Menuju konten utama
Edukasi

100 Nama Dinosaurus yang Pernah Ada di Dunia dan Gambarnya

Banyak jenis dinosaurus yang telah dinamai oleh ilmuwan. Berikut nama-nama dinosaurus dan gambarnya yang pernah ada di dunia pada zaman prasejarah.

100 Nama Dinosaurus yang Pernah Ada di Dunia dan Gambarnya
Ilustrasi dinosaurus - Brachiosaurus, Velociraptor, Triceratops, Parasaurolophus, di alam. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Dinosaurus merupakan reptil besar prasejarah yang pernah ada di dunia 245 juta tahun lalu. Sejauh ini para ilmuwan sudah memerinci ratusan nama-nama dinosaurus lengkap yang disinyalir pernah hidup di dunia.

Setiap tahunnya, nama-nama tersebut terus bertambah seiring dengan temuan-temuan baru para ilmuwan. Dikutip dari Britannica, kini sudah ada lebih dari 800 nama generik dan lebih dari 1.000 spesies dinosaurus yang dinamai.

Nama dinosaurus diambil dari bahasa Yunani, yaitu deinos dan sauros. Deinos artinya mengerikan atau sangat besar, sedangkan sauros artinya reptil atau kadal. Singkatnya, dinosaurus adalah reptil besar yang hidup di zaman prasejarah.

Para ilmuwan memperkirakan dinosaurus mendominasi keanekaragaman fauna bumi pada masa prasejarah, sekitar 10-25% dari total spesies di planet kita. Namun, dinosaurus tak eksis lagi akibat kepunahan massal pada 65 juta tahun lalu. Peristiwa itu disebut dengan kepunahan Cretaceous-teritary, tanda akhir periode Kapur dan awal periode Tersier.

100 Nama Dinosaurus yang Pernah Ada di Dunia

Mengenal nama-nama dinosaurus dan gambarnya masuk dalam materi sekolah Indonesia sejak pendidikan dasar. Anak-anak diperkenalkan dengan macam-macam dinosaurus dan namanya. Mulai dari nama-nama dinosaurus air, nama-nama dinosaurus terbang, nama-nama dinosaurus terganas, hingga nama-nama dinosaurus leher panjang.

Nama-nama dinosaurus air yang populer ialah mosasaurus, pilosaurus, dan chthyosaurus. Lalu, nama-nama dinosaurus terbang seperti pteranodon, pterodactyl, dan imorphodon.

Kemudian, ada juga nama-nama dinosaurus terganas atau dinosaurus karnivora, seperti tyrannosaurus-rex (T-Rex), velociraptor, dan giganotosaurus.

Ada juga nama-nama dinosaurus leher panjang yang didominasi oleh herbivora seperti brachiosaurus, brontosaurus, dan diplodocus.

Perlu diketahui bahwa istilah nama-nama dinosaurus air dan nama-nama dinosaurus terbang cenderung kurang tepat untuk disematkan pada spesies reptil prasejarah.

Menurut Safari Ltd, hal ini karena para ilmuwan sepakat bahwa jika suatu reptil yang terbang di udara atau hidup di laut tidak bisa dinyatakan sebagai dinosaurus.

Para ilmuwan mengklasifikasikan dinosaurus sebagai reptil berkaki, yang seluruh posisi kakinya berada di bawah tubuh mereka. Jika reptil prasejarah posisi kakinya tidak di bawah, misal di samping seperti buaya atau punya sayap, maka mereka bukan dinosaurus.

Alih-alih menyebut mereka dinosaurus air atau dinosaurus terbang, ilmuwan memberi alternatif sebutan reptil air dan reptil terbang prasejarah.

Kendati demikian, sebutan dinosaurus air dan dinosaurus terbang masih sering digunakan masyarakat. Hal ini karena istilah dinosaurus yang merujuk pada hewan reptil yang hidup di zaman prasejarah sudah terlalu melekat di telinga banyak orang, terlepas dari mana asal habitatnya.

Meskipun ada ribuan spesies dinosaurus yang sudah dinamai saat ini, 100 di antaranya merupakan yang paling terkenal. Spesies-spesies dinosaurus itu dideteksi lewat fosil yang tersisa dan digali oleh para paleontolog dan ilmuwan.

Dikutip dari Natural Hitory Museum (NHM) berikut 100 nama dinosaurus yang pernah ada di dunia:

  1. Allosaurus
  2. Amygdalodon
  3. Apatosaurus
  4. Aralosaurus
  5. Bactrosaurus
  6. Brachiosaurus
  7. Brontosaurus
  8. Carnotaurus
  9. Corythosaurus
  10. Cryolophosaurus
  11. Dacentrurus
  12. Dimorphodon
  13. Dilophosaurus
  14. Diplodocus
  15. Edmontonia
  16. Eoraptor
  17. Fukuiraptor
  18. Fukuisaurus
  19. Gastonia
  20. Giganotosaurus
  21. Giraffatitan
  22. Hagryphus
  23. Harpymimus
  24. Hylaeosaurus
  25. Hypacrosaurus
  26. Iguanodon
  27. Ichthyosaurus
  28. Janenschia
  29. Juravenator
  30. Kotasaurus
  31. Kentrosaurus
  32. Kritosaurus
  33. Leptoceratops
  34. Lophostropheus
  35. Monolophosaurus
  36. Mosasaurus
  37. Mamenchisaurus
  38. Mapusaurus
  39. Marshosaurus
  40. Massospondylus
  41. Megalosaurus
  42. Melanorosaurus
  43. Metriacanthosaurus
  44. Microraptor
  45. Noasaurus
  46. Nodosaurus
  47. Nothronychus
  48. Nipponosaurus
  49. Omeisaurus
  50. Opisthocoelicaudia
  51. Ornitholestes
  52. Ornithomimus
  53. Othnielia
  54. Ouranosaurus
  55. Oviraptor
  56. Patagosaurus
  57. Pachycephalosaurus
  58. Pachyrhinosaurus
  59. Panoplosaurus
  60. Parasaurolophus
  61. Pantydraco
  62. Patagosaurus
  63. Plateosaurus
  64. Polacanthus
  65. Probactrosaurus
  66. Pteranodon
  67. Pyroraptor
  68. Saichania
  69. Saltasaurus
  70. Sarcosaurus
  71. Saurolophus
  72. Sauropelta
  73. Saurophaganax
  74. Saurornithoides
  75. Scelidosaurus
  76. Spinosaurus
  77. Triceratops
  78. Troodon
  79. Tyrannosaurus
  80. Tyrannotitan
  81. Triceratops
  82. Troodon
  83. Tyrannosaurus
  84. Udanoceratops
  85. Unenlagia
  86. Urbacodon
  87. Utahraptor
  88. Velociraptor
  89. Vulcanodon
  90. Valdosaurus
  91. Yandusaurus
  92. Yangchuano-saurus
  93. Yimenosaurus
  94. Yingshanosaurus
  95. Yuanmousaurus
  96. Yunnanosaurus
  97. Yutyrannus
  98. Zalmoxes
  99. Zephyrosaurus
  100. Zuniceratops.
Adapun 100 nama dinosaurus dan gambarnya bisa dilihat selengkapnya di laman resmi Natural History Museum (NHM), sebuah museum sejarah alam dan lembaga ilmiah yang ada di Inggris.

Nama-nama Dinosaurus dan Gambarnya

Ada sejumlah nama dinosaurus terkenal di dunia. Kepopuleran dinosaurus-dinosaurus ini berkat produksi konten film, buku, komik, kartun, dan mainan oleh industri hiburan di seluruh dunia.

Contohnya adalah waralaba film dinosaurusJurrasic Park dan Jurassic World, 65, Dinosaur Island, dan banyak lagi. Film-film tersebut menampilkan banyak jenis dinosaurus, seperti brontosaurus, triceratops, stegosaurus, mosasaurs, velociraptor, dan lain sebagainya.

Beberapa dinosaurus menjadi figur mainan dan boneka kesukaan anak-anak. Misalnya, Barney yang merupakan t-rex dari serial Barney and Friends, Arlo seekor apatosaurus dari film animasi The Good Dinosaur, dan banyak nama lain.

Berikut ini daftar nama-nama dinosaurus dan gambarnya yang terkenal di dunia:

1. Allosaurus

Allosaurus

Allosaurus. foto/istockphoto

Allosaurus adalah therapoda terbesar yang hidup di periode Jurasik. Dikutip dari Fossilera, allosaurus merupakan reptil prasejarah karnivora yang fosilnya ditemukan di Amerika Utara, Portugal, dan Tanzania.

Dinosaurus ini termasuk dalam nama-nama dinosaurus terganas yang ada di dunia. Allosaurus hidup sekitar 145 juta tahun yang lalu dan menjadi apex predator (predator puncak).

Allosaurus diyakini sebagai pemburu dinosaurus herbivora lainnya seperti stegosaurus dan diplodocus. Dinosaurus ini tingginya mencapai 8,5 meter (m) dengan berat sekitar 3.000 kilogram (kg).

2. Brontosaurus

Brontosaurus

Brontosaurus. foto/Istockphoto

Brontosaurus adalah dinosaurus terkenal yang menjadi ikon hewan prasejarah. Dikutip dari Scientific American, brontosaurus merupakan herbivora yang masuk dalam keluarga saurapoda besar.

Brontosaurus punya tubuh yang luar biasa besar, yaitu tinggi sekitar 8,1 - 8,8 m saat berdiri dengan berat mencapai 22.000 kg. Panjang tubuhnya mencapai 23 m dengan panjang leher sekitar 15 m.

Oleh karena itu, brontosaurus masuk dalam nama-nama dinosaurus leher panjang. Mereka mengonsumsi dedaunan dari jenis vegetasi tinggi yang sulit diraih. Keberadan brontosaurus dideteksi dari sejumlah fosil yang ditemukan di wilayah Amerika Utara.

3. Corythosaurus

Corythosaurus
Corythosaurus. foto/istockphoto

Corythosaurus juga merupakan dinosaurus herbivora yang cukup populer di dunia. Ia dijuluki 'kadal helm' karena di kepalanya terdapat tonjolan unik seperti mengenakan helm.

Belum ada penelitian yang menyebut dengan jelas terkait apa fungsi tonjolan tersebut. Namun, beberapa ilmuwan memprediksi bahwa tonjolan tersebut ada kaitannya dengan produksi suara.

Fosil-fosil corythosaurus banyak ditemukan di sekitar Amerika Utara. Dinosaurus ini diperkirakan hidup di era Cretasius. Dinosaurus ini memiliki tinggi antara 9,5 - 10 meter dengan berat mencapai 4 ton.

4. Dilophosaurus

Dilophosaurus
Dilophosaurus. foto/istockphoto

Dilophosaurus merupakan jenis dinosaurus karnivora yang terkenal dengan kecepatan geraknya. Para ahli mengklasifikasikan dilophosaurus sebagai theropoda yang hidup di era Jurasik.

Dilophosaurus memiliki bentuk kepala yang unik dengan sepasang jambul bulat di tengkoraknya. Masih menurut National Geographic, akibat keberadaan jambul tersebut dinosaurus ini dijuluki "dinosaurus jambul ganda."

Dilophosaurus hidup dengan berburu dan menjelajah. Mereka memiliki bentuk cengkraman yang kuat mirip cengkraman buaya. Dilophosaurus memiliki tinggi antar 4,8 - 6,1 m saat berdiri dengan berat mencapai 400 kg.

5. Iguanodon

Iguanodon

Iguanodon. foto/istockphoto

Iguanodon adalah dinosaurus iguanodontida yang paling besar sekaligus yang paling terkenal. Dinosaurus ini masih berkerabat dekat dengan dinosaurus paruh bebek, yaitu hadrosaurus.

Iguanodon memiliki panjang tubuh mencapai 9 meter dengan tinggi 2 meter saat berdiri. Berat dinosaurus ini diperkirakan mencapai 4 - 5 ton.

Para ilmuwan memperkirakan bahwa iguanodon termasuk dinosaurus herbivora. Ia diduga memiliki kemampuan berdiri dengan dua kaki agar tubuhnya dapat menggapai makanan.

6. Giganotosaurus

Giganotosaurus

Giganotosaurus. foto/istockphoto

Giganotosaurus adalah dinosaurus karnivora terbesar yang pernah ditemukan di Amerika Selatan. Dinosaurus ini hidup di era Kretasius akhir atau pada 99 juta tahun yang lalu.

Keberadaan giganotosaurus dideteksi lewat fosil-fosil yang ditemukan di sekitar Argentina. Tubuhnya besar dan masif, bahkan lebih besar dari t-rex. Bahkan diduga kekuatan gigitan giganotosaurus tiga kali lipat lebih kuat dari pada t-rex yang terkenal ganas.

Tinggi giganotosaurus diperkirakan mencapai 5 m saat berdiri dengan panjang tubuh 13,7 m. Berat dinosaurus ini mencapai 5,2 ton. Menurut para ilmuwan, giganotosaurus senang berburu dinosaurus herbivora lainnya seperti sauropoda.

7. Megalosaurus

Megalosaurus

Megalosaurus. foto/istockphoto

Megalosaurus merupakan dinosaurus karnivora yang masuk ke dalam jenis theropoda. Nama megalosaurus artinya 'kadal besar'. Nama tersebut disematkan kepadanya karena tubuhnya yang masif.

Megalosaurus diduga memiliki panjang hingga 6 m dan berat mencapai 700 kg. Dinosaurus ini tergolong sebagai kadal yang berdiri dengan dua kaki (bipedal) mirip seperti t-rex dan velociraptor.

Fosil megalosaurus ditemukan di Inggris oleh William Buckland pada tahun 1822. Ia diduga memiliki sifat agresif dan berburu pada malam hari alias nokturnal.

8. Mosasaurus

Mosasaurus

Mosasaurus. foto/IStockphoto

Mosasaurs merupakan dinosaurus perairan terbesar yang pernah ditemukan dalam sejarah. Reptil air ini diprediksi para ilmuwan sebagai apex predator di seluruh perairan Bumi.

Tidak hanya itu, mosasaurs juga dikenal karnivora agresif dan mampu memakan apapun yang mereka temukan. Masih menurut Britannica, Mossasaurus memiliki panjang sekitar 17 m dengan berat mencapai 14.000 kg (14 ton).

Mereka diperkirakan hidup di hampir seluruh perairan Bumi, termasuk Amerika Utara dan Selatan, hingga Eropa, Asia, dan Australia.

9. Oviraptor

Oviraptor

Oviraptor. foto/istockphoto

Oviraptor adalah dinosaurus mirip burung yang hidup di era Kretasius atau sekitar 75 juta tahun yang lalu.

Menurut The American Museum of Natural History oviraptor dikenal sebagai dinosaurus ompong karena tidak ditemukan gigi pada fosil-fosilnya sejauh ini.

Oviraptor merupakan karnivora pencuri telur. Mereka memiliki cakar-cakar dan paruh yang ideal untuk berburu telur hewan lain dan menangkap ikan.

Selain itu, dinosaurus ini juga memiliki kaki panjang yang kuat mirip seperti burung unta atau emu. Oviraptor diperkirakan memiliki tinggi sekitar 1,5 meter saat berdiri dengan berat tubuh antara 25 - 34 kg.

10. Spinosaurus

Dinosaurus Spinosaurus

Dinosaurus Spinosaurus . FOTO/iStockphoto

Spinosaurus merupakan dinosaurus yang bisa hidup di dua dunia, yaitu darat dan perairan. Dinosaurus ini dikenal sebagai salah satu karnivora besar yang pernah ada.

Spinosaurus diperkirakan memiliki panjang antara 12 - 15 m dengan berat mencapai 9 ton. Mereka memiliki strutur tubuh yang unik dengan tulang berbentuk sirip atau punuk tipis di punggungnya.

Adapun sirip tersebut dibentuk lewat duri-duri saraf yang diduga para ilmuwan untuk mengatur suhu tubuh mereka hingga menarik pasangan. Sebagai karnivora, spinosaurus sering memakan ikan atau daging hewan air lainnya.

11. Stegosaurus

Dinosaurus stegosaurus

Dinosaurus stegosaurus. FOTO/iStockphoto

Stegosaurus adalah dinosaurus herbivora yang juga sangat terkenal. Dinosaurus unik ini memiliki ciri khas berupa sisik-sisik besar yang tersusun di punggungnya.

Berkat sisik-sisik tersebut stegosaurus dijuluk 'kadal beratap'. Para ilmuwan memperkirakan stegosaurus mempunyai panjang antara 6 - 9 meter dengan tinggi mencapai 3 meter. Berat dinosaurus ini mencapai 7 ton.

Stegosaurus hidup di era Jurasik, antara 159 - 144 juta tahun lalu. Sebagai dinosaurus herbivora, stegosaurus banyak mengonsumsi tumbuh-tumbuhan.

12. Pterodactyl

Dinosaur Pterodactyl

Dinosaur Pterodactyl . FOTO/iStockphoto

Pterodactyl merupakan reptil terbang prasejarah yang juga masuk dalam daftar nama-nama dinosaurus terbang. Para ilmuwan percaya bahwa pterodactyl memiliki kekuatan dan kecepatan terbang yang luar biasa.

Ini dilihat dari dimensi besar fosil-fosil pterodactyl yang ditemukan saat ini. Adapun para ilmuwan menduga, pterodactyl mempunyai lebar sayap sekitar 9 meter, dengan tinggi badan mencapai 3 meter.

Mereka digolongkan sebagai karnivora yang berburu ikan, hewan kecil, hingga bangkai hewan besar lainnya.

13. T-Rex

Tyrannosaurus (T-REX)

Dinosaurus Tyrannosaurus . FOTO/iStockphoto

Tyrannosaurus rex atau t-rex merupakan dinosaurus yang menjadi ikon karnivora prasejarah hingga dijuluki 'raja dinosaurus'. Ia masuk dalam daftar teratas nama-nama dinosaurus terganas yang pernah ada.

T-rex memiliki bentuk rahang yang kuat disertai deretan gigi yang panjang dan tajam. Fosil t-rex pertama ditemukan di Montana, Amerika Serikat oleh pemburu fosil Museum Barnum Brown pada 1902.

T-rex diperkirakan punya tinggi mencapai 6 meter saat berdiri dengan panjang tubuh mencapai 12 - 13 meter. Sementara itu, berat dinosaurus ini sekitar 7 - 9 ton.

Para peneliti menyebut bahwa t-rex berburu dinosaurus herbivora lainnya, termasuk edmontosaurus dan triceratop.

14. Triceratop

Dinosaurus Triceratops

Dinosaurus Triceratops

Triceratop juga merupakan salah satu jenis dinosaurus paling terkenal di dunia. Ia dijuluki sebagai dinosaurus tanduk tiga karena keberadaan tiga tanduk dan embel-embel tengkorak di kepalanya.

Embel-embel tengkorak itu sangat padat dan besar dengan lebar bisa mencapai 1 meter. Adapun embel-embel tersebut digunakan untuk melindungi leher dan kepalanya dari serangan dinosaurus pemburu seperti t-rex.

Sedangkan tanduknya diduga untuk menangkis serangan musuh. Berbeda dengan dinosaurus lainnya yang memiliki mulut lebar, mulut triceratops seperti paruh yang digunakan untuk memakan tumbuh-tumbuhan.

Triceratops punya tinggi sekitar 3 meter saat berdiri dengan panjang tubuh mencapai 9 meter. Sementara itu, beratnya diperkirakan antara 6 hingga 12 ton.

15. Tyrannotitan

Dinosaurus Tyrannotitan

Dinosaurus Tyrannotitan. FOTO/iStockphoto

Tyrannotitan merupakan salah satu dinosaurus karnivora terbesar yang pernah dikenal. Tyrannotitan juga masuk di dalam daftar nama-nama dinosaurus terganas yang pernah ada.

Ia diduga senang berburu hewan lainnya, termasuk dinosaurus herbivora. Masih menurut NHM, meskipun memiliki nama 'tyrano', tyrannotitan justru masih berkerabat dengan giganotosaurus dan mapusaurus.

Tyrannotitan memiliki tinggi sekitar 4,5 - 6 m dengan panjang tubuh mencapai 13 meter. Berat dinosaurus ini diperkirakan sekitar 6 - 9 ton.

16. Velociraptor

Dinosaurus, Velociraptor

Dinosaurus, Velociraptor. FOTO/iStockphoto

Velociraptor adalah salah satu dinosaurus karnivora yang paling terkenal di dunia. Dinosaurus ini bahkan memerankan karakter penting di waralaba dinosaurus paling sukses di dunia, yaitu Jurassic Park dan Jurassic World.

Meskipun ukurannya tidak semasif dinosaurus karnivora lainnya, namun velociraptor terkenal ganas. Tinggi velociraptor sendiri diperkirakan hanya setengah meter dengan panjang sekitar 2 meter. Beratnya juga hanya sekitar 13 - 22,7 kg.

Kendati demikian, para ilmuwan percaya bahwa ia merupakan predator cerdas dan gesit. Berkat kecerdasannya itu velociraptor menjadi pemburu yang tangguh di antara jenis dinosaurus lainnya.

Ia tidak hanya memangsa dinosaurus kecil, tetapi juga dinosaurus besar yang ukurannya berkali-kali lipat tubuhnya.

Baca juga artikel terkait DINOSAURUS atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Edusains
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Dhita Koesno
Penyelaras: Addi M Idhom