Menuju konten utama

Tema Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024 dan Ucapannya

Tema Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024. Peringati dengan memberikan ucapan yang berisi edukasi tentang bahaya tembakau. 

Tema Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024 dan Ucapannya
Ilusttrasi Hari Tanpa Tembakau. foto/Istockphoto

tirto.id - Hari Tanpa Tembakau Sedunia diperingati pada tanggal 31 Mei setiap tahunnya. Tema Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024 bisa menjadi dasar untuk merangkai ucapan dalam rangka memperingatinya.

Negara-negara anggota Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) mencetuskan Hari Tanpa Tembakau Sedunia (World No Tobacco Day) pada tahun 1987.

Sejarah awal peringatannya dimulai satu tahun setelahnya, dimana saat The World Health Assembly mengeluarkan Resolusi WHA40.38, yang menetapkan 7 April 1988 sebagai "a world no-smoking day''.

Lalu pada tahun 1988, Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) mengeluarkan Resolusi WHA42.19, yang kemudian menetapkan World No Tobacco Day secara resmi pada tanggal 31 Mei setiap tahunnya.

Semenjak tahun 1988 itulah, WHO gencar memberikan penghargaan World No Tobacco Day (WNTD) kepada organisasi atau individu yang turut menyumbangkan kontribusi bagi pengurangan konsumsi rokok dan tembakau dunia.

Peringatan Hari Tanpa Tembakau dijadikan WHO untuk menarik perhatian dunia dalam membangun kesadaran global akan bahaya dari penggunaan tembakau, menyebarluasnya kebiasaan merokok, dan dampak buruknya terhadap kesehatan.

Tema Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024

Faktanya, setiap tahun terdapat sekitar 5,4 juta orang yang meninggal dunia karena kebiasaan merokok, dan lebih dari 600 ribu perokok pasif juga turut menjadi korban akibat menghirup asap dari para perokok aktif.

Melansir laman resmi Union for International Cancer Control (UICC) dan WHO, tema Hari Tanpa Tembakau Sedunia pada tahun 2024 ini adalah "Protecting children from tobacco industry interference" atau “Melindungi anak-anak dari campur tangan industri tembakau”.

Tujuan utamanya tentu untuk melindungi remaja dan anak-anak serta mengontrol penggunaan tembakau agar tetap menurun setiap tahunnya.

Tema WNTD 2024 fokus kepada kegiatan generasi muda, pembuat kebijakan, advokasi pengendalian tembakau hingga pemerintah untuk memberi perhatian lebih pada produksi dan pemasaran tembakau yang masih masiv disebarkan kepada generasi muda.

Alasannya adalah karena generasi muda semakin mudah terpengaruh dan cenderung memiliki daya tarik yang tinggi pada produk berbahan tembakau dan nikotin melalui iklan atau kampanye di berbagai media sosial dan platform streaming.

Praktik manipulasi dari pemasaran industri tembakau dan industri terkait seperti ini tentu dapat mengancam kesehatan dan kesejahteraan anak muda generasi penerus bangsa.

Pada tahun 2022, adegan iklan atau gambar di berbagai media yang turut menampilkan produk tembakau meningkat sebesar 110% di kalangan anak berusia 15-24 tahun, yang sering menggambarkan merokok merupakan sesuatu yang glamor dan keren seperti halnya penggunaan rokok elektrik atau vape.

Menurut data WHO pada 2022, setidaknya 37 juta anak muda yang berusia 13-15 tahun telah mengkonsumsi produk tembakau. Dalam riset yang lain disebutkan pula bahwa 9 dari 10 orang sudah mulai merokok bahkan sebelum mencapai usia 18 tahun dan 2/3 nya diawali dengan mencoba 1 puntung rokok yang kemudian seiring berjalannya waktu menjadi perokok aktif.

Ucapan Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024

Memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024 bisa dilakukan dengan memberikan ucapan yang berisi edukasi tentang bahaya tembakau.

Ucapan tersebut dapat dirangkai secara mandiri menggunakan kata-kata yang penuh makna. Selain itu, kutipan dari ucapan tokoh dunia juga bisa menjadi referensi.

Di bawah ini adalah beberapa ucapan yang bisa digunakan dalam memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2024.

  1. Merokok memberimu kenikmatan sesaat, tetapi membunuhmu dalam prosesnya. Salam hangat untuk Hari Tanpa Tembakau Sedunia.
  2. Tembakau tidak memberi kebahagian melainkan hanya mengambil banyak nyawa.
  3. Keluarga dan temanmu membutuhkanmu, selamatkan mereka dan dirimu sendiri dari bahaya merokok.
  4. Jika ingin panjang umur dan hidup sehat, maka tembakau bukanlah caranya, tetapi meninggalkan tembakau adalah satu-satunya cara.
  5. Kamu tidak hidup jika kamu merokok. Kamu hanya mengambil langkah kecil menuju kehidupan yang penuh bencana.
  6. Seiring berjalannya waktu, kamu akan menyadari bahwa kamu mulai muak dengan tembakau, pastikan kesadaran ini datang sebelum terlambat.
  7. Ganti rokokmu dengan satu gelas jus setiap hari.
  8. Kita perlu membakar kalori setiap hari, bukan tembakau.
  9. Kadang para penyintas yang berhenti adalah pemenangnya.
  10. Kanker bukanlah candaan, letakkan rokokmu. Selamat Hari Tanpa Tembakau Sedunia.
  11. Hidup ini terlalu berharga untuk merokok dan oleh karena itu, kita harus menyelamatkan diri kita sendiri dari rokok. Slamat Hari Tanpa Tembakau Sedunia.
  12. Mengatakan tidak pada tembakau sama dengan mengatakan ya pada kehidupan. Mari kita selamatkan nyawa di sekitar kita dengan menyadarkan mereka akan ancaman yang ditimbulkan oleh tembakau bagi kita semua. Salam hangat di Hari Tanpa Tembakau Sedunia.
  13. Tembakau tidak membawa kebahagiaan bagi siapa pun, tetapi tembakau telah merenggut banyak nyawa.
  14. Merokok membunuhmu setiap detik. Katakan Tidak Pada Tembakau.
  15. Investasikan waktu dan uangmu untuk hal-hal yang membuatmu bahagia, sehat dan hidup. Tembakau dibuat untuk membunuhmu, maka itu jauhi tembakau.
  16. "Waktu terbaik untuk berhenti merokok adalah ketika rokok sampai di filter." - Anonim
  17. “Merokok itu tidak enak di hidung, menyakiti bagi otak, dan berbahaya bagi paru-paru.” - King James
  18. "Lebih baik memegang buku di sela-sela jemari daripada memegang rokok." - Bista Nirooj
  19. “Jangan merokok. Nikotin dan tembakau benar-benar dapat merusak kulitmu.” - Paul Nassif
  20. "Tembakau adalah satu-satunya produk yang diproduksi untuk menambah keuntungan dan disaat bersamaan dapat merusak kesehatan dan membunuh penggunanya." - Margaret Chan

Baca juga artikel terkait HARI TANPA TEMBAKAU SEDUNIA atau tulisan lainnya dari Yasinta Arum Rismawati

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yasinta Arum Rismawati
Penulis: Yasinta Arum Rismawati
Editor: Balqis Fallahnda & Iswara N Raditya