Menuju konten utama

Prediksi Perseru vs Bali United di Liga 1: Ujian yang Sesungguhnya

Laga di kandang Perseru diprediksi akan jadi ujian tak mudah bagi Bali United yang sedang dalam tren positif

Prediksi Perseru vs Bali United di Liga 1: Ujian yang Sesungguhnya
Pesepak bola PSIS Semarang, Haudi Abdilah berebut bola dengan pesepak bola Bali United Nick Van Der Velden dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (4/8/2018). ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

tirto.id - Pertandingan GoJek Liga 1 pekan 20 akan mempertemukan Perseru vs Bali United di Stadion Marora, Serui, Jumat (10/8/2018). Laga ini bakal jadi ujian sesungguhnya bagi Bali United yang berpredikat tim tamu.

Saat ini Bali United memang sedang dalam tren menanjak. Dalam lima pertandingan terakhirnya, skuat asuhan Widodo Cahyono Putro meraih empat kemenangan dan sekali kalah.

Catatan tersebut membuat Bali United yang sempat berada di papan bawah memperbaiki posisinya. Kini, Serdadu Tridatu bertengger di peringkat lima dengan koleksi 29 poin, hasil delapan kemenangan, lima kali imbang, serta enam kekalahan.

Meski sedang dalam tren baik, pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro mengingatkan para pemainnya bahwa Perseru bukan lawan yang mudah dikalahkan ketika tampil kandang. Terbukti, dari sembilan laga kandang musim ini Cendrawasih Jingga memenangkan enam di antaranya.

"Kami respect dengan tim Perseru Serui. Mereka tim yang cukup solid, apalagi bermain dikandang sendiri. Di musim ini mereka baru mengalami dua kekalahan dan satu kali imbang dikandang. Itu artinya mereka sangat sulit dikalahkan dikandang sendiri. Tapi kami tetap bertekad untuk bisa meraih poin di pertandingan besok," ujar pelatih seperti dikutip laman resmi klub.

Mengenai nama-nama yang tak bisa tampil karena mengikuti pemusatan latihan timnas serta mengalami cedera, Widodo sendiri tak risau. Pasalnya, ia memiliki komposisi pemain yang banyak dan seimbang, sehingga siapapun yang absen akan tertutupi oleh kehadiran nama lain.

"Kami memiliki 32 pemain dan semua pemain mendapatkan porsi latihan yang sama. Saya rasa siapapun yang diturunkan, pemain tersebut kami harapkan mampu menggantikan peran pemain yang absen," sambung sang pelatih.

Di lain pihak, Perseru bukannya tanpa cobaan. Cendrawasih Jingga dipastikan tampil tanpa bomber andalan mereka, Silvio Escobar.

Terkait bakal absennya sang tumpuan utama, pelatih Perseru, I Putu Gede sudah memproyeksikan sejumlah nama untuk menggantikan. Di lini depan, ia dapat memainkan Mazinho, Alberto De Paula, hingga Osmar Dos Santos Filho yang mampu menyarangkan gol di pertandingan terakhir kontra PSM.

"Memang akan mengubah pola permainan dengan tidak adanya Escobar. Namun ciri khas permainan kami tidak akan berubah. Persiapan kami sudah matang dan tidak ada kendala," tutur Putu dalam konferensi pers.

Momentum bermain di kandang pun akan dimaksimalkan oleh Arthur Bonai dan kawan-kawan untuk memperbaiki tren di pekan sebelumnya. Pada pekan 20, Cendrawasih Jingga yang nyaris menang akhirnya hanya mampu menahan imbang 10 pemain PSM dengan skor 2-2.

"Kami bermain di kandang dan akan dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan. Perseru sudah siap lawan Bali United," tegas sang pelatih.

Saat ini Perseru masih dalam upaya berjuang keluar dari papan bawah. Mereka baru mengemas 23 poin dan berada di urutan ke-15.

Empat Laga Terakhir Perseru Serui

5/8/2018Liga 1PSM Makassar2-2Perseru Serui Imbang
31/7/2018Liga 1Perseru Serui3-1Persebaya Surabaya Menang
22/7/2018Liga 1Perseru Serui0-0Persipura Jayapura Imbang
17/7/2018Liga 1Madura United 2-0Perseru Serui Kalah

Perseru hanya mampu meraih satu kemenangan dalam empat laga terakhirnya. Dua kali mereka kalah dan sekali mendapat hasil imbang.

Empat Laga Terakhir Bali United

4/8/2018Liga 1Bali United2-0PSIS Semarang Menang
28/7/2018Liga 1PSMS Medan1-2Bali United Menang
21/7/2018Liga 1Bali United2-3Bhayangkara Kalah
17/7/2018Liga 1Persija Jakarta0-2Bali United Menang

Bali United hanya sekali kalah. Dalam empat pertandingan terakhir, tiga di antaranya berakhir kemenangan bagi Serdadu Tridatu.

Head to head Perseru vs Bali United (Empat Pertemuan Terakhir)

7/4/2018Liga 1Bali United1-1Perseru Serui
25/9/2017Liga 1Bali United2-0Perseru Serui
4/6/2017Liga 1Perseru Serui1-3Bali United
22/10/2016ISC APerseru Serui2-0Bali United

Dalam empat pertemuan terakhir di antara Perseru dan Bali United, Serdadu Tridatu lebih sering menang. Bali United dua kali menang, sekali imbang, dan hanya mengalami satu kekalahan dari Perseru.

Perkiraan Susunan Pemain Mitra Kukar vs Persib

Perseru Serui: Samuel Reimas; Tony Rooy Ayomi, Yamashita Kunihiro, Donny Harold Monim, Kelvin Mopi; Osmar Dos Santos Filho, Makarius Fredik Suruan, Arthur Bonai; Ronaldo Meisido, Albeto De Paula, Yohanis Nabar.

Cadangan: Annas Fitrianto, Habel Boas Inzaghi Isir, Marten Merowi Raweyai, Alba Saves Serkadifat, Lukas Mandowen, Jaelani Arey, Delvin Rumbino.

Bali United: Wawan Hendrawan; Dias Angga, M N’Diaye, Agus Nova, Taufik Hidayat; Fadhil Sausu, Taufiq, Brwa Nouri, Nick Van Der Velden; Ilija Spasojevic, Melvin Platje.

Cadangan: Kadek Wardhana, Syaiful Indra, Dallen Doke, I Made Andhika, Gede Sukadana, Yabes Roni, Miftahul Hamdi, Yandi Sofyan.

Kickoff pertandingan Perseru vs Bali United dijadwalkan pukul 13.30 WIB. Tidak ada siaran televisi maupun live streaming untuk laga ini.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan