Menuju konten utama

Gaji Penjaga Tahanan CPNS Kejaksaan Lulusan SMA & Tunjangannya

Besaran gaji penjaga tahanan kejaksaan bisa berbeda-beda, tergantung tunjangan dan kelas jabatannya. Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Gaji Penjaga Tahanan CPNS Kejaksaan Lulusan SMA & Tunjangannya
dua sipir penjara mengunci pintu gerbang lembaga pemasyarakatan (lapas) kerobokan, denpasar, selasa (27/1). penjara terbesar di bali seluas sekitar 4 hektar tersebut saat ini termasuk salah satu lapas di indonesia yang kelebihan kapasitas yaitu menampung lebih dari 900 narapidana / tahanan, sementara itu kapasitas sesungguhnya hanya 323 orang. antara foto/nyoman budhiana.

tirto.id - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di kejaksaan agung telah dibuka sejak 20 Agustus 2024 dan akan berakhir pada 6 September 2024. Salah satu lowongan yang dibuka adalah penjaga tahanan.

Jumlah formasi CPNS 2024 penjaga tahanan kejaksaan secara keseluruhan di seluruh Indonesia adalah 948. Data tersebut merujuk pada Surat Pengumuman Nomor Peng-11/C/Cp.2/08/2-24 tentang Pelaksanaan Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.

Adapun kualifikasi pendidikan untuk lowongan penjaga tahanan kejaksaan terbuka untuk lulusan SMA dan sarjana. Lantas, berapa gaji penjaga tahanan kejaksaan lulusan SMA? Artikel berikut akan menginformasikan terkait gaji dan tunjangan penjaga tahanan kejaksaan beserta tugasnya.

Tugas dan Kualifikasi Penjaga Tahanan CPNS Kejaksaan

Pada dasarnya, tugas penjaga tahanan CPNS kejaksaan adalah menjaga tahanan. Secara spesifik, tugas tersebut tertuang dalam dokumen yang dikeluarkan oleh platform resmi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Badan Kepegawaian Nasional (SSCASN BKN).

Berdasarkan dokumen rilisan Kementerian Hukum dan hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kantor Wilayah Aceh, berikut penjabaran tugas penjaga tahanan CPNS kejaksaan.

  • Melakukan penjagaan terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh warga binaan pemasyarakatan sehingga terbentuk suasana lapas atau rutan yang aman.

  • Melakukan pengawasan terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh warga binaan pemasyarakatan sehingga terbentuk suasana lapas atau rutan yang aman.

  • Melakukan pemeliharaan keamanan dan ketertiban terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh warga binaan pemasyarakatan sehingga terbentuk suasana lapas atau rutan yang aman.

  • Melakukan pengawalan terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh warga binaan pemasyarakatan sehingga terbentuk suasana lapas atau rutan yang aman.

  • Melakukan penerimaan, penempatan, dan pengeluaran, terhadap warga binaan pemasyarakatan.

  • Melakukan pemeriksaan terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh warga binaan pemasyarakatan sehingga terbentuk suasana lapas atau rutan yang aman.

Lalu, apa kualifikasi penjaga tahanan kejaksaan?

Ada dua jenis kualifikasi pendaftar penjaga tahanan kejaksaan, yakni kualifikasi pendidikan dan keahlian. Pendidikan terakhir yang diwajibkan bagi pendaftar adalah SMA/sederajat. Sementara itu, kualifikasi keahliannya adalah bela diri.

Gaji Penjaga Tahanan Lulusan SMA CPNS Kejaksaan

Gaji penjaga tahanan kejaksaan berbeda-beda, tergantung status dan kelas jabatannya. Besaran gaji pengawal tahanan kejaksaan juga dipengaruhi oleh tunjangan yang didapat. Lalu, berapa gaji dan tunjangan penjaga tahanan kejaksaan setelah mendapat tunjangan?

Masih merujuk pada dokumen terbitan Kemenkumham Aceh, gaji penjaga tahanan kejaksaan agung berkisar Rp2.184.000-6.018.250, tergantung tunjangan yang diperoleh.

Besaran gaji penjaga tahanan kejaksaan sebagaimana dijelaskan di atas dapat berbeda untuk masing-masing orang. Itu dipengaruhi oleh tunjangan yang diperoleh sesuai kelas jabatan dan statusnya.

Berdasarkan Keputusan Jaksa Agung RI No. 89 Tahun 2024, penjaga tahanan kejaksaan tergolong kelas jabatan 6. Dengan merujuk pada Peraturan Kejaksaan RI No. 4 Tahun 2020, besaran tunjangan kinerja kelas jabatan 6 adalah Rp3.510.400.

Namun, menurut Pasal 11 Peraturan Kejaksaan RI No. 4 Tahun 2020, besaran tunjangan kinerja untuk CPNS yakni 80 persen dari jumlah yang ditetapkan sesuai kelas jabatan di unit kerjanya.

Selain itu, tunjangan kinerja penjaga tahanan kejaksaan dapat dikurangi jika pegawai bersangkutan melanggar beberapa ketentuan. Di antaranya termasuk pulang lebih dulu, tidak mengisi presensi, mengajukan izin, tidak masuk tanpa keterangan, serta cuti dengan ketentuan tertentu.

Ketentuan lebih lanjut terkait pengurangan gaji dan tunjangan penjaga tahanan kejaksaan diatur dalam Pasal 16 Peraturan Kejaksaan RI No. 4 Tahun 2020.

Persyaratan Pelamar Penjaga Tahanan Lulusan SMA CPNS Kejaksaan

Selain mendalami terkait gaji penjaga tahanan kejaksaan, CPNS yang mendaftar untuk jabatan tersebut juga harus memahami syarat-syaratnya. Merujuk pada Surat Pengumuman Nomor Peng-11/C/Cp.2/08/2-24, berikut persyaratan pelamar penjaga tahanan lulusan SMA CPNS kejaksaan.

A. Syarat penjaga tahanan jenis formasi umum

Berikut syarat pelamar penjaga tahanan jenis formasi umum.

  • Usia minimum 18 tahun dan maksimum 35 tahun saat pendaftaran di portal SSCASN BKN.
  • Tidak buta warna, disabilitas fisik, disabilitas mental, bertato, atau bertindik (khusus pria); postur tubuh sesuai BMI 18,5-25 dengan tinggi badan minimal 160 cm (pria) dan 155 cm (wanita).
  • Memiliki ijazah SMA/sederajat yang terdaftar di Kementerian terkait.
  • Nilai rata-rata ijazah minimal 7,00.
  • Memiliki sertifikat komputer, minimal Microsoft Office.
  • Memiliki sertifikat bela diri atau pengalaman kerja di bidang keamanan.

B. Syarat untuk formasi khusus (Putra/Putri Papua dan Papua Barat)

Berikut syarat pelamar penjaga tahanan jenis formasi khusus, yakni bagi putra-putri Papua dan Papua Barat.

  • Usia minimum 18 tahun dan maksimum 35 tahun saat pendaftaran.
  • Tidak buta warna, disabilitas fisik, disabilitas mental, bertato, atau bertindik (khusus pria); postur tubuh sesuai BMI 18,5-25 dengan tinggi badan minimal 160 cm (pria) dan 155 cm (wanita).
  • Memiliki ijazah SMA/sederajat yang terdaftar di Kementerian terkait.
  • Nilai rata-rata ijazah minimal 6,00.
  • Memiliki sertifikat bela diri atau pengalaman kerja di bidang keamanan.
  • Keturunan asli Papua/Papua Barat, dibuktikan dengan akta kelahiran atau surat keterangan lahir.

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Edusains
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra
Penyelaras: Fadli Nasrudin