tirto.id - Kapolres Jakpus Kombes Harry Kurniawan mengimbau massa untuk meninggalkan Sarinah Mall.
Dipimpin oleh Dandim 0501 Jakpus Letkol TNI (Inf) Wahyu Yudhayana, TNI juga turut turun tangan membubarkan kerumunan massa di Sarinah.
Serangan lemparan batu oleh massa sendiri masih dilakukan dari arah Sarinah dan pertigaan sekitar Sarinah.
Sejumlah polisi kepolisian terluka, terkena lemparan batu.
Pada Selasa malam (21/5/2019) hingga Rabu (22/5) dini hari, polisi membubarkan massa demonstrasi di depan kantor Bawaslu RI. Massa kemudian mundur dan berkumpul di sejumlah titik, seperti di Jalan Wahid Hasyim, Jalan Sabang, Pasar Tanah Abang dan sekitarnya.
Baca juga artikel terkait AKSI 22 MEI atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan
tirto.id - Politik
Reporter: Haris Prabowo, Dieqy Hasbi Widhana, Arbi Sumandoyo & Andrian Pratama Taher
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Gilang Ramadhan & Rio Apinino
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Gilang Ramadhan & Rio Apinino