Menuju konten utama

Peta Kekuatan Dapil Jabar 7 dan Daftar Tokoh yang Bertarung

Peta kekuatan dapil Jabar 7 diisi sejumlah caleg petahana, petinggi partai dan artis.

Peta Kekuatan Dapil Jabar 7 dan Daftar Tokoh yang Bertarung
Ilustrasi Caleg DPR dan DPD. tirto.id/Quita

tirto.id - Sejumlah tokoh elit, termasuk ketua umum partai politik akan bertarung di dapil Jabar 7 pada Pemilu 2024. Masuknya beberapa nama artis juga turut memanaskan pertarungan.

Jumlah DPT (Daftar Pemilih Tetap) di Provinsi Jawa Barat sebanyak 35.714.901 pemilih. Angka ini adalah yang paling tinggi di Indonesia.

Sedangkan dapil Jabar 7 meliputi Purwakarta, Karawang, dan Bekasi. DPT yang ada di Purwakarta sebesar 733.927 pemilih. Karawang mempunyai 1.779.207 orang. Adapun Bekasi terdiri dari 2.200.209 suara.

Jika ditotal, maka jumlah DPT dapil Jabar 7 adalah sebanyak 4.713.343. Para caleg akan memperebutkan 10 kursi untuk menjadi anggota DPR-RI periode 2024-2029.

Daftar Petahana Dapil Jabar 7

Pada Pemilu 2019 silam, Dedi Mulyadi yang masih berseragam Golkar meraih suara terbanyak di dapil Jabar 7. Mantan Bupati Purwakarta itu memperoleh 206.621 suara dan memastikan diri lolos ke Senayan.

Kader PDIP sekaligus mantan artis, Rieke Diah Pitaloka menjadi caleg yang memperoleh suara terbanyak kedua di dapil Jabar 7. Rieke mendapatkan dukungan sebanyak 169.729 suara.

Tak hanya Golkar dan PDIP, dapil ini juga menjadi lumbung suara PKS karena Ahmad Syaikhu mendapat 147.573 suara.

Suara terbanyak lain dipegang oleh Gerindra melalui Obon Tabroni yang meraih 134.880 suara.

Jatah lain menjadi milik Syaiful Huda (PKB), Puteri Komarudin (Golkar), Vera Febyanthy (Demokrat), Daeng Muhammad (PAN), dan Saan Mustopa (Nasdem).

Berikut daftar petahana dapil Jabar 7 yang menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024:

  1. Dedi Mulyadi (Golkar): 206.621 suara
  2. Rieke Diah Pitaloka (PDIP): 169.729 suara
  3. Ahmad Syaikhu (PKS): 147.573 suara
  4. Obon Tabroni (Gerindra): 134.880 suara
  5. Putih Sari (Gerindra): 98.847 suara
  6. Syaiful Huda (PKB): 72.945 suara
  7. Puteri Komarudin (Golkar): 70.164 suara
  8. Vera Febyanthy (Demokrat): 67.556 suara
  9. Daeng Muhammad (PAN): 63.177 suara
  10. Saan Mustopa (Nasdem): 45.423 suara

Daftar Artis dan Tokoh di Dapil Jabar 7 Pemilu 2024

Dapil Jabar 7 yang terdiri dari Purwakarta, Karawang, dan Bekasi akan menjadi medan persaingan ketat karena diisi oleh sederet nama beken.

Ketua Umum PKS, Ahmad Syaikhu masih akan maju sebagai caleg. Rieke Diah Pitaloka dari PDIP juga menjadi nama yang layak untuk diperhitungkan bagi sejumlah calon, baik dari internal maupun parpol lain.

Sementara Dedi Mulyadi kini sudah berpindah dari Golkar ke Gerindra. Dia diyakini kembali all out demi tampil sebagai pendulang suara terbanyak di dapil Jabar 7.

Ketua DPW NasDem Jabar, Saan Mustopa, juga menjadi kandidat pesaing utama. Pada Pemilu 2019, ia menduduki posisi terakhir dari jatah 10 kursi lewat raihan 45.423 suara.

Di lain sisi, sejumlah parpol juga turut mengusung artis untuk bertarung di dapil ini. Verrell Bramasta menjadi caleg PAN. Artis kontroversial, Aldi Taher turut maju lewat Perindo. Sedangkan Nasdem mengusung Salim Alaydrus, eks pemain Persib era 2006-2009.

Petahana lain juga masih akan bertarung, di antaranya Syaiful Huda (PKB), Obon Tabroni (Gerindra), Putih Sari (Gerindra), Vera Febyanthy (Demokrat), Daeng Muhammad (PAN), hingga Puteri Komarudin (Golkar).

Berikut daftar artis dan tokoh yang masuk calon anggota legislatif (caleg) dari Dapil Jabar 7 Pemilu 2024:

  • Syaiful Huda (PKB)
  • Obon Tabroni (Gerindra)
  • Putih Sari (Gerindra)
  • Saan Mustopa (Nasdem)
  • Vera Febyanthy (Demokrat)
  • Daeng Muhammad (PAN)
  • Dedi Mulyadi (Gerindra)
  • Rieke Diah Pitaloka (PDIP)
  • Puteri Komarudin (Golkar)
  • Salim Alaydrus (Nasdem)
  • Ahmad Syaikhu (PKS)
  • Verrell Bramasta (PAN)
  • Aldi Taher (Perindo)

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Politik
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto