Menuju konten utama

5 Cara Mudah Bangun Sahur Selama Puasa di Bulan Ramadan

Cara mudah bangun sahur selama puasa di bulan Ramadan, salah satunya jauhkan alarm dari tempat tidur.

5 Cara Mudah Bangun Sahur Selama Puasa di Bulan Ramadan
Ilustrasi makan sahur. foto/istockphoto

tirto.id - Banyak Muslim merasa sulit bangun dari tidurnya untuk makan sahur sebelum waktu subuh yang mendahului puasa yang berlangsung selama bulan Ramadhan.

Ada banyak cara mudah yang bisa dilakukan agar bisa bangun sahur selama Ramadan, berikut beberapa tips bangun lebih awal untuk sahur seperti dilansir dar Egypt Independent yang mengutip situs web Russia Today:

1. Meletakkan alarm jauh dari tempat tidur

Alarm dapat membantu orang bangun tepat waktu. Tetapi, sebaiknya ditempatkan jauh dari tempat tidur, sehingga akan memaksa seseorang bangun dari tempat tidur untuk mematikannya.

2. Minum banyak air sebelum tidur

Minum air di malam hari sangat penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan aktif, serta juga dapat membantu seseorang bangun untuk makan sahur.

3. Minum teh atau kopi

Minum teh dan kopi memang bisa membuat seseorang gampang terjaga dan membuat otak tetap sehat. Tetapi, para ahli merekomendasikan untuk membatasi konsumsi teh dan kopi sebelum tidur.

Sebaliknya, seseorang harus minum secangkir teh setelah bangun untuk membantu menjaga tubuhnya tetap aktif.

4. Batasi penggunaan smartphone

Membatasi penggunaan smartphone dapat membantu mencegah insomnia dan kurang tidur, yang pada gilirannya membantu seseorang bangun tepat waktu untuk sahur.

5. Tidur lebih awal dan tepat waktu

Memiliki jadwal tidur yang teratur dapat membantu seseorang bangun untuk sahur setelah tidur yang cukup.

Sahur merupakan amalan sunah berupa menyantap makanan dini hari menjelang puasa (sebelum azan subuh selesai).

Sahur bukanlah kewajiban. Oleh karenanya, jika seseorang tidur hingga kesiangan, melewatkan makan sahur, ia dapat langsung berpuasa, tanpa khawatir puasanya tidak sah.

Dalam Tuntunan Ibadah Pada Bulan Ramadhan di Masa Darurat Covid-19 terbitan Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah (2020), mengakhirkan sahur termasuk dalam sunah berpuasa.

Landasannya adalah riwayat dari dari Abu Dzarr, Nabi Muhammad bersabda, "Umatku senantiasa dalam keadaan baik selama mereka menyegerakan berbuka dan mengakhirkan sahur" [H.R. Ahmad].

Dapat disimpulkan bahwa sahur tidak termasuk ke dalam rukun puasa. Sahur juga tidak tergolong hal-hal yang wajib dikerjakan oleh seorang muslim ketika Ramadan.

Baca juga artikel terkait CARA BANGUN SAHUR atau tulisan lainnya dari Dewi Adhitya S. Koesno

tirto.id - Gaya hidup
Penulis: Dewi Adhitya S. Koesno
Editor: Agung DH

Artikel Terkait