Menuju konten utama

Satgas: Kasus Aktif dan BOR RS COVID-19 Alami Kenaikan

Peningkatan kasus aktif secara nasional mulai terlihat pada 23 November yang mulanya kasus aktif 7.900 pada hari berikutnya meningkat menjadi 8.000.

Satgas: Kasus Aktif dan BOR RS COVID-19 Alami Kenaikan
Ilustrasi Corona. foto/istockphto

tirto.id - Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito mengatakan dalam beberapa hari terakhir terjadi peningkatan kasus aktif COVID-19. Hal itu juga diikuti dengan peningkatan bed occupancy rate (BOR) rumah sakit rujukan COVID-19.

"Meskipun kasus harian mengalami penurunan namun jika dilihat pada kasus aktif ternyata sempat mengalami peningkatan 4 hari berturut-turut," kata Wiku saat konferensi pers virtual, Kamis (2/12/2021) malam.

Peningkatan kasus aktif secara nasional tersebut kata Wiku mulai terlihat pada 23 November yang mulanya kasus aktif 7.900 pada hari berikutnya meningkat menjadi 8.000. Kemudian pada 27 November meningkat menjadi 8.200 kasus aktif.

Bahkan kata Wiku, di Jawa Bali saja kasus aktif meningkat selama enam hari berturut-turut. Dari 23 November sebanyak 3.600 kasus aktif kemudian sampai pada 28 November meningkat menjadi 3.800 kasus aktif.

"Selanjutnya BOR ruang isolasi di rumah sakit rujukan COVID-19 juga sempat mengalami peningkatan dalam 2 hari terakhir dari 2,94 persen menjadi 3,07 persen," kata Wiku.

Termasuk BOR di RS Darurat Wisma Atlet Jakarta yang mengalami peningkatan di bulan November dari 1,76 persen menjadi 2,2 persen.

"Meskipun peningkatan terbilang kecil namun perlu diwaspadai karena peningkatan BOR mengindikasikan adanya kenaikan kebutuhan treatment pada gejala sedang atau berat," ujarnya.

Selain itu meskipun angka reproduksi efektif (RT) atau tingkat penyebaran COVID-19 masih dibawah 1, namun kata Wiku situasinya perlu diwaspadai sebab RT juga mengalami tren peningkatan.

"Trennya dalam 5 minggu terakhir, Indonesia mengalami peningkatan [RT] dari 0,96 persen menjadi 0,98 persen," ujarnya.

Peningkatan RT ini kata Wiku juga terjadi di tingkat kepulauan, di mana hampir semua pulau besar di Indonesia mengalami peningkatan kecuali Maluku dan Nusa Tenggara yang mengalami penurunan.

Baca juga artikel terkait KASUS COVID-19 DI INDONESIA atau tulisan lainnya dari Irwan Syambudi

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Irwan Syambudi
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Nur Hidayah Perwitasari