Menuju konten utama

Jadwal Siaran Langsung ICC 2018: Arsenal vs PSG, MU vs Liverpool

Jadwal siaran langsung Arsenal vs PSG, Benfica vs Juventus, dan MU vs Liverpool di ICC pada Sabtu (28/7/2018) dan Minggu (29/7/2018) dapat dipantau melalui live streaming TVRI dan iNews TV.

Jadwal Siaran Langsung ICC 2018: Arsenal vs PSG, MU vs Liverpool
Ilustrasi. Pemain Juventus merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Jadwal siaran langsung International Champions Cup (ICC) 2018 pada Sabtu (28/7/2018) hingga Minggu (29/7/2018) akan memainkan enam laga yang melibatkan 12 tim elite Eropa. Pertarungan akan dimulai dengan laga Arsenal vs PSG, dilanjutkan dengan duel Benfica vs Juventus, MU vs Liverpool, Bayern Munchen vs Manchester City, dan Barcelona vs Tottenham Hotspur.

Meskipun hanya berstatus laga pramusim, ICC 2018 menawarkan pertarungan yang layak dicatat. Duel Arsenal vs PSG yang dapat dipantau dari siaran langsung TVRI dan iNews TV pada Sabtu pukul 18.35 WIB akan menjadi laga unik untuk Unai Emery. Musim lalu, ia masih menangani PSG, dan sekarang sudah berhadapan dengan mantan klubnya tersebut.

"PSG tidak akan memiliki seluruh pemain terbaik mereka di lapangan karena (para penggawa inti) sedang berlibur, tetapi bagi saya laga ini penting untuk persiapan kami," papar Emery dikutip laman resmi Arsenal.