Menuju konten utama

Cara dan Tips Merawat Kucing Persia

Memelihara kucing persia tidak cukup hanya memberi makan saja, berikut cara merawatnya.

Cara dan Tips Merawat Kucing Persia
Juri memberi penilaian kepada seekor kucing dalam acara "National Cat Show" di Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu (1/4). Ratusan pecinta kucing dari dalam dan luar kota Palembang membawa kucing kesayangannya untuk berkompetisi pada ajang tersebut yang berlangsung hingga Minggu 2 April 2017. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/foc/17.

tirto.id - Kucing persia berasal dari negara Persia. Kucing ini memiliki ciri khas dengan suara yang lebih lembut dibanding jenis kucing lainnya. Lantas, bagaimana cara merawatnya?

Kucing persia merupakan salah satu jenis kucing dengan perawatan spesial dibanding kucing lainnya, terutama perawatan ekstra pada bagian mata karena jenis persia rentan terhadap masalah kesehatan seperti ulserasi.

Selain itu, area wajah juga perlu diperhatikan karena bulunya lebih lebat. Jenis persia memiliki fitur wajah yang datar sehingga tidak bisa bernapas sebaik ras lainnya.

Jika Anda baru saja mengadopsi kucing jenis persia usia dewasa dan baru dipindahkan, usahakan untuk menaruhnya dalam satu ruangan, selama beberapa jam, tanpa adanya peliharaan lain.

Sebagaimana dikutip dari laman Mayhew, tujuannya adalah supaya kucing dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan baru.

Kalau masih anak-anak, letakkan di ruangan lebih lama setidaknya beberapa hari karena anak kucing perlu penyesuaian lebih lama dibanding kucing dewasa. Selama proses penyesuaian tetap awasi kucing.

Penyesuaian kucing diperlukan agar tidak mengalami stres karena lingkungan baru. Hal ini hanya dilakukan saat pertama kali kucing pindah di tempat yang baru.

Kucing ini juga membutuhkan kasih sayang dari pemiliknya. Karena bulunya banyak, lebat dan mudah kusut, maka rajinlah untuk menyisir bulu setiap hari.

Tips Merawat Kucing Persia

Dilansir dari laman Cat Care Center, memelihara kucing persia tidak cukup hanya memberi makan saja, melainkan perlu memperhatikan kesehatan serta pengawasan sehari-hari. Berikut merupakan tips merawat kucing persia:

  • Jauhkan kucing pada tempat-tempat tinggi seperti jendela ataupun rumah lantai 2 dengan cara menutup pintu-pintu tertentu.
  • Rutinlah menyisir rambut setiap hari karena jenis persia memiliki rambut tebal dan panjang.
  • Sikat gigi pada kucing 3x seminggu karena area gigi kucing sangat rentan bermasalah.
  • Periksa kuping pada kucing untuk membersihkan kotoran atau melihat jika terdapat tanda-tanda infeksi.
  • Beri kebebasan pada kucing untuk bermain main di halaman rumah karena kucing memiliki sifat alami untuk berburu dan menjelajah sehingga membutuhkan ruang sendiri.
  • Selalu sediakan air minum yang cukup karena kucing akan membutuhkan air yang cukup banyak.
  • Pastikan memberikan makanan khusus kucing sesuai usianya, jika usia kecil maka belilah makanan kucing khusus bayi tergantung berapa bulan.
  • Untuk kucing dewasa pilihlah makanan khusus dewasa. Jangan sembarangan memberi makan kucing terutama jenis persia seperti tulang ayam karena justru tidak baik untuk kesehatan kucing.

Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Merawat Kucing Persia

Kucing yang bertingkah tidak seperti biasanya berarti terdapat sesuatu yang sedang dirasakan. Apabila kucing melakukan hal tidak normal maka segera periksakan ke dokter hewan untuk penanganan lebih lanjut. Berikut merupakan hal yang perlu diwaspadai dalam merawat kucing persia:

  • Perubahan konsumsi air;
  • Perubahan nafsu makan;
  • Adanya karang gigi dan gusi menjadi merah;
  • Rambut rontok atau area bulu yang memendek;
  • Lesu atau tidak memiliki energi;
  • Perubahan perilaku menjadi lebih galak atau sensitif;
  • Munculnya benjolan kecil;
  • Kucing berjalan pincang terutama kaki bagian belakang;
  • Penurunan berat badan;
  • Infeksi saluran pernafasan atau gingivitis.

Baca juga artikel terkait SOSIAL BUDAYA atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Alexander Haryanto