Menuju konten utama

Info Pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2 Lengkap

Info pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2 lengkap dapat menjadi acuan calon peserta. Cek tata cara daftar, syarat, kebutuhan formasi, dan jadwal.

Info Pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2 Lengkap
Ilustrasi dokumen atau surat lamaran kerja. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2 telah dibuka pada 17 November hingga 31 Desember 2024. Calon peserta dapat menyimak daftar kebutuhan formasi, persyaratan, tata cara pendaftaran, jadwal, dan tahapan Seleksi PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2.

Sebagaimana tercantum dalam Pengumuman Nomor: 810/3260/22/2024, PPPK Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magelang 2024 Periode 2 dibuka dua jenis pelamar.

Pertama, tenaga non-ASN Pemkab Magelang yang aktif bekerja minimal 2 (dua) tahun terakhir secara terus menerus untuk Formasi Tenaga Teknis dan Jabatan Fungsional Tenaga Kesehatan.

Kedua, Guru non non-ASN di sekolah negeri yang terdaftar Dapodik Kemendikbudristek dan aktif mengajar paling sedikit 2 tahun atau 4 semester secara terus menerus serta Lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) yang terdaftar pada pangkalan data (database) kelulusan PPG di Kemendikbudristek untuk Formasi Jabatan Fungsional Guru.

Kebutuhan Formasi PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2

Alokasi kebutuhan formasi PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2 tidak disebutkan secara rinci. Meskipun demikian, alokasi digabung dengan kebutuhan formasi PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 1 yang tercantum dalam Pengumuman Bupati Magelang Nomor 810/2703/22/2024.

Adapun kebutuhan formasi PPPK Pemkab Magelang 2024 adalah sebagai berikut:

1. Jabatan Fungsional Guru

  • Guru Ahli Pertama - Guru Kelas-Sd: 215 Formasi
  • Guru Ahli Pertama - Guru Agama Islam: 46 Formasi
  • Guru Ahli Pertama - Guru Prakarya Dan Kewirausahaan: 7 Formasi
  • Guru Ahli Pertama - Guru Bahasa Inggris: 5 Formasi
  • Guru Ahli Pertama - Guru Seni Budaya: 4 Formasi
2. Tenaga Kesehatan

  • Asisten Apoteker Terampil: 1 Formasi
  • Epidemiolog Kesehatan Ahli Pertama: 1 Formasi
  • Nutrisionis Ahli Pertama: 1 Formasi
  • Pranata Laboratorium Kesehatan Terampil: 1 Formasi
  • Asisten Apoteker Terampil: 1 Formasi
3. Tenaga Teknis

  • Pengelola Layanan Operasional: 15 Formasi
  • Pengadministrasi Perkantoran: 10 Formasi
  • Operator Layanan Operasional: 13 Formasi
  • Pemadam Kebakaran Pemula: 13 Formasi
  • Pamong Budaya Ahli Pertama: 1 Formasi

pengumuman cpns

Pengumuman Cpns. foto/istockphoto

Persyaratan Pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Gelombang 2

Untuk dapat mendaftar PPPK Pemkab Magelang 2024 Gelombang 2, peserta harus memenuhi persyaratan umum, khusus, dan dokumen.

Persyaratan umum PPPK Pemkab Magelang 2024 Gelombang 2 dapat dilihat sebagai berikut:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Berusia paling rendah 20 tahun dan paling tinggi 1 tahun sebelum batas tertentu pada jabatan yang dilamar sesuai ketentuan peraturan perundang- undangan.
  • Tidak pernah dipidana penjara berdasarkan pengadilan berkekuatan hukum tetap dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih.
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, PPPK, prajurit TNI, anggota Polri, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
  • Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PPPK, prajurit TNI, atau anggota Polri.
  • Tidak menjadi anggota dan pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.
  • Tidak terlibat organisasi terlarang dan atau organisasi kemasyarakatan yang dicabut status badan hukumnya.
  • Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai persyaratan formasi.
  • Sehat jasmani dan rohani sesuai jabatan yang dilamar.
  • Tidak mengonsumsi atau menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor dan zat adiktif lainnya yang dibuktikan surat keterangan dokter rumah sakit pemerintah/Lembaga/Instansi yang berwenang (dilengkapi pada saat pemberkasan tahap akhir bagi pelamar yang dinyatakan lulus).
  • Tidak pernah melakukan atau terlibat tindakan pelanggaran seleksi calon ASN.
  • Memiliki pengalaman di bidang kerja sesuai formasi minimal 2 tahun.
Persyaratan Khusus dan Dokumen Pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Tahap 2 dapat dipantau melalui tautan di sini.

Tata Cara Pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Tahap 2

Setelah seluruh persyaratan terpenuhi, peserta dapat mulai melakukan proses pendaftaran. Pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Tahap 2 dilakukan secara online melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/ pada 17 November hingga 31 Desember 2024.

Berikut adalah tata cara pendaftaran PPPK Pemkab Magelang 2024 Tahap 2:

  • Pilih "Buat Akun".
  • Ikuti proses pembuatan Akun SSCASN hingga selesai.
  • Setelah berhasil, peserta melakukan login ke Akun SSCASN.
  • Lakukan proses pengisian data diri, pemilihan formasi, hingga finalisasi.
  • Usai proses pendaftaran selesai, disarankan mengunduh Kartu Pendaftaran PPPK 2024 Periode II.
pengumuman cpns
Pengumuman Cpns. foto/istockphoto

Jadwal dan Tahapan Seleksi PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2

Selain memenuhi persyaratan dan melakukan pendaftaran, peserta juga harus memperhatikan jadwal dan tahapan PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2.

Berikut ini jadwal dan tahapan PPPK Pemkab Magelang 2024 Periode 2:

  • Pengumuman Seleksi: 1 - 30 November 2024
  • Pendaftaran Seleksi: 17 November - 31 Desember 2024
  • Seleksi Administrasi: 16 Desember 2024 - 3 Februari 2025
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 4 - 18 Februari 2025
  • Masa Sanggah: 19 - 21 Februari 2025*
  • Jawab Sanggah: 20 - 27 Februari 2025
  • Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 22 - 28 Februari 2025*
  • Penarikan data final: 1 - 7 Maret 2025
  • Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi: 8 - 23 Maret 2025
  • Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 24 Maret - 8 April 2025
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 9 - 16 April 2025
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 17 April - 16 Mei 2025
  • Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 22 April - 21 Mei 2025
  • Pengumuman Hasil Kelulusan: 22 - 31 Mei 2025**
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 25 April - 17 Mei 2025***
  • Integrasi Nilai Seleksi Kompetensi dan Nilai Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 30 April - 22 Mei 2025***
  • Pengumuman Hasil Kelulusan: 22 - 31 Mei 2025***
  • Pengisian DRH NI PPPK: 1 - 30 Juni 2025
  • Usul Penetapan NI PPPK: 1 - 31 Juli 2025.
Keterangan:

*: Sesuai dengan Permenpan RB Nomor 6 Tahun 2024

**: Instansi Tidak Melaksanakan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan

***: Instansi Melaksanakan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan dan Mendapatkan Persetujuan Menteri PAN RB

Baca juga artikel terkait PPPK 2024 atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Edusains
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Beni Jo & Yulaika Ramadhani