy juga membantah dirinya mendanai rencana dugaan makar pada demo 2 Desember silam.
Kasus dugaan makar yang menyeret nama Firza Husein sebagai salah satu tersangka sampai saat ini masih dalam tahap menyelesaikan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) oleh Polda Metro Jaya.
Penyidik Polda Metro Jaya sudah melengkapi berkas perkara makar dengan tersangka Sri Bintang. Penyidikan dugaan upaya makar harus utuh karena delik formil yang artinya penanganan kasusnya tidak harus terjadi terlebih dahulu.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol, Argo Yuwono mengatakan penyidik juga telah mengantongi empat alat bukti untuk menetapkan tersangka kasus dugaan makar.
Pemeriksaan Jubir FPI Munarman dan Ketua GNPF-MUI Bachtiar Nasir hari ini dibatalkan dan rencananya akan dirapel bersamaan dengan pemeriksaan Habib Rizieq pada 1 Februari 2017 nanti.
Musisi Ahmad Dhani penuhi panggilan sebagai saksi oleh Polda Metro Jaya untuk kasus dugaan percobaan makar atau permufakatan jahat yang melibatkan tersangka Rachmawati Soekarnoputri pada hari ini.
Suami calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sylviana Murni, Gde Sardjana dipanggil Polda Metro Jaya dalam kapasitasnya sebagai saksi atas Jamran, tersangka dugaan makar.
Penyidik Polda Metro Jaya mengagendakan pemeriksaan Ratna Sarumpaet terkait dugaan makar. Pemanggilan aktivis itu untuk bersaksi atas tersangka makar, Sri Bintang Pamungkas.
Musisi Ahmad Dhani diperiksa penyidik Polda Metro Jaya pada Selasa (20/12/2016) dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka Sri Bintang Pamungkas terkait kasus dugaan percobaan makar.
Buni Yani diperiksa oleh penyidik Polda Metro Jaya dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka Sri Bintang Pamungkas terkait dugaan percobaan makar.