Menuju konten utama
Liga Jerman 2019

Prediksi Augsburg vs Bayern Munchen, Misi Kembalikan Tradisi Menang

Prediksi Augsburg vs Bayern Munchen di Liga Jerman pada Sabtu (14/2/2019) mengarah pada kemenangan tim tamu.

Prediksi Augsburg vs Bayern Munchen, Misi Kembalikan Tradisi Menang
Ilustrasi. Ekspresi Muller penyerang Bayern Munchen saat laga semifinal leg ke-2 melawan Real Madrid di Santiago Bernabeau, Madrid, Spanyol, Rabu (2/5/18). twitter/@FCBayern

tirto.id - Bayern Munchen akan bertandang ke markas Augsburg dalam lanjutan pekan ke-22 Liga Jerman di Augsburg Arena, Sabtu (16/02/2019) pukul 02.30 WIB. Tak hanya sekadar mengincar kemenangan, pasukan Niko Kovac layak berharap mengembalikan ‘tradisi’ mereka yakni menang telak atas sang lawan.

Di atas kertas, Augsburg bukan lawan yang sulit bagi Bayern layaknya Borussia Dortmund. Namun karena performa Bayern pada putaran pertama lalu sedang jeblok, Felix Gotze dan kawan-kawan menahan imbang Die Roten di Allianz Arena dengan skor 1-1 waktu itu.

Hasil imbang tersebut seolah mencoreng catatan bagus Die Roten kala meladeni Augsburg. Dalam lima pertandingan terakhir sebelum pertemuan di putaran pertama lalu, Bayern bisa menaklukkan Augsburg dengan meyakinkan.

Ada total 19 gol yang dibuat Robert Lewandowski dan rekan-rekannya dan hanya berbalas tiga dari Augsburg. Dalam pertemuan pada 1 April 2017, Bayern menang meyakinkan dengan skor 6-0.

Bayern sendiri saat ini ada di posisi kedua klasemen Bundesliga, dan berjarak lima angka saja dengan Dortmund. Jika menang, Die Roten bisa memangkas jarak menjadi dua poin saja sambil menanti hasil duel Dortmund melawan Nurnberg Selasa (19/2) dini hari mendatang.

“Kami akan mempersiapkan segalanya. Di lapangan, kami harus bisa mencari solusi dan membuat keputusan tepat. Target kami adalah memenangi pertandingan dan semoga juga bisa clean sheet. Tapi kami tidak bisa meremehkan Augsburg karena kami berkeinginan memperpendek jarak dengan peringkat pertama (Dortmund),” ujar Niko Kovac dikutip akun Twitter resmi klub.

Sementara itu Augsburg sendiri juga yakin bisa memutus rangkaian tren buruk kala bertemu Bayern. Tidak mudah karena mereka sendiri saat ini masih terpaku di urutan 15 dengan baru mengoleksi 18 poin.

Artinya secara performa, pasukan Manuel Baum juga sedang merosot performanya, terutama setelah pekan kemarin mereka dibantai 4-0 oleh Werder Bremen.

“Kami semua sedang bekerja keras untuk membawa tim ini kembali ke trek yang seharusnya. Semua akan memainkan peran masing-masing dan saya senang karena ada rasa kebersamaan yang besar disini,” urai sang pelatih.

Kabar Tim Terkini

Jelang pertemuan antara Augsburg dan Bayern, baik Kovac maupun Baum memberikan situasi terkini terkait kondisi kebugaran para pemain. Bayern memiliki kedalaman skuat yang bagus, absennya dua pemain seperti Arjen Robben dan Corentin Tolisso tidak menjadi masalah. Manuel Neuer dikatakan Kovac sudah membaik dan siap memberikan perlawanan pada Sven Ulreich untuk posisi kiper utama.

Situasi kurang baik justru harus dialami Baum. Kehilangan beberapa pemain andalan jelang duel melawan tim seperti Bayern bukan kondisi yang ideal bagi mereka.

“Julian Schieber dan Kilian Jacob masih belum bisa bermain sedangkan Jan Moravek dan Koo Ja Cheol kondisinya meragukan. Alfred Finnbogason dan Andre Hahn mungkin juga tidak bermain sementara kami sudah pasti kehilangan Daniel Baier karena skorsing,” ucap Baum.

Perkiraan Susunan Pemain

Augsburg (3-4-2-1): Gregor Kobel; Reece Oxford, Rani Khedira, Kostas Stafylidis; Jonathan Schmid, Philipp Max, Marco Richter, Jozo Stanic; Ji Dong Won, Michael Gregoritsch; Sergio Cordova.

Bayern (4-3-3): Sven Ulreich; Joshua Kimmich, Jerome Boateng, Mats Hummels, David Alaba; Thiago Alcantara, Leon Goretzka, James Rodriguez; Serge Gnabry, Franck Ribery, Robert Lewandowski.

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN atau tulisan lainnya dari Wan Faizal & Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Penulis: Wan Faizal & Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus