Menuju konten utama

Profil 5 Stadion Piala Eropa 2016 Prancis (Bagian 2)

Lima dari sepuluh stadion yang akan digunakan untuk penyelenggaraan Euro 2016 di Prancis adalah Stade Velodrome, Stade Geoffroy-Guichard, Stade Felix-Bollaert-Delelis, Stade de Nice, dan Stadium Municipal.

Profil 5 Stadion Piala Eropa 2016 Prancis (Bagian 2)
Stade Velodrome. FOTO/SHUTTERSTOCK

tirto.id - Sebelumnya telah dibahas secara singkat profil lima dari sepuluh stadion yang akan digunakan untuk Euro atau Piala Eropa 2016 di Prancis, yaitu Stade de France, Stade de Lyon, Stade Pierre-Mauroy, Parc des Princes, dan Stade de Bordeaux. Berikut ini profil singkat lima stadion lainnya, yakni Stade Velodrome, Stade Geoffroy-Guichard, Stade Felix-Bollaert-Delelis, Stade de Nice, serta Stadium Municipal.

1. Stade Velodrome

Stade Velodrome dibuka pada tahun 1973 dan dilengkapi dengan lintasan balap sepeda. Velodrome sempat direnovasi, diperbesar, dan dibuka kembali pada 2014 sebagai stadion terbesar kedua di Prancis. Kapasitas tempat duduknya mencapai 67.000 penonton dan menjadi markas klub Marseille.

Renovasi stadion itu meliputi penambahan atap pelindung senilai 268 miliar Euro (sekitar Rp4,05 triliun). Sayangnya, stadion yang berlokasi di kota Marseille ini jarang dipadati penonton. Pada gelaran Euro 2016 nanti, Stade Velodrome akan dipakai untuk empat pertandingan grup, satu pertandingan perempat final dan satu pertandingan semifinal.

2. Stade Geoffroy-Guichard

Stadion Stade Geoffroy-Guichard mendapat julukan Le Chaudron atas reputasi suasananya, stadion itu dibuka pertama kali pada 1931 dan dikenal dengan "gaya Inggris-nya" yang menggunakan empat tribun, stadion ini dianggap sebagai salah satu stadion utama Prancis dan markas sejumlah klub sepk bola di kota Saint-Etienne pada dekade 1970-an.

Stadion Stade Geoffroy-Guichard memiliki kapasitas tempat duduk untuk 42.000 penonton. Pada turnamen Piala Eropa 2016 nanti, stadion ini akan dipakai untuk perhelatan tiga pertandingan grup dan satu pertandingan 16 besar.

3. Stade Felix-Bollaert-Delelis

Stade Felix-Bollaert-Delelis adalah satu-satunya stadion dari 10 stadion tuan rumah Euro 2016 yang tidak menjadi markas tim divisi utama. Kapasitasnya mencapai 35.000 tempat duduk. Stadion itu sempat menjalani renovasi selama 18 bulan dari 2013-2015, meski demikian rencana untuk menambah kapasitas penonton urung dilaksanakan karena masalah keuangan.

Pada Euro 2016, Stade Felix-Bollaert-Delelis yang menjadi markas klub Lens ini akan dimanfaatkan untuk menjadi tempat pertandingan dari tiga laga grup dan satu pertandingan 16 besar.

4. Stade de Nice

Stadion ramah lingkungan yang menjadi rumah bagi klub Nice itu dibuka pada September 2013. Air hujan yang ditampung di atap stadion digunakan untuk menyiram lapangan, sementara kebutuhan listriknya dipenuhi dari ribuan panel surya.

Stadion ini menjadi markas tim Musee National du Sport menyusul kepindahan mereka dari Paris. Stadion yang mampu menampung 35.000 penonton itu akan menjadi tempat perhelatan dari tiga laga grup dan satu pertandingan 16 besar.

5. Stadium Municipal

Stadion ini berjuluk 'La Ville Rose' (Kota Merah Muda) sebagai bentuk penghargaan atas bata terakota yang banyak digunakan pada bangunan-bangunan di kota Toulouse. Stadium Municipal—yang terletak di sebuah pulau tepat di jantung kota Toulouse—juga menjalani perombakan jelang Euro 2016. Stadion ini bisa menampung hingga 33.000 penonton.

Pada 2001, stadion ini mengalami perbaikan setelah sebuah ledakan menghantam pabrik kimia di dekatnya. Stadium Municipal menjadi rumah bagi klub Toulouse dan menjadi tempat para fans berkumpul dan mendukung tim kesayangannya itu kala menjamu klub dari kota lain. Pada Euro 2016 nanti stadion ini akan menyelenggarakan tiga pertandingan grup dan satu pertandingan 16 besar.

Baca juga artikel terkait STADE VELODROME

tirto.id - Olahraga
Sumber: Antara
Penulis: Akhmad Muawal Hasan
Editor: Iswara N Raditya