Menuju konten utama

Hanura: Dukungan Gemura ke Anies-Sandi Tak Mewakili Partai

Partai Hanura menyatakan dukungan organisasi Gemura ke pasangan Anies-Sandi tidak mewakili suara partai maupun kadernya.

Hanura: Dukungan Gemura ke Anies-Sandi Tak Mewakili Partai
Presiden Joko Widodo (kedua kiri), Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta (ketiga kiri), Dewan Pembina Partai Hanura Wiranto (kiri) dan Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (ketiga kanan) bersama sejumlah pengurus baru berbincang dalam pelantikan Dewan Pengurus Pusat (DPP) periode 2016-2020 di Sentul International Convenction Center (SICC), Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (22/2/2017). ANTARAFOTO/Yulius Satria Wijaya.

tirto.id - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Hanura, Tridianto menyatakan pernyataan dukungan dari organisasi Gerakan Muda Hati Nurani Rakyat (Gemura) untuk pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno tidak mewakili partainya.

Ia juga menegaskan dukungan Gemura untuk Anies-Sandi di putaran ke-2 Pilkada DKI Jakarta 2017 itu tidak merepresentasikan suara kader Partai Hanura.Sebabnya, Gemura tak lagi menjadi organisasi otonom sayap partai pendukung pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat tersebut.

"Sejak kepengurusan baru Partai Hanura yang dipimpin ketua umum Pak Oesman Sapta, tidak ada lagi kepengurusan Gemura sebagai sayap partai," kata Tridianto pada Sabtu (4/3/2017) sebagaimana dikutip Antara.

Tridianto menambahkan di mayoritas kader loyal partainya juga sudah tidak lagi aktif di Gemura. Karena itu, ia menilai dukungan Gemura untuk Anies-Sandi tidak berkaitan sama sekali dengan Partai Hanura.

"Semua kader yang loyal (Hanura) sudah keluar dari Gemura," kata Tridianto.

Mantan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Cilacap Jawa Tengah tersebut menuding dukungan Gemura ke Anies-Sandi adalah aksi sepihak dari oknum yang mengatasnamakan organisasi itu. Padahal di antara oknum tersebut, menurut dia, pernah menjadi calon anggota legislatif (caleg) dari partai politik lain, bukan Hanura.

"Kalau sekarang oknum tersebut membawa nama Gemura, karena ingin memanfaatkan nama Hanura yang saat ini maju pesat," katanya.

Menurut dia, dukungan itu hanya ingin mencari perhatian dan memanfaatkan situasi, tapi tidak akan membawa sokongan konkret bagi Anies-Sandi.

"Kalau sekarang mereka ikut-ikutan pada pilkada DKI Jakarta, maka tidak ada dukungan konkret," katanya.

Pernyataan resmi Partai Hanura ini muncul sehari setelah Gemura menyatakan dukungannya ke pasangan Anies-Sandi pada Jumat kemarin.

Anies Baswedan menyatakan dukungan itu sudah disampaikan secara kepada dia. Menurut Anies, dukungan ini menunjukkan banyak pihak yang menginginkan perubahan di DKI Jakarta.

"Kita ingin lebih dari sekedar pergantian gubernur. Kita ingin perubahan di Jakarta," ujar Anies setelah menemui perwakilan Gemura kemarin.

Baca juga artikel terkait ANIES-SANDIAGA atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Politik
Reporter: Addi M Idhom
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Addi M Idhom