Menuju konten utama

Pimpinan KPK Ajukan Kriteria Capim Ideal ke Pansel

Alex berharap masukan dari jajaran pimpinan KPK bisa menjadi bahan pertimbangan untuk anggota pansel dalam menentukan sosok yang tepat.

Pimpinan KPK Ajukan Kriteria Capim Ideal ke Pansel
Para Pimpinan KPK dan Panitia Seleksi (Pansel) calon Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK usai lakukan audiensi, di gedung Merah Putih KPK, Rabu (12/6/2024). (Tirto.id/Auliya Umayna)

tirto.id - Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan dan Dewan Pengawas (Dewas) KPK 2024-2029, melakukan audiensi bersama pimpinan KPK untuk mendengar masukan terkait karakter dan profil yang ideal untuk memimpin komisi antirasuah. Audiensi dilakukan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

"Hadir di KPK, tadi kami diskusi intinya Pansel ingin pandangan dari Pimpinan KPK terkait bagaimana pimpinan yang dibutuhkan KPK," kata Wakil Ketua KPK, Alex Marwata, saat jumpa pers di Gedung Merah Putih KPK, Rabu (12/6/2024).

Lebih lanjut, Alex berharap masukan dari jajaran pimpinan KPK bisa menjadi bahan pertimbangan untuk anggota pansel dalam menentukan sosok yang tepat. Alex menjelaskan, KPK ingin pimpinan yang sesuai dengan kebutuhan KPK.

"Disesuaikan pimpinan yang kira-kira sesuai kebutuhan KPK dan harapan-harapan pimpinan berikutnya," ujar Alex.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pansel, Muhammad Yusuf Ateh, mengatakan pihaknya menerima banyak informasi terkait kelembagaan KPK, dan kesulitan yang dialami pemimpin sebelumnya.

Lebih lanjut, Ateh mengatakan pansel akan berkoordinasi dengan KPK dan beberapa lembaga negara lainnya untuk memastikan para calon pimpinan KPK mempunyai rekam jejak yang bersih.

"Nanti kami akan sampaikan tidak hanya ke KPK, tapi lembaga lainnya kami minta informasi soal itu," tambah Yusuf Ateh.

Untuk diketahui, Dalam kunjungan ke KPK, Ateh didampingi oleh anggota Pansel Ivan Yustiandana, Nawal Nely, Ahmad Erani Yustika, Elwi Danil, Rezki Sri Wibowo, dan Taufik Rachman.

Baca juga artikel terkait PANSEL KPK atau tulisan lainnya dari Auliya Umayna Andani

tirto.id - Flash news
Reporter: Auliya Umayna Andani
Penulis: Auliya Umayna Andani
Editor: Intan Umbari Prihatin