tirto.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) siap mencetak surat suara Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Surat suara tersebut telah disahkan dan disetujui oleh seluruh komisioner KPU dalam rapat pleno.
"Sudah disetujui , berikutnya masuk proses dipercetakan," kata Komisioner KPU RI Divisi Perencanaan, Keuangan, Umum, Rumah Tangga dan Logistik, Yulianto Sudrajat, di Gedung KPU RI, Rabu (29/11/2023).
Dalam desain surat suara yang diterima Tirto, di dalamnya terdapat foto tiga pasang capres-cawapres. Dimulai dari nomor urut satu, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan pose hormat. Pasangan yang diusung Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu kompak memakai kemeja putih dibalut jas hitam dan peci berwarna hita,.
Kemudian nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang memakai kemeja berwarna biru muda. Penampilan Prabowo terlihat berbeda dari dua pilpres sebelumnya, yaitu memakai jas hitam pada Pilpres 2019 dan kemeja putih dan peci hitam pada Pilpres 2014.
Pasangan nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD tak seperti dua paslon lainnya yang kompak memakai jenis pakaian dan warna yang sama. Pada surat suara Pilpres 2024, Ganjar terlihat memakai kemeja hitam, sementara Mahfud memakai kemeja putih dengan peci hitam di kepalanya.
Komisioner KPU Divisi Teknis Penyelenggaraan Idham Holik menjelaskan bahwa pihaknya tidak mempermasalahkan mengenai pose foto ketiga pasang capres-cawapres. Dirinya mengembalikan tanggung jawab mengenai foto di surat suara kepada masing-masing tim capres-cawapres.
"Kami kembalikan semuanya kepada masing-masing Timses capres-cawapres yang penting kami tekankan adalah etika dan sopan santun," kata Idham.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto