Menuju konten utama

Prediksi India vs UEA di Piala Asia 2019, Incar Kemenangan Kedua

Bertandingn di Piala Asia 2019, meski tuan rumah berpeluang menang dalam prediksi India vs UEA, sang lawan baru saja menang 4-1 dari Thailand.

Prediksi India vs UEA di Piala Asia 2019, Incar Kemenangan Kedua
Merayakan gol ketiganya melawan Tajikistan di final Piala Tantangan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) di New Delhi, India, Rabu, 13 Agustus 2008. Gurinder Osan/Foto AP

tirto.id - Jelang laga kedua Grup A Piala Asia 2019 antara India melawan tuan rumah Uni Emirat Arab (UEA), di Sheikh Zayed Sports City, Abu Dhabi, Kamis (10/1/2019), pelatih timnas India Stephen Constantine menyebutkan jika para pemainnya sangat termotivasi untuk meraih kemenangan kedua di kejuaraan ini.

Namun arsitek tim berkebangsaan Inggris yang telah menangani India sejak tahun 2015 tersebut, juga menyadari jika laga nanti pasti akan berjalan ketat. Pasalnya pasukan tuan rumah yang di pertandingan pembuka berhasil ditahan imbang oleh Bahrain, tentunya akan berusaha tampil maksimal demi meraih hasil positif di depan publik sendiri.

“Ini tentu akan berjalan ketat. UAE akan mengincar kemenangan, begitu pula kami. Kami melakukannya dengan baik (meraih kemenangan) saat melawan Thailand, dan para pemain sangat termotivasi untuk melakukannya lagi,” ujar pelatih India, Stephen Constantine, sebagaimana dikutip dari FOX Sports Asia.

Sebelumnya, ketika tim asal Asia Selatan tersebut sukses menundukkan Thailand di laga perdana Grup A dengan skor 4-1. Tim ini juga telah berhasil memecahkan rekor buruk selama 55 tahun tak pernah meraih kemenangan di putaran final Piala Asia.

“Ketika saya diberi tahu bahwa kami tak pernah meraih kemenangan di Piala Asia selama 55 tahun, reaksi saya ‘ini tidak benar’. Ketika saya mengambil alih kepelatihan timnas India pada 2015, saya mengatakan kami akan masuk ke putaran final Piala Asia,” tambah Constantine.

Pelatih berusia 56 tahun tersebut pun menambahkan jika target timnya di Piala Asia kali ini bukan hanya sebagai penggembira saja. Mereka harus lolos ke fase gugur, dan tidak hanya sebatas berhenti di babak grup saja. Oleh karenanya di laga kedua Grup A melawan tuan rumah malam nanti (10/1), timnya akan mengincar tiga poin penuh.

“Target kami berikutnya harus maju ke fase gugur. Saya akan senang jika mendapat sembilan poin, tetapi enam poin saja seharusnya bisa meloloskan kami, bahkan mungkin hanya dengan tiga poin, tetapi bukan itu yang kami lihat. Kami akan berusaha meraih kemenangan,” ujarnya.

Match day kedua Grup A Piala Asia 2019, antara India vs Uni Emirat Arab dapat disaksikan secara langsung, hari ini (10/1) pukul 23.00 WIB melalui FOX Sports.

Klasemen sementara Grup A Piala Asia 2019

TimMainMenangSGPoin
India11+33
Bahrain10+01
UEA10+01
Thailand10-30

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus