Menuju konten utama

Bocoran Spesifikasi Vivo Y20, Baterai 5.000mAh & Snapdragon 460

Dapur pacu Vivo seri Y20 mengandalkan Octa-core dan chipset Qualcomm SM4250 Snapdragon 460 (11 nm). 

Bocoran Spesifikasi Vivo Y20, Baterai 5.000mAh & Snapdragon 460
Vivo Y20. foto/vivo.com

tirto.id - Perusahaan elektronik asal Cina, Vivo, akan merilis produk teranyarnya yaitu seri Y20, juga Y20i, di India hari ini, Kamis (3/8/2020) waktu setempat.

Dilansir dari laman GSM Arena, kedua ponsel itu memiliki spesifikasi yang sama, perbedaannya hanya pada kapasitas RAM dan pilihan warna.

Ponsel Y20 dan Y20i menggunakan chip buatan Qualcomm, Snapdragon 460, semenatara ukuran layar 6,51 inci dengan resolusi HD+.

Keduanya memiliki kapasitas penyimpanan internal sebesar 64GB. Seri Y20 ini menggunakan tiga kamera belakang konfigurasi 13MP, lensa makro 2MP dan lensa depth 2MP. Di depan, terdapat kamera 8MP.

Vivo Y20 disematkan layar IPS LCD. Ukurannya 164,4 mm x 76,3 mm x 8,4 mm dan berat 192,3 gram.

Layar tersebut memiliki resolusi 720 x 1600 Pixels dan kerapatan piksel 270 ppi. Ini memiliki rasio aspek 20: 9 dan rasio layar-ke-tubuh 81,57%.

Di bagian kamera depan, pembeli mendapatkan Kamera Utama 13 MP f / 1.8, 2 MP f / 2.4, Kamera Kedalaman, Kamera 2 MP f / 2.4 dan di bagian belakang, ada kamera 13 MP + 2 MP + 2 MP dengan fitur seperti Zoom Digital, Flash Otomatis, Deteksi wajah, Sentuh untuk fokus.

Y20 dan Y20i sama-sama memiliki kapasitas baterai 5.000mAh yang didukung pengisi daya cepat 18W. Kedua ponsel ini masih mempertahankan jack audio 3,5 milimeter.

Perbedaan ponsel ini, Y20 akan hadir dengan RAM 4GB dan pilihan warna Obsidian Black dan Dawn White. Sementara Y20i, memiliki RAM 3GB, serta pilihan warna Nebula Blue.

Ponsel ini akan dijual seharga 12.990 rupee untuk Y20 (sekitar Rp2,6 juta) dan 11.490 rupee untuk Y20i, sekitar Rp2,3 juta.

Baca juga artikel terkait GAWAI atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Teknologi
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Agung DH