Menuju konten utama

Kronologi Mobil Tertabrak KA di Perlintasan Sebidang di Madiun

Sebuah mobil carry tertabrak kereta api Argo Semeru jurusan Surabaya-Jakarta di perlintasan sebidang di Madiun. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Kronologi Mobil Tertabrak KA di Perlintasan Sebidang di Madiun
Mobil Carry yang tertabrak kereta. (FOTO/Dok. Polda Jatim)

tirto.id - Polisi menjelaskan kronologi sebuah mobil carry berwarna merah yang tertabrak kereta api. Peristiwa itu terjadi di sebuah perlintasan sebidang tanpa palang di daerah Madiun, Jawa Timur, pukul 11.00 WIB.

Kabid Humas Polda Jawa Timur, Kombes Dirmanto, menyampaikan awalnya pengemudi kendaraan berjalan dari arah timur menuju ke arah barat. Sesampainya di perlintasan kereta api tanpa palang pintu, mobil berhenti dan pengemudi menyuruh anaknya melihat kana kiri siapa tahu ada kereta api yang akan melintas.

“Anaknya Sdr. Indah menjawab kalau di lintasan tidak ada kereta api. Selanjutnya pengemudi berniat menyeberang perlintasan KA tersebut,” tutur Dirmanto saat dikonfirmasi, Jumat (12/4/2024).

Lebih lanjut dia mengungkapkan, sesampainya di tengah perlintasan, istri korban melihat bahwa dari arah timur ada kereta. Kemudian pengemudi bersama penumpang lainya turun dan meninggalkan mobil tersebut.

“Selang beberapa menit, sekitar pukul 11.00 WIB ada kereta api Argo Semeru jurusan Surabaya-Jakarta dari arah timur ke barat melintas,” ungkapnya.

Dibeberkan Dirmanto, perlintasna tanpa palang pintu tersebut memang tidak bisa dilewati kendaraan roda empat. Namun, pengemudi tersebut tetap melintas.

Pada peristiwa tersebut, kata Dirmanto, tidak ada korban jiwa. Sebab, para penumpang telah lebih dulu keluar dari mobil.

Baca juga artikel terkait KECELAKAAN KERETA atau tulisan lainnya dari Ayu Mumpuni

tirto.id - Flash news
Reporter: Ayu Mumpuni
Penulis: Ayu Mumpuni
Editor: Irfan Teguh Pribadi