Menuju konten utama

Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham 11 Oktober 2023

Proyeksi IHSG berpeluang untuk naik pada sesi perdagangan hari ini, Rabu (11/10/2023). Ada sejumlah rekomendasi saham dari analis.

Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham 11 Oktober 2023
Layar menampilkan pergerakan perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (2/1/2023). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang untuk naik pada sesi perdagangan hari ini, Rabu (11/10/2023). Posisi IHSG diperkirakan berada pada rentang 6.789 sampai dengan 6.978.

CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya menuturkan, pola pergerakan masih terlihat dalam rentang konsolidasi wajar di tengah minimnya sentimen yang mempengaruhi IHSG. Dia menambahkan, dalam jangka panjang IHSG masih berpeluang untuk naik.

“Kondisi pergerakan IHSG masih berada dalam jalur uptrend jangka panjang,” kata William dalam analisis hariannya.

Namun, William menyebut, momentum koreksi wajar masih dapat dimanfaatkan oleh investor untuk melakukan akumulasi pembelian dengan time frame jangka panjang, hari ini IHSG berpotensi tertekan.

Berikut beberapa rekomendasi dari Yugen Bertumbuh Sekuritas, untuk saham-saham berpotensi cuan pada perdagangan hari ini:

- UNVR

- ICBP

- BBCA

- BBNI

- PWON

- ASRI

- TLKM

- TBIG

- SMRA

Sebelumnya, IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (10/10/2023) ditutup naik yang diikuti penguatan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

IHSG ditutup menguat 30,73 atau 0,45 persen ke posisi 6.922,19. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 1,78 poin atau 0,19 persen ke posisi 946,36.

“Untuk penguatan IHSG hari ini sejalan dengan pergerakan bursa global dan Asia yang juga menguat. Kami memperkirakan hal ini didorong oleh adanya sinyal dovish The Fed yang nampaknya akan mempertahankan suku bunga pada pertemuan berikutnya,” kata Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana dikutip dari Antara.

Baca juga artikel terkait PROYEKSI IHSG HARI INI atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Bisnis
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Anggun P Situmorang