Menuju konten utama

Info Beasiswa LPDP 2023, Syarat, dan Skema Pendaftarannya

Berikut adalah penjelasan apa itu beasiswa LPDP, persyaratan dan bagaimana skema pendaftarannya.

Info Beasiswa LPDP 2023, Syarat, dan Skema Pendaftarannya
Logo LPDP. FOTO/lpdp.depkeu.go.id

tirto.id - Pendaftaran beasiswa LPDP sudah dibuka, dan saat ini sudah memasuki jadwal Seleksi Bakat Skolastik Tahap 2. Untuk bisa ikut mendaftar sebagai penerima beasiswa ini, ada sejumlah syarat yang mesti dipenuhi calon peserta.

Pada dasarnya, Beasiswa LPDP merupakan program bantuan pendidikan yang diberikan pemerintah Indonesia. Dalam pengelolaan dana, beasiswa ini diatur oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) di bawah Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Dengan mengikuti program beasiswa ini, Anda bisa mendaftar untuk mendapatkan tambahan biaya ketika berkuliah di dalam maupun luar negeri. Dilansir dari Program Umum Beasiswa Reguler 2023 terbitan LPDP Kemenkeu, berikut ini daftar keuntungan jika diterima sebagai penerima Beasiswa LPDP.

Dana Pendidikan:

  • Dana pendaftaran;
  • Dana SPP;
  • Dana tunjangan buku;
  • Dana penelitian;
  • Dana seminar internasional;
  • Dana publikasi jurnal internasional.
Dana Pendukung:

  • Dana transportasi;
  • Dana aplikasi Visa;
  • Dana asuransi kesehatan;
  • Dana kedatangan;
  • Dana hidup bulanan;
  • Dana lomba internasional;
  • Dana tunjangan keluarga (untuk Doktor);
  • Dana keadaan darurat (jika perlu).

Jenis-Jenis Beasiswa LPDP

Terdapat tiga jenis Beasiswa LPDP, berikut selengkapnya:

1. Beasiswa Umum:

  • Beasiswa Reguler
  • Beasiswa Perguruan Tinggi Umum Dunia (PTUD)
  • Beasiswa Co-Founding (Beasiswa Semi Mandiri)
2. Beasiswa Afirmasi:

  • Beasiswa Disabilitas
  • Beasiswa Daerah Afirmasi
  • Beasiswa Pra Sejahtera
  • Beasiswa Putra Putri Papua
3. Beasiswa Targeted:

  • Beasiswa PNS, TNI, POLRI
  • Beasiswa Kewirausahaan
  • Beasiswa Pendidikan Kader Ulama
  • Beasiswa Dokter Spesialis dan Subspesialis.

Persyaratan Umum dan Khusus Beasiswa LPDP

Syarat pendaftaran Beasiswa LPDP dibedakan berdasarkan jenisnya. Berikut ini daftar persyaratan umum dan khusus beasiswa tersebut untuk jenis reguler.

Persyaratan Umum Beasiswa LPDP Reguler

  • WNI;
  • Telah menyelesaikan studi program D4/S1 untuk mengambil S2, S2 untuk mengambil Doktor, atau D4/S1 langsung ke Doktor;
  • Lulusan D4/S1 yang langsung mengambil program Doktor mesti melampirkan LoA Unconditional dari PT tujuan dan memenuhi syarat program beasiswa S3;
  • Tidak diperkenankan mendaftar ke jenjang yang sama dengan pendidikan terakhirnya;
  • Pendaftar lulusan luar negeri mesti melampirkan hasil penyetaraan ijazah (jika punya) dan tangkapan layar ajuan penyetaraan ijazah (jika belum punya) ke https://piln.kemdikbud.go.id/;
  • Tidak sedang menjalankan studi, baik itu program S2 atau S3;
  • Tidak sedang melakukan atau tengah dalam proses pendaftaran beasiswa lain;
  • Pendaftar yang tak selesai studinya ketika sudah terdaftar, bisa melanjutkan kembali dengan membuktikan dokumen pemberhentian sebagai mahasiswa;
  • Pendaftar yang punya LoA dengan waktu studi tak sesuai, dapat mengunggah surat keterangan penundaan jadwal perkuliahan;
  • Mengunggah Surat Rekomendasi sesuai persyaratan program masing-masing (maksimal dibuat 1 tahun sebelum pendaftaran);
  • Pendaftar PNS dan CPNS wajib menyerahkan Surat Usulan minimal dari pejabat eselon II (yang memegang divisi pengembangan atau pembinaan sumber daya manusia);
  • Pendaftar yang tergabung dalam TNI/POLRI mesti menyerahkan dokumen Surat Usulan dari pemegang bagian SDM TNI/POLRI;
  • Memilih program studi dari perguruan tinggi sesuai dengan ketentuan Beasiswa LPDP 2023;
  • Punya IPK dan persyaratan bahasa yang sesuai ketentuan;
  • Hanya boleh mendaftar ke program reguler;
  • Menyatakan setuju dalam Surat Pernyataan;
  • Menuliskan data diri ketika mendaftar;
  • Mendeskripsikan komitmen ketika kembali ke Indonesia, misalnya rencana pasca studi dan rencana kontribusinya;
  • Seandainya punya publikasi ilmiah, prestasi, atau pengalaman organisasi, dapat mengisi kolom yang disediakan terkait ketiga hal tersebut saat mendaftar.

Persyaratan Khusus Beasiswa LPDP Reguler

  • Maksimal berusia 35 tahun pada 31 Desember 2023 untuk jenjang Magister atau maksimal 40 tahun untuk Doktor;
  • Mengunggah dokumen IPK dengan syarat untuk Magister nilai minimal, 3,00 dan Doktor minimal 3,25. Pendaftar Doktor dari Magister tanpa IPK mesti melampirkan surat keterangan dari perguruan tinggi sebelumnya;
  • Unggah dokumen sertifikat kemampuan bahasa Inggris maksimal 2 tahun lalu sesuai ketentuan pendaftaran Beasiswa LPDP 2023;
  • Mengunggah surat rekomendasi dari tokoh masyarakat atau pihak akademisi.

Skema Pendaftaran Beasiswa LPDP

Dalam proses pendaftaran Beasiswa LPDP 2023, skema pendaftaran untuk masing-masing jenis beasiswanya berbeda. Berikut ini skema pendaftaran untuk jenis reguler.

1. Beasiswa Reguler diberikan untuk jenjang:

  • Magister satu gelar atau dua gelar dengan pendanaan studi paling lama 24 bulan (2 tahun);
  • Doktor Program satu gelar atau dua gelar dengan durasi pendanaan studi maksimal 48 bulan (4 tahun).
  • Ketentuan tentang program satu gelar atau dua gelar diatur sendiri dalam Panduan Program Double Degree/Joint Degree Tahun 2023.
2. Pendaftar Beasiswa Reguler mesti punya dan mengunggah LoA Unconditional di dalam atau luar negeri yang terdaftar dalam PT tujuan LPDP.

3. Pendaftar yang belum punya LoA Unconditional mesti memilih 3 PT tujuan dalam negeri atau luar negeri yang terdaftar sebagai tujuan LPDP (program harus sejenis/serumpun).

4. Pendaftar bisa memilih perguruan tinggi tujuan di luar daftar PT Tujuan LPDP, namun hanya bisa memilih 1 PT dan wajib mengunggah LoA Unconditional. (PT harus masuk kategori unggulan terbaik dan dinilai secara kredibel).

Untuk melihat syarat dan skema pendaftaran Beasiswa LPDP jenis lain, Anda bisa mengunduhnya melalui laman berikut.

Tata Cara Pendaftaran Beasiswa LPDP

Berikut ini tata cara untuk mendaftar beasiswa LPDP 2023.

  1. Buka laman resmi Beasiswa LPDP Kemenkeu, melalui alamat https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/;
  2. Unggah dokumen yang diperlukan sesuai syarat masing-masing jenis Beasiswa LPDP;
  3. Jika sudah, klik “Submit” aplikasi pendaftaran;
  4. Seandainya pendaftaran berhasil, Anda akan memperoleh kode pendaftaran atau registrasi.

Baca juga artikel terkait BEASISWA LPDP atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani