tirto.id - Asupan nutrisi yang baik amat dibutuhkan oleh kucing agar selalu sehat dan bebas dari penyakit. Salah satu sumber asupan nutrisi bagi kucing adalah makanan yang dikonsumsi kucing sehari-hari.
Namun, memberikan makanan harian kepada kucing ternyata bukan perihal mudah. Apalagi bila ingin memberikan makanan kucing yang bagus untuk bulu dan gemuk.
Makanan yang mengandung nutrisi yang diperlukan oleh kucing itulah jenis makanan kucing yang bagus. Jika memungkinkan, pilih makanan kucing rekomendasi dokter hewan, atau makanan kucing alami.
Dengan memilih makanan kucing alami, maka kucing kesayangan bisa selalu sehat, dan tidak rentan terkena penyakit akibat tercemar zat-zat kimia yang berbahaya.
Rekomendasi Makanan Kucing Bagus untuk Bulu dan Bikin Gemuk
Agar pemilik kucing bisa mendapatkan informasi mengenai makanan kucing rekomendasi dokter hewan, berikut ini akan disampaikan daftar makanan kucing yang bagus untuk kitten, juga untuk kucing dewasa:
1. Royal Canin Kitten
Royal Canin Kitten ini adalah dry food kucing rekomendasi dokter yang sangat pas untuk kitten atau anak kucing kesayangan Anda.Makanan kering kucing yang bagus ini pas untuk kitten usia 2 bulan ke atas. Kandungan gizi dalam makanan kucing yang diolah khusus untuk anak kucing ini dapat meningkatkan pertumbuhan kitten secara maksimal dan menjaga sistem pencernaan anak kucing kesayangan.
Kandungan feline health nutrition ini sangat pas untuk anak kucing yang sedang memasuki masa pertumbuhan, karena kandungan proteinnya mencapai 80% sehingga sangat mudah untuk dicerna oleh anak kucing yang sedang belajar mengunyah.
Selain menjaga kesehatan pencernaan dan meningkatkan pertumbuhan anak kucing, Royal Canin Kitten ini dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara alami. Jadi, dengan mengonsumsi dry food ini, selain pertumbuhan anak kucing semakin pesat, anak kucing kesayangan pun tidak gampang sakit.
Royal Canin Kitten kemasan 2 kg dijual di toko online pada kisaran Rp270 ribuan hingga Rp300 ribuan.
2. Me-O Persian Anti Hairball
Makanan kering kucing yang bagus lainnya adalah Me-O Persian Anti Hairball. Dry food kucing rekomendasi dokter ini pas untuk kucing persia agar bulunya semakin lebat dan terjaga keindahannya.Bulu panjang kucing persia jika tidak dijaga kesehatannya akan mudah rontok. Bila bulu mudah rontok, maka dikhawatirkan kucing persia Anda bisa tersedak bulu saat ia sedang menggrooming atau menjilati bulunya.
Dry food yang dilengkapi dengan serat khusus untuk mengatasi hairball ini dapat menjadi solusi tepat bila kucing persia Anda secara tidak sengaja menelan bulu. Ketika kucing persia yang menelan bulu mengonsumsi dry food ini, maka bulu tersebut akan dikeluarkan secara aman dari saluran pencernaan.
Kandungan serat Me-O Persian Anti Hairball yang sangat tinggi dapat membuat sistem pencernaan kucing makin sehat dan mengurangi risiko penyakit kemih pada kucing persia Anda.
Me-O Persian Anti Hairball dengan kemasan 1,1 kg dijual di toko online dengan kisaran harga Rp47 ribuan hingga Rp70 ribuan.
3. Purina Friskies Meaty Grills
Dry food kucing rekomendasi dokter hewan selanjutnya bernama Purina Friskies Meaty Grills. Makanan kering kucing ini pas untuk meningkatkan nafsu makan kucing kesayangan.Jika kucing kesayangan suka mogok makan, maka Anda bisa memberikan Purina Friskies Meaty Grills karena dry food ini memiliki bahan yang empuk, namun tetap crunchy saat dikunyah.
Dry food yang punya cita rasa daging panggang yang sangat lezat ini mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh kucing kesayangan. Dengan begitu, kucing Anda akan selalu sehat dan jarang sakit.
Purina Friskies Meaty dengan kemasan 400 gram di toko online dijual pada kisaran harga Rp30 ribuan.
4. Whiskas Dry Adult 1+ Skin & Coat
Makanan kering kucing yang bagus lainnya adalah Whiskas Dry Adult 1+ Skin & Coat. Sesuai dengan namanya, dry food untuk kucing ini pas untuk menjaga bulu kucing tetap cantik dan berkilau.Keunggulan makan kucing ini adalah pada kandungan vitamin E dan vitamin B nya. Dengan kandungan vitamin itu, akan dapat membuat bulu kucing kesayangan lebih indah berkilau, sekaligus dry food ini juga dapat menjaga kesehatan jantung.
Dengan efek hair gloss, dry food ini dapat membuat bulu kucing Anda yang tebal dan panjang tetap sehat dan selalu bersinar. Selain dapat meningkatkan keindahan bulu, dry food ini juga tidak mengandung bahan berbahaya untuk kucing, sehingga kucing akan makin gemuk namun tetap sehat.
Whiskas Dry Adult 1+ Skin & Coat ini kemasan 1,1 kg ini pada toko online dijual pada harga Rp79 ribuan.
5. Orijen Original Cat
Dry food kucing rekomendasi yang bagus lainnya adalah Orijen Original Cat. Makanan kering untuk kucing yang bagus ini pas untuk kucing rumahan yang senang dengan rasa daging segar. Dengan begitu, kucing rumahan Anda akan tetap bisa merasakan sensasi menyantap daging segar dari alam bebas.Dry food yang tergolong dalam makanan kucing premium ini mengandung fresh meat hingga 85%. Jika rutin menyantap dry food ini maka kucing rumahan Anda dijamin akan gemuk dengan kebutuhan nutrisi yang tetap terjaga.
Orijen Original Cat kemasa 5,4 kg ini dijual di toko online dengan harga di kisaran Rp1,38 juta hingga Rp1,46 juta.
6. Pro Plan Adult Chicken Formula
Makanan kering kucing yang bagus ini bernama Pro Plan Adult Chicken Formula. Dry food kucing rekomendasi dokter ini dapat mengurangi bau feses kucing menyengat.Dengan kandungan nutrisi lengkap yang dibutuhkan oleh kucing, serta kandungan prebiotik, dan serat dari dry food dapat membuat tumbuh kembang kucing semakin pesat dan tidak mudah terserang penyakit.
Selain itu kandungan optirenal di dalam dry food ini dipercaya dapat menjaga kesehatan ginjal, mengurangi peradangan, dan kerusakan ginjal pada kucing.
Pro Plan Adult Chicken Formula dengan kemasan 1,5 kg dijual di toko online dengan kisaran harga Rp180 ribuan hingga Rp200 ribuan.
7. Equilibrio Cat Salmon Physiologic
Dry food kucing rekomendasi dokter ini pas untuk kucing rumahan yang jarang beraktivitas. Nama dry food ini adalah Equilibrio Cat Salmon Physiologic.Makanan kering kucing yang bagus ini adalah makanan kucing rendah kalori, sehingga walaupun tidak suka bermain atau berolahraga, kucing Anda yang setiap hari mengonsumsi ini tidak akan mengalami obesitas.
Selain itu, dry food ini juga mengandung protein dan serat tinggi yang bisa menyehatkan tubuh kucing. Dengan mengonsumsi dry food ini, kucing kesayangan yang malas gerak akan tidak sakit-sakitan dan berumur panjang.
Equilibrio Cat Salmon Physiologic dengan kemasan 1,5 kg di toko online dijual dengan harga Rp130 ribuan hingga Rp160 ribuan.
8. Happy Cat VET Diet Adipositas Weight Control
Makanan kering kucing yang bagus lainnya adalah dry food kucing rekomendasi dokter untuk kucing yang mengalami obesitas. Dengan mengonsumsi dry food ini, berat badan kucing kesayangan yang sudah kelewat gemuk bisa perlahan diturunkan.Kandungan dalam dry food yang amat beragam, mulai dari protein unggas, kerang-kerangan, daging dan serat sayur-sayuran, selain bisa mengontrol berat badan kucing, juga bisa menjaga dan meningkatkan kesehatan kucing agar selalu sehat dan bebas dari bahaya obesitas.
Happy Cat VET Diet Adipositas Weight Control dengan kemasan 1 kg ini dijual di toko online dengan kisaran harga Rp144 ribuan hingga Rp150 ribuan.
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Dhita Koesno