tirto.id - Hasil pertandingan Manchester City vs Borussia Dortmund di International Champions Cup (ICC) 2018 pada Sabtu (21/7/2018) berakhir dengan skor 0-1. Penalti Mario Gotze, kapten Dortmund menjadi penentu skor dalam laga di Soldier Field, Chicago.
Sama-sama memainkan tim yang dipenuhi cadangan, Manchester City asuhan Pep Guardiola harus takluk di laga perdana ICC 2018 oleh Borussia Dortmund yang dikomandoi pelatih Lucien Favre. Setelah laga kontra Dortmund, City akan tampil menghadapi Liverpool pada Kamis (26/7/2018), sementara BVB berjumpa Liverpool pula tiga hari lebih cepat pada Senin (23/7/2018).
Pada awal pertandingan City vs Dortmund, meski kekuatan tampak berimbang, BVB lebih banyak menciptakan momentum. Setelah menit kedelapan, Alexander Isak berhasil mengobrak-abrik pertahanan City, ada peluang Mario Gotze. Tembakannya berselang empat menit dihentikan Claudio Bravo.
Tekanan Dortmund kemudian berbuah pada menit ke-27. Kala itu Oleksandr Zinchenko melanggar Christian Pulisic di kotak terlarang. Wasit menunjuk titik putih. Mario Gotze yang mengambil eksekusi penalti sukses menjebol gawang City meski Bravo bisa menebak arah bola.
Manchester City berupaya membalas, tetapi ujung serangan mereka buntu hingga tiurun minum. Kesempatan terbaik didapatkan dari tendangan bebas rekrutan terbaru mereka, Riyad Mahrez. Namun tembakan lengkung pemain internasional Alzajair itu dihentikan oleh kiper Dortmund, Marwin Hitz.
Paruh kedua, ritme pertandingan turun menyusul banyaknya pergantian pemain dari kedua kubu. Joe Hart mendapatkan hak tampil oleh Pep Guardiola selama 45 menit terakhir. Ia sempat kebobolan pada menit ke-63, tetapi aksi Maximilian Philipp dibatalkan wasit karena offside.
Menit ke-69, Manchester City melakukan percobaan lagi, tetapi tembakan Lukas Nmecha masih tepat ke arah Hitz. Namun, hal ini langsung dibalas oleh dua peluang Dortmund. Hart menunjukkan kepiawaiannya dalam membendung aksi ini.
Guardiola mencoba keberuntungan lain dengan memasukkan Leroy Sane, pemain yang tidak dibawa Jerman ke Piala Dunia 2018. Namun, kehadirannya tidak cukup membantu City, yang lebih banyak menguasai bola, tetapi lemah dalam penyelesaian akhir. Skor 0-1 bertahan hingga akhir, City memulai kampanye mereka di ICC tahun ini dengan kekalahan.
Borussia Dortmund: Marwin Hitz, Herbert Bockhorn (Jeremy Toljan 46), Omer Toprak (Abdou Diallo 46),Dan-Axel Zagadou (Soren Dieckmann 46), Marcel Schmelzer (Maximilian Philipp 46), Mario Gotze (Mahmoud Dahoud 46), Sebastian Rode (Sergio Gomez 46), Christian Pulisic (Amor Pieper 46), Dzenis Burnic (Nuri Sahin 46), Jacub Bruun Larsen (Jadon Sancho 46), Alexander Isak (Marius Wof 46)
Manchester City: Claudio Bravo (Joe Hart 46), Luke Bolton, Eric Garcia, Jason Denayer (Cameron Humphries 67), Oleksandr Zinchenko, Riyad Mahrez (Patrick Roberts 76), Jack Harrison, Douglas Luiz (Leroy Sane 76), Phil Foden (Benjamin Garre 73), Brahim Diaz (Dele Bashiru 46), Lukas Nmecha (Zoubdi 73)
Editor: Fitra Firdaus