Menuju konten utama

Ahmad Luthfi Siap Maju Pilkada Jawa Tengah Bersama Kaesang

Luthfi berkata sosok wakilnya masih dalam penggodokan meski dirinya merasa cocok dengan Kaesang.

Ahmad Luthfi Siap Maju Pilkada Jawa Tengah Bersama Kaesang
Irjen Ahmad Luthfi usai menerima surat rekomendasi dari PSI untuk maju sebagai bakal calon gubernur di Pilkada Jawa Tengah di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Kamis (15/8/2024). (Tirto.id/Fransiskus Adryanto Pratama)

tirto.id - Mantan Kapolda Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, mengaku cocok berpasangan dengan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep dalam kontestasi Pilkada Jawa Tengah 2024.

Hal itu disampaikan Luthfi usai menerima surat rekomendasi dari PSI bersama sejumlah calon kepada daerah lainnya di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Kamis (15/8/2024).

"Sama Mas Kaesang cocok, sama mas yang lain juga cocok," kata Lutfhi.

Luthfi mengatakan surat rekomendasi yang diberikan PSI tanpa sosok pendamping. Luthfi berkata sosok wakilnya masih dalam penggodokan meski dirinya merasa cocok dengan Kaesang.

"Sampai sekarang untuk wakil, kan, belum ada intinya sabar. Setelah ada wakil baru kita tetapkan terkait Jawa Tengah," tukas Ahmad Luthfi.

Selain Luthfi, PSI turut menyerahkan surat rekomendasi kepada Ridwan Kamil sebagai Bakal Calon Gubenur di Pilkada Jakarta. Ridwan Kamil hadir langsung menerima surat rekomendasi dari PSI itu.

“Alhamdulillah, hari ini secara resmi saya mendapatkan surat rekomendasi untuk maju di pemilihan Gubernur Jakarta. Suratnya saya terima dengan sedikit teatrikal,” kata Ridwan Kamil.

Serupa dengan Luthfi, surat rekomendasi yang diberikan PSI kepada RK belum menetapkan nama cawagub yang akan mendampingi mantan Gubernur Jawa Barat itu. Ia mengakui banyak nama yang muncul di ruang publik, tetapi masih menunggu penetapan resmi.

“Setelah itu, mudah-mudahan tidak ada perubahan, mendaftar di tanggal 27 (Agustus 2024), kalau tidak salah, untuk Pilkada di Jakarta,” kata Kang Emil.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Bayu Septianto