Menuju konten utama

Ghozali Siregar Tak Ingin Persib Bandung Remehkan Mitra Kukar

Ghozali Siregar mengatakan Persib akan berusaha ambil tiga poin, namun tak ingin kelewat percaya diri.

Ghozali Siregar Tak Ingin Persib Bandung Remehkan Mitra Kukar
Pemain Persib Bandung Ghozali Siregar mencoba melewati pemain PS Tira F. Sansan saat laga Gojek Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta, Senin (30/7/2018). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah

tirto.id - Persib Bandung bakal menjalani laga tandang pada pekan 20 dalam lanjutan Gojek Liga 1 2018 melawan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (10/8/2018). Jelang duel tersebut, gelandang Persib, Ghozali Siregar berharap rentetan hasil positif yang dilalui timnya tak membuat Maung Bandung meremehkan Mitra Kukar. Apalagi, Mitra Kukar yang kini diasuh Rahmad Darmawan akan bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

“Kami akan berusaha ambil tiga poin di sana. Tapi kami tidak overconfidence dengan kondisi saat ini. Salah pola pikirnya kalau begitu,” ujar Ghozali dalam sesi latihan si Stadion GBLA seperti dikutip situs resmi klub.

Menurut pemain yang telah mencetak dua gol tersebut, Mitra Kukar bisa jadi batu sandungan timnya untuk meraih target tiga poin. Pasalnya secara penampilan Septian David Maulana dan kawan-kawan menujukkan perkembangan sejak dilatih Rahmad Darmawan.

Tak cukup sampai di situ, Naga Mekes memiliki modal lain dalam diri striker tajam Fernando Rodriguez Ortega. Bomber asal Spanyol itu telah mencetak 14 gol dan menjadi top skor sementara GoJek Liga 1 2018.

“Mitra Kukar merupakan salah satu tim yang produktif, mereka banyak gol dari crossing. Apalagi mereka main di kandang. Mereka punya Rodriguez Ortega, penyerang tajam yang saat ini ada di daftar pencetak gol terbanyak," tambah pemain yang akrab dipanggil Ghozo tersebut.

Sejauh ini, Ghozali sendiri tampil cukup sentral bagi kubu Persib. Ia telah mencetak dua gol dan lima assist di ajang GoJek Liga 1 2018. Ghozali bahkan merupakan menjadi pemain andalan tim besutan Mario Gomez itu di sektor sayap kiri. Sempat tak dikenal banyak pada awal musim, kini ia sukses menyingkirkan kapten tim musim lalu, Atep untuk jadi langganan starter.

Bagi kedua tim, duel ini menjadi laga terakhir sebelum libur selama kurang lebih satu bulan karena Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah Asean Games 2018. Jika tak ada peruabahan jadwal, laga Mitra Kukar vs Persib rencananya akan disiarkan oleh stasiun televisi Indosiar dan dapat pula disaksikan melalui live streaming vidio.com.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan