tirto.id - PSG dijadwalkan bertandang ke markas ESA Linas Montlhery dalam babak 64 besar Coupe de France di Stadion Robert Bobin, Bondoufle, Senin (6/1/2020) pukul 02.55 WIB. Pertandingan ini dapat ditonton melalui live streaming siaran langsung beIN Xtra.
Hanya berhadapan dengan tim amatir di babak awal Piala Perancis 2019/2020 membuat PSG jadi favorit untuk memenangi laga. Meskipun Thomas Tuchel berpeluang menurunkan mayoritas pemain muda, kualitas tim PSG masih ada di atas skuad Linas Montlhery.
Akan tetapi, PSG tidak dapat meremehkan lawan. Apalagi skuad Linas Montlhery sangat antusias dalam menyambut pertandingan ini. Bagi tim Regional 1 seperti mereka, bermain melawan tim terbaik Perancis dalam ajang resmi, adalah kesempatan langka.
Persiapan matang dilakukan skuad asuhan Stephane Cabrelli. Mereka bahkan rela memangkas jatah liburan musim dingin demi bisa berada dalam performa terbaik saat melawan PSG.
“Kami harus melakukan ini semua namun tidak terlalu menjadi masalah. Saya rasa pengorbanan ini (memangkas jatah liburan) sepadan dengan besarnya pertandingan yang akan kami hadapi,” kata Cabrelli.
Alasan untuk memangkas liburan para pemain dan staf pelatih adalah secepat mungkin memperbaiki kondisi kebugaran mereka. Pasalnya, PSG tentu tak hanya unggul soal kualitas bermain saja. Namun, secara kualitas fisik mereka juga masih lebih baik.
“Kami sudah memulai latihan jauh hari saat para pemain PSG mungkin masih berlibur. Ya, faktanya memang demikian. Namun, kami sangat membutuhkan sesi latihan lebih awal seperti ini,” tambahnya.
“Kami juga menaruh perhatian pada segala hal, termasuk soal makanan dan tidur para pemain. Ini adalah sesuatu yang tidak sering kami lakukan.”
Persiapan matang yang dilakukan kubu lawan, tidak bisa membuat kubu PSG berleha-leha. Dalam sesi konferensi pers, Tuchel menyatakan bahwa ia akan tetap serius di laga ini. Apalagi ini adalah pertandingan dengan sistem gugur sehingga kemenangan mutlak dibutuhkan jika ingin melangkah ke babak 32 besar.
“Kami memang menjadi favorit di pertandingan ini. Tapi kami harus tetap bermain dengan membawa rasa respek pada lawan. Itu berarti kami harus memberikan yang terbaik di lapangan. Tidak mudah mempersiapkan diri untuk pertandingan seperti ini. Jadi kami harus benar-benar fokus,” jelas sang pelatih.
Belum diketahui pasti taktik Tuchel dalam laga ini. Termasuk apakah akan mengandalkan banyak pemain pelapis atau tetap menurunkan skuad utama. Yang pasti, ada tiga nama yang dikatakan Tuchel absen karena cedera yakni Thiago Silva, Presnel Kimpembe, dan Abdou Diallo.
Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Linas Montlhery vs PSG dapat ditonton lewat live streaming beIN Sports Xtra pada Senin (6/1/2020) pukul 02.55 WIB melalui tautan berikut ini.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus