Menuju konten utama

Cara Daftar Haji Furoda, Biaya, dan Lama Masa Tunggunya

Berikut adalah informasi mengenai cara daftar Haji Furoda, biaya, dan lama masa tunggunya.

Cara Daftar Haji Furoda, Biaya, dan Lama Masa Tunggunya
Jamaah calon haji Kloter 2 UPG menunggu bus yang akan membawa ke Arafah di Syisyah, Mekah, Arab Saudi, Senin (26/6/2023). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/tom.

tirto.id - Haji furoda menjadi salah satu solusi berangkat ibadah haji tanpa masa tunggu. Meskipun demikian, pemilihan Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) yang bertanggung jawab penting dalam mendaftar haji furoda. Lantas, berapa ongkos haji furoda tahun 2024?

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2019 dalam Pasal 18, terdapat dua jenis visa haji meliputi visa haji Indonesia dan visa haji mujamalah. Visa haji mujamalah adalah visa haji yang diperoleh warga negara Indonesia dari pemerintah Kerajaan Arab Saudi melalui PIHK.

Berbeda dengan visa haji Indonesia yang diatur pemerintah tanah air, visa haji mujamalah dapat diperoleh jemaah haji setelah mendaftar di PIHK. Meskipun demikian, PIHK wajib melaporkan data jemaah haji mujadalah yang diberangkat kepada pemerintah Indonesia.

Akan tetapi, visa jemaah haji mujadalah terbatas dan tidak menentu setiap tahunnya, tergantung kebijakan pemerintah Kerajaan Arab Saudi. Di sisi lain, jemaah haji yang berangkat dengan visa haji mujadalah disebut sebagai haji furoda.

Berapa Biaya Naik Haji Furoda Terbaru Tahun 2024?

Biaya haji 2024 yang harus dibayarkan jemaah Indonesia rata-rata sebesar Rp56,04 juta. Jumlah tersebut meningkat 6,23 juta dari tahun sebelum yang mencapai Rp49,81 juta. Di sisi lain, biaya haji furoda jauh lebih mahal dibandingkan haji reguler maupun khusus plus.

Di PIPK Pusat Haji & Umrah Indonesia, biaya haji furoda terbagi menjadi tiga jenis kelas meliputi silver, gold, dan platinum. Adapun besaran biaya haji furoda 2024/1445 H di Pusat Haji & Umrah Indonesia (Pusat Umroh) sebagai berikut:

1. Silver 19.000 USD (setara Rp305,6 juta)

  • Full Apartemen Makkah (shuttle bus ke Masjidilharam)
  • Maktab Furoda
  • Hotel Madinah Manazel Falah.

2. Gold 23.000 USD (setara Rp369,9 juta)

  • Hotel Makkah Le Meridien Ajyad
  • Apartemen Transit (di periode haji H-5 menuju tarwiyah)
  • Maktab Furoda
  • Hotel Madinah Concorde Al Khair.

3. Platinum 26.000 USD (setara Rp418,2 juta)

  • Hotel Makkah Shofwa Tower
  • Apartemen Transit (di periode haji H-5 menuju tarwiyah)
  • Maktab VIP (111-114)
  • Hotel Madinah Royal Inn Group.

Berapa Lama Masa Tunggu Haji Furoda?

Haji furoda tidak memiliki masa tunggu. Jemaah haji furoda akan diberangkatkan di tahun sama dengan waktu pendaftaran. Namun, tidak ada jaminan 100 persen jemaah akan diberangkatkan, karena menunggu kuota dari pemerintahan Kerajaan Arab Saudi.

Meskipun demikian, beberapa PIHK memiliki jaminan uang kembali dan sebagainnya demi kenyamanan bersama. Oleh sebab itu, pemilihan PIHK yang bertanggung jawab penting dalam pendaftaran haji furoda.

Di sisi lain, seorang jemaah yang mendaftarkan diri sebagai haji furoda seyogyanya menyiapkan hati yang ikhlas.

Sebab, keberangkatan ditentukan dari ketersediaan kuota yang dimungkinkan diumumkan sekitar dua minggu sebelum pelaksanaan ibadah haji.

Tata Cara Daftar Haji Furoda Tahun 2024

Sebelum melakukan pendaftaran haji furoda, seorang calon jemaah harus menyiapkan syarat-syarat administrasi. Berikut ini contoh syarat pendaftaran haji furoda 2024 di Pusat Haji & Umrah Indonesia (PusatUmrah):

  • DP haji sebesar 5.000 USD atau setara Rp80,4 juta
  • Paspor Asli dengan minimal nama dua suku kata yang memiliki masa berlaku minimal 12 bulan
  • Foto atau Scan elektronik Kartu Tanda Penduduk (e-KTP)
  • Foto atau Scan Kartu Keluarga (KK)
  • Foto Close-up dengan background putih
  • Kartu Vaksin Meningitis
  • Sertifikat Vaksinasi COVID-19, semisal masih diperlukan.
Setelah syarat administrasi di atas lengkap, Anda dapat mulai melakukan pendaftaran. Cara daftar haji furoda 2024 di Pusat Haji & Umrah Indonesia (PusatUmrah) dapat dilakukan secara langsung maupun online sebagai berikut:

1. Pendaftaran Langsung (Offline)

Anda dapat mendatangi kantor Pusat Haji & Umrah Indonesia (PusatUmrah) di Jl. Ismaya Raya, Komplek Villa Pamulang Blk. V7 No.11, Pd. Benda, Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15416 dengan membawa kelengkapan administrasi. Anda juga dapat mengunjungi lokasi dengan mengikuti petunjuk google maps di sini.

2. Pendaftaran melalui Telepon atau WhatsApp

Pendaftaran haji furoda dapat dilakukan melalui telepon maupun WhatsApps dengan nomor 085718565025.

3. Pendaftaran melalui Website

Pendaftaran haji furoda dapat dilakukan melalui website dengan cara sebagai berikut:

  • Buka laman https://www.pusatumroh.id/haji-furoda/
  • Geser ke bawah hingga menemukan Form Booking Haji Furoda 2024
  • Lakukan pengisian Nama Lengkap, Usia, Asal Kota, Provinsi, dan Email
  • Apabila data telah diisi, selanjutnya pilih Kirim.
  • Admin akan menghubungi Anda guna menawarkan penawaran lengkap.

Baca juga artikel terkait HAJI 2024 atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Dhita Koesno