Menuju konten utama

Lokasi Operasi Patuh Jaya Jakarta 2023 di Mana Saja & Jadwalnya

Berikut informasi lokasi Operasi Patuh Jaya di Jakarta 2023 beserta jadwalnya. 

Lokasi Operasi Patuh Jaya Jakarta 2023 di Mana Saja & Jadwalnya
Anggota Polisi Lalu Lintas Polres Bogor memeriksa surat kendaraan bermotor saat razia pajak kendaraan bermotor di Simpang Sentul, Kabupaten Bogor, Selasa (6/6/2023). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/hp.

tirto.id - Polda Metro Jaya menggelar Operasi Patuh Jaya 2023 dimulai sejak 10 hingga 23 Juli 2023, setidaknya ada 14 sasaran target operasi. Berikut rincian informasi lokasi lengkap dengan jadwalnya.

Mengutip laman polri.go.id, pengendara yang ditilang adalah mereka yang melawan arus, berkendara di bawah pengaruh alkohol, menggunakan ponsel saat mengemudi, berkendara di bawah umur, melebihi batas kecepatan, melanggar marka atau bahu jalan hingga memasang rotator yang tidak sesuai aturan.

Selain itu, tidak menggunakan helm standar nasional indonesia (SNI) dan berboncengan lebih dari satu orang. Sementara bagi roda empat atau lebih, yakni mereka yang tidak mengenak sabuk saat mengemudi, tidak memenuhi persyaratan layak jalan, serta menertibkan kendaraan yang memakai plat RFS/RFP.

Dalam Operasi Patuh Jaya 2023 ini, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto mengatakan, pihaknya akan mengerahkan sekitar 2.938 personil.

"Operasi Patuh Jaya akan dilaksanakan dengan melibatkan 2.938 personel yang merupakan gabungan dari personel Polda Metro Jaya dan Polres jajaran, TNI, Dishub Provinsi DKI Jakarta, Dinas Pekerjaan Umum Provinsi DKI Jakarta, Satpol PP DKI Jakarta, organisasi angkutan darat dan transportasi DKI Jakarta," jelas Karyoto mengutip tribratanews.polri.go.id.

Karyoto menambahkan operasi harus dilakukan dengan simpatik dan humanis. Tujuannya untuk menegakkan hukum secara profesional tanpa negosiasi maupun menyakiti masyarakat.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. M. Latif Usman menjelaskan operasi terjadi di beberapa titik yang banyak pelanggaran. Penindakan menggunakan kamera ETLE (Electronic Traffic Law Enforcement) mobile tetap diutamakan.

Di tahun sebelumnya, Polda Metro Jaya menindak sekitar 38.738 kendaraan di 35 titik lokasi selama berlangsungnya razia tersebut, 3.832 di antaranya ditindak menggunakan sistem ETLE.

Info Lokasi Operasi Patuh Jaya 2023

Terkait lokasi, setiap wilayah bisa berbeda-beda dengan mengacu pada titik-titik rawan terjadinya pelanggaran lalu lintas.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman membeberkan operasi ini akan berlangsung di tempat atau stasioner yang sudah menjadi target operasi razia. Namun Latif belum merincikan wilayah mana saja yang akan menjadi target operasi tersebut.

Kendati demikian, di setiap lokasi, Polda Metro Jaya akan memasang pelang operasi agar masyarakat bisa mengetahui.

Sebagai informasi, setiap daerah memiliki sandi operasi berbeda. Polda Metro Jaya dengan sandi Operasi Patuh Jaya, kemudian Operasi Patuh Candi di Jawa Tengah, Operasi Patuh Lodaya di Jawa Barat, dan lainnya.

14 Pelanggaran Lalu Lintas Sasaran Operasi Patuh Jaya 2023

1. Melawan arus

2. Berkendara di bawah pengaruh alkohol

3. Menggunakan hp saat mengemudi

4. Tidak menggunakan helm SNI

5. Mengemudikan kendaraan tidak menggunakan sabuk

6. Melebihi batas kecepatan

7. Berkendara di bawah umur, tidak memiliki SIM

8. Sepeda motor berboncengan lebih dari satu orang

9. Kendaraan bermotor roda empat atau lebih yang tidak memenuhi persyaratan layak jalan

10. Kendaraan roda dua dan roda empat tidak dilengkapi dengan perlengkapan yang standar

11. Kendaraan bermotor roda dua atau roda empat yang tidak dilengkapi dengan STNK

12. Pengemudi kendaraan bermotor yang melanggar marka atau bahu jalan

13. Kendaraan bermotor yang memasang rotator dan atau sirine yang bukan peruntukannya

14. Penertiban kendaraan roda empat yang memakai plat nomor RFS/RFP.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Hukum
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Alexander Haryanto