Menuju konten utama

Anies Temukan Surat Suara Rusak saat Akan Mencoblos

Surat suara milik Calon Presiden Anies Baswedan mengalami kerusakan saat dirinya menerima dari petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS)

Anies Temukan Surat Suara Rusak saat Akan Mencoblos

tirto.id - Surat suara milik Calon Presiden Anies Baswedan mengalami kerusakan saat dirinya menerima dari petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Surat suara yang rusak tersebut berwarna biru dan mengindikasikan sebagai surat suara DPRD Provinsi.

Melihat hal itu Anies menukarkannya kepada petugas KPPS untuk diganti dengan yang lebih baik.

Usai mencoblos, Anies menjelaskan bahwa surat suara tersebut rusak di bagian pinggir. Dia melihat ada robekan kecil di bagian ujung.

Anies membantah bila surat suaranya rusak karena telah dicoblos. Dia meyakini kredibilitas petugas KPPS yang bekerja di TPS tempatnya mencoblos.

"Jadi ujungnya robek. Sehingga dikembalikan, bukan robek karena dicoblos ya. Kelihatan waktu membuka itu," kata Anies di TPS 60, RT 04/06, Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan pada Rabu (14/2/2024).

Usai mencoblos Anies akan melakukan pemantauan hasil pencoblosan di Markas Pemenangan Timnas Amin, di Menteng, Jakarta Pusat.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Tim News

tirto.id - Politik
Reporter: Tim News
Penulis: Tim News
Editor: Tim Editor News