Menuju konten utama

Resmi Dibuka, Jakarta X Beauty 2024 Dukung UMKM Berdaya Saing

Jakarta X Beauty 2024 telah resmi dibuka hari ini, Kamis (6/6/2024) dan diharapkan mendongkrak daya saing industri kecantikan Indonesia.

Resmi Dibuka, Jakarta X Beauty 2024 Dukung UMKM Berdaya Saing
Pembukan Jakarta X Beauty 2024. tirto.id/Dwi Ayuningtyas

tirto.id - Perhelatan yang paling ditunggu para beauty enthusiast, Jakarta X Beauty 2024 resmi dibuka dan akan berlangsung selama 4 hari, yakni 6-9 Juni 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).

Event kecantikan terbesar di dunia tersebut merangkul 400 brand baik lokal maupun internasional dan diperkirakan akan menarik setidaknya 135.000 pengunjung. Jakarta X Beauty 2024 sekaligus menjadi wadah bagi UMKM industri kecantikan Ibu Pertiwi untuk tidak hanya menjajakkan produknya, tapi juga mengasah kompetisi untuk lebih berdaya saing.

CEO Female Daily Network, Hanifa Ambadar, menyampaikan bahwa dirinya melihat perkembangan yang sangat signifikan pada industri kecantikan Indonesia terutama dalam 5 tahun terakhir. Semakin banyak pemain lokal yang bertumbuh dan memposisikan diri lebih kuat.

"Brand-brand lokal yang bermunculan semakin exist dan besar. Semakin keren produknya. Semakin bisa bersaing dengan pasar internasional," ujar Hanifa dalam konferensi pers pembukaan Jakarta X Beauty 2024, Kamis (6/6/2024).

Hanifa menambahkan bahwa UMKM Ibu Pertiwi memiliki potensi yang sangat besar untuk mampu berdaya saing di pasar internasional. Hal ini karena pemain lokal sudah dilatih untuk memenuhi kebutuhan beragam skin tone penduduk Indonesia yang sangat beragam.

"Kita sudah diberkahi dengan keberagaman dan konsumen yang banyak. Jadi semestinya kita lebih siap untuk masuk pasar internasional," jelas Hanifa.

Terlebih lagi, meskipun saat ini kebanyakan bahan baku yang digunakan adalah impor, tetapi kearifan lokal bisa digali untuk menciptakan produk yang berkualitas. Pernyataan Hanifa diamini oleh Staf Khusus Bidang Pemberdayaan Ekonomi Kreatif Kementerian Koperasi dan UKM, Fiki Satari.

Fiki mengatakan bahwa Indonesia memiliki kesempatan di pasar internasional karena ditopang oleh keberagaman, kondisi makroekonomi yang kuat serta anak-anak muda yang diharapkan menjadi bonus demografi.

"Secara global syaratnya sudah terpenuhi. Sekarang tinggal bagaimana strateginya. Regulasinya juga harus dimudahkan," ungkap Fiki.

Tugas selanjutnya adalah bagaimana pemerintah kemudian membangun ekosistem yang kuat di industri ini. Tidak hanya menunjukkan keberpihakan, tetapi juga melakukan sinergi lintas stakeholder dan melakukan kegiatan yang berkelanjutan, seperti yang diinisiasi oleh Female Daily Network.

Lebih lanjut, Hanifa menyampaikan kedepannya ia berharap untuk dapat mendatangkan ahli-ahli kecantikan internasional sebagai pengisi acara. Hal ini bertujuan agar kegiatan Female Daily X Beauty mendapat perhatian dari pihak luar sekaligus memperkenalkan produk lokal Indonesia.

Setelah hadir di Jakarta, Female Daily X Beauty akan kembali hadir pada bulan Juli 2024 di Yogyakarta. Lalu dilanjutkan ke Semarang, Medan, dan ditutup lagi di Jakarta. Pada tahun ini tema yang diusung adalah “Future of Beauty” yang fokus pada sustainability, innovation, dan inclusivity.

Baca juga artikel terkait DIAJENG atau tulisan lainnya dari Tim Media Service

tirto.id - Diajeng
Penulis: Tim Media Service
Editor: Dwi Ayuningtyas