tirto.id - Tunggal putri Fitriani, bakal menghadapi pemain Hong Kong, Yip Pui Yin, pada laga babak pertama (32 besar) German Open 2019. Hal ini dipastikan berdasarkan drawing turnamen kategori World Tour Super 300 tersebut.
Pada kejuaraan bulu tangkis yang akan berlangsung mulai 26 Februari hingga 3 Maret di Innogy Sporthalle, kota Muelheim an der Ruhr, Jerman tersebut, Indonesia mengirimkan 5 wakil untuk sektor tunggal putri.
Selain Fitriani, empat pemain putri Indonesia lainnya adalah Gregoria Mariska Tunjung, Lyanny Alessandra Mainaky, Ruselli Hartawan, dan Yulia Yosephin Susanto.
Untuk laga babak pertama, Gregoria masih harus menunggu calon lawan yang berhasil lolos dari babak kualifikasi. Sedangkan Lyanny yang kini menduduki peringkat 50 dunia, akan coba menghadang tunggal tuan rumah, Yvonne Li, yang menempati ranking 45 dunia.
Sementara itu, Ruselli Hartawan dan Yulia Yosephin Susanto harus mengawali perjuangan mereka di Jerman dari babak kualifikasi. Ruselli akan meladeni pemain Taiwan, Chiang Ying Li. Dan Yulia akan melawan wakil Korea, Kim Hyo Min.
Berikut hasil lengkapdrawing wakil Indonesia di German Open 2019 sektor tunggal putri:
- Fitriani vs Yip Pui Yin (Hong Kong)
- Gregoria Mariska Tunjung vs Pemain kualifikasi-Q1
- Lyanny Alessandra Mainaky vs Yvonne Li (Jerman)
- Ruselli Hartawan vs Chiang Ying Li (Taiwan) / babak kualifikasi
- Yulia Yosephin Susanto vs Kim Hyo Min (Korea) / babak kualifikasi
Berikut daftar lengkap para pemain unggulan sektor tunggal putri di turnamen German Open 2019:
- Nozomi Okuhara (Jepang)
- Akane Yamaguchi (Jepang)
- Ratchanok Intanon (Thailand)
- Zhang Beiwen (Amerika Serikat)
- Sayaka Takahashi (Jepang)
- Michelle Li (Kanada)
- Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia)
- Han Yue (Cina)
Editor: Fitra Firdaus