Menuju konten utama

Sinopsis Ready Player One yang Tayang Mulai Hari Ini

Steven Spielberg dinilai sukses menggambarkan sebuah dunia virtual masa depan yang mengagumkan dalam Ready Player One.

Sinopsis Ready Player One yang Tayang Mulai Hari Ini
Cover film Ready Player One. FOTO/Ready Player One

tirto.id - Film Ready Player One besutan Steven Spielberg sudah tayang di bioskop Tanah Air mulai hari ini, 28 Maret 2018. Ready Player One mengangkat cerita tentang dunia di tahun 2045. Film fiksi ilmiah aksi-petualangan dari Steven Spielberg ini berlatar di dunia nyata dan realitas virtual.

Film ini bercerita tentang seorang remaja berusia 18 tahun bernama Wade Watts yang hidup di Columbus, Ohio pada tahun 2045. Saat itu, dunia begitu "keras."

Satu-satunya waktu Wade Watts (Tye Sheridan) benar-benar terasa "hidup" ketika ia pergi ke Oasis, sebuah dunia maya yang imersif tempat sebagian besar manusia menghabiskan hari-harinya.

Oasis diciptakan oleh James Halliday yang sangat brilian dan eksentrik (Mark Rylance), seperti dikutip dari sinopsis IMDB. Suatu saat, James Halliday membuat sayembara. Ia meminta kepada para peserta untuk menemukan sebuah telur Paskah yang terdapat di dalam game virtual yang ia ciptakan.

Siapa yang menemukan telur itu akan berhak mendapatkan seluruh kekayaan yang dimilikinya, termasuk mengontrol Oasis. Namun untuk menemukan telur tersebut tidak mudah. Selama bertahun-tahun terdapat jutaan orang yang sudah mencoba, tapi mereka gagal.

Sutradara kondang Steven Spielberg yang meraih tiga Oscar ini dinilai sukses menggambarkan sebuah dunia virtual masa depan yang mengagumkan dalam Ready Player One.

Ready Player One diadaptasi dari novel berjudul yang sama karya Ernest Cline. Dikutip dari The Guardian, ia membutuhkan 10 tahun untuk menulis tentang Ready Player One. Awalnya ia berpikir tak akan menyelesaikan manuskitpnya, apalagi mempublikasinya.

Namun setelah dipublikasi, Ready Player One menjadi salah satu buku terlaris dan telah diterjemahkan ke dalam lebih dari 20 bahasa dan kini diadaptasi menjadi film oleh Steven Spielberg.

Dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari The Guardian, Wade dalam Ready Player One merupakan sosok Cline saat remaja.

"Wade adalah perwujudan saya sebagai remaja," Cline mengakui. “Struktur Ready Player One adalah cara yang menyenangkan bagi saya untuk mengambil semua film yang tidak berguna dan video-game trivia yang Anda kumpulkan jika Anda seorang kutu buku dan entah bagaimana membuatnya menjadi sesuatu yang berharga -kunci kekayaan besar, yang telah terbukti pada saya."

Selain Tye Sheridan yang memerankan Wade Watts, Ready Player One juga diperankan oleh Tye Sheridan, Olivia Cooke, Ben Mendelsohn, Lena Waithe dan lain-lain.

Baca juga artikel terkait FILM HOLLYWOOD atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Film
Reporter: Yantina Debora
Penulis: Yantina Debora
Editor: Yantina Debora