Menuju konten utama

Jadwal Liga Champion: Leg Kedua 16 Besar UCL Mulai 11-19 Maret 2020

8 laga Liga Champions leg kedua babak 16 besar dijadwal berlangsung pada 11-19 Maret 2020. 

Jadwal Liga Champion: Leg Kedua 16 Besar UCL Mulai 11-19 Maret 2020
Logo Liga Champions melekat dalam bola resmi yang digunakan dalam kompetisi sepak bola paling bergengsi antarklub Eropa tersebut. (ANTARA/AFP/Denis Charlet)

tirto.id - Jadwal leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019/2020 akan dimulai pada 11 Maret dan berakhir pada 19 Maret 2020 dini hari. Pada Rabu (11/3) pekan depan, UCL menyajikan leg kedua laga RB Leipzig vs Tottenham Hotspur dan Valencia vs Atalanta. Sepak mula dua laga tersebut dijadwalkan pada pukul 03.00 WIB.

Berlaga di Stadion Red Bull Arena, anak asuh Jose Mourinho mengejar defisit agregat 0-1 setelah ditekuk anak asuh Julian Naglesmann pada leg pertama. Sedangkan Valencia, kendati berlaga di kandang sendiri, mengusung misi berat untuk membalikkan skor agregat. Pada leg pertama lalu, Los Che dibabat 4-1 oleh Atalanta di Stadion San Siro.

Laga yang tak kalah sengit bakal tersaji pada Kamis (12/3) esoknya. Dua tim tuan rumah, yaitu Paris Saint-Germain dan Liverpool, dijadwalkan menjamu tamu mereka yang unggul skor agregat pada pukul 03.00 WIB. PSG berniat membalaskan kekalahan 1-2 atas Borussia Dortmund di Stadion Signal Iduna Park. Sedangkan The Reds hendak membalaskan kekalahan 0-1 atas Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano pada leg pertama.

Pekan berikutnya, Real Madrid bertandang ke Manchester City pada Rabu (18/3) pukul 03.00 WIB. Anak asuh Zinedine Zidane harus menang di kandang lawan setelah dipermalukan The Citizens dengan skor 1-2 di Stadion Santiago Bernabeu. Pada saat bersamaan, Juventus juga wajib menang atas Olympique Lyon untuk mengejar defisit agregat. Skuat asuhan Maurizio Sarri tersebut dibekuk Lyon dengan skor 1-0 pada leg pertama.

Dua laga sengit juga tersaji pada hari terakhir leg kedua 16 Besar Liga Champions. Pada Kamis (19/3) pukul 03.00 WIB, Barcelona dijadwalkan menjamu Napoli sedangkan Chelsea bertandang ke markas Bayern Munchen. Skuat Blaugrana berbekal keunggulan tipis jelang laga di Stadion Camp Nou. Anak asuh Ernesto Valverde berhasil menahan imbang Napoli dengan skor 1-1 di Stadion San Paolo. Namun, Barcelona patut waspada terhadap anak asuh Gennaro Gattuso. Terlebih lagi, Barca tidak diperkuat Arturo Vidal yang dikartu merah pada leg pertama.

Sementara itu, Chelsea mengusung 'misi mustahil' untuk membalikkan skor agregat di markas Bayern Munchen. Pada leg pertama lalu, skuat asuhan Frank Lampard dibabat 0-3 di kandang sendiri. Skuat asuhan Hans-Dieter Flick sendiri berbekal rekor tak terkalahkan di kandang sepanjang 2020. Die Roten tak terkalahkan dalam tujuh laga terkini di Stadion Allianz Arena.

Berikut jadwal lengkap leg kedua Liga Champions pada 11-19 Maret 2020:

Rabu, 11 Maret 2020

03.00 WIB: RB Leipzig vs Tottenham Hotspur (agregat 1-0)

03.00 WIB: Valencia vs Atalanta (agregat 1-4)

Kamis, 12 Maret 2020

03.00 WIB: Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund (agregat 1-2)

03.00 WIB: Liverpool vs Atletico Madrid (agregat 0-1)

Rabu, 18 Maret 2020

03.00 WIB: Manchester City vs Real Madrid (agregat 2-1)

03.00 WIB: Juventus vs Olympique Lyon (agregat 0-1)

Kamis, 19 Maret 2020

03.00 WIB: Barcelona vs Napoli (agregat 1-1)

03.00 WIB: Bayern Munchen vs Chelsea (agregat 3-0)

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis