tirto.id - Prediksi Leicester City vs Chelsea dalam lanjutan pekan 12 Liga Inggris 2024/2025 mengarah pada kemenangan pasukan Enzo Maresca. Meskipun bermain di kandang sendiri di Stadion King Power, Leicester, ini bakal menjadi misi berat The Foxes meraih poin. Laga pada Sabtu, 23 November 2024 pukul 19.30 WIB ini tayang melalui live streaming Vidio.
Leicester City yang menderita 3 kekalahan dalam 5 laga terkini, bertekad bangkit saat menghadapi Chelsea di Liga Inggris 2024/2025. Namun, upaya tersebut tidak akan mudah karena performa The Blues cukup menjanjikan. Bahkan, London Biru yang diperkirakan akan hancur seperti musim lalu, secara bertahap melangkah ke papan atas klasemen EPL.
Memang, di 2 laga terkini di Liga Inggris 2024/2025 Chelsea selalu bermain imbang. Namun, hasil tersebut didapat saat menghadapi tim kuat, yaitu Manchester United dan Arsenal. Sementara itu, saat menghadapi tim papan tengah ke bawah, The Blues selalu sukses meraih hasil maksimal. Bahkan, London Biru sempat menang 8-0 atas FC Noah di Conference League.
Prediksi Leicester vs Chelsea Liga Inggris 2024/2025
Leicester City yang kesulitan meraih poin sejak awal musim bakal menjalani misi sulit saat menjamu Chelsea di pekan ke-12 Liga Inggris 2024/2025. Pasalnya, dalam 6 laga terkini melawan The Blues, The Foxes 5 kali menderita kekalahan. Sisa 1 pertemuan lainnya berakhir imbang. Kemenangan terakhir Leicester City atas Chelsea terjadi pada musim 2020/2021 di semifinal Piala FA dengan skor 0-1.
Cukup ironis kali ini Leicester City harus berhadapan dengan Enzo Maresca. Sang pelatih asal Italia musim lalu membawa The Foxes juara Divisi Championship. Namun, kali ini Maresca datang ke King Power bukan cuma untuk bernostalgia, tetapi merebut 3 angka untuk klub barunya, Chelsea.
Setiap poin bakal sangat penting bagi Leicester City dalam upaya mereka bertahan di Premier League. Saat ini, The Foxes masih tertahan di peringkat 15 dengan 10 poin. Pasukan Steve Coopeer hanya berjarak 3 poin dari zona degradasi. Di sisi lain, Leicester City memang layak di papan bawah dengan rapor yang hanya 6,76. Mereka cuma di atas Wolves, West Ham, Ipswich Town, dan Southampton.
Sementara itu, Chelsea yang pada awal musim tampak rentan, faktanya mampu berada di papan atas Liga Inggris 2024/2025. London Biru bahkan menempati peringkat ke-3. The Blues memiliki 19 poin dari 11 laga, dan tertinggal 9 angka dari Liverpool di posisi teratas.
Secara performa, Chelsea hanya di bawah Manchester City (7,30), Liverpool (7,18), dan Tottenham (7,06). Begitu pula soal expected goal (xG). The Blues mampu menjaringkan 21 gol dari xG yang 19,9.
Chelsea pun memiliki peluang besar untuk meraih 3 poin melawan Leicester City. Selain faktor head to head yang lebih unggul, performa mereka di awal musim juga cukup menjanjikan untuk bisa meraih kemenangan.
Perkiraan Susunan Pemain Leicester City vs Chelsea
Tercatat, 2 penyerang Leicester City yakni Abdul Fatawu dan Jordan Ayew, mengalami cedera saat membela negaranya masing-masing di jeda internasional November 2024. Kendati begitu, keduanya diharapkan bisa bermain melawan Chelsea.
Di kubu lawan, Chelsea berpotensi tampil dengan komposisi tim terbaiknya, terutama Cole Palmer, Moises Caicedo, dan Nicolas Jackson.
Berikut ini adalah perkiraan susunan pemain kedua tim.
Leicester City (4-2-3-1): Mads Hermansen; James Justin, Wout Faes, Jannik Vestergaard, Victor Kristiansen; Boubakary Soumaré, Harry Winks, Wilfred Ndidi; Facundo Buonanotte, Jordan Ayew, Abdul Fatawu Issahaku. Pelatih: Steve Cooper.
Chelsea (4-2-3-1): Robert Sánchez; Malo Gusto, Wesley Fofana, Levi Colwill, Marc Cucurella; Moisés Caicedo, Roméo Lavia; Noni Madueke, Cole Palmer, Pedro Neto; Nicolas Jackson. Pelatih: Enzo Maresca.
Rekor Head to Head (H2H) Leicester vs Chelsea
Dari segi head to head (H2H), Chelsea lebih diunggulkan karena mampu meraih 4 kemenangan dalam 5 pertemuan terkini. Dalam lawatan terakhir The Blues ke King Power Stadium, pada musim 2022/2023 mereka mampu menang dengan skor 1-3.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Leicester vs Chelsea
17/03/24: Chelsea vs Leicester 4-2
11/03/23: Leicester vs Chelsea 1-3
27/08/22: Chelsea vs Leicester 2-1
20/05/22: Chelsea vs Leicester 1-1
20/11/21: Leicester vs Chelsea 0-3
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Leicester City
10/11/24: Man Utd vs Leicester 3-0
02/11/24: Ipswich vs Leicester 1-1
31/10/24: Man Utd vs Leicester 5-2
26/10/24: Leicester vs Forest 1-3
19/10/24: Southampton vs Leicester 2-3
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Chelsea
10/11/24: Chelsea vs Arsenal 1-1
08/11/24: Chelsea vs Noah 8-0
03/11/24: Man Utd vs Chelsea 1-1
31/10/24: Newcastle vs Chelsea 2-0
27/10/24: Chelsea vs Newcastle 2-1
Live Streaming Leicester vs Chelsea EPL 2024/25 & Jam Tayang
Jika tidak ada perubahan, live streaming Leicester City vs Chelsea di pekan ke-12 Liga Inggris 2024/2025 pekan ini dapat diakses melalui Vidio. Tayangan Vidio, bisa diakses dengan mengaktifkan paket berbayar di layanan over the top Vidio.
Link Live Streaming Leicester vs Chelsea EPL 22024/25 di Vidio
*Jadwal Liga Inggris 2024/2025 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus